Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Pengiriman Paket Gagal Sudah Melewati Jam Operasional Drop Point, Ini Artinya
27 Januari 2022 14:39 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Kamu pasti pernah melihat atau mendapat pemberitahuan mengenai percobaan pengiriman paket gagal sudah melewati jam operasional drop point saat sedang melacak paket J&T Express. Lalu, apa arti informasi tersebut?
ADVERTISEMENT
Sebagai salah satu perusahaan penyedia jasa pengiriman kurir, J&T Express hadir pertama kali di Indonesia pada tahun 2015 dengan menyediakan layanan pionir operasional 365 hari tanpa libur. J&T juga menjadi brand pertama di Indonesia yang fokus pada bisnis online dengan meluncurkan slogan "Express Your Online Business".
J&T menjangkau hingga seluruh kota di Indonesia. Tak hanya itu, J&T bahkan mencapai enam negara di Asia Tenggara, seperti Malaysia, Vietnam, Filipina, Thailand, Singapura, dan Kamboja.
Melansir dari laman resmi J&T Express, terdapat hampir 100 pusat pendistribusian paket (gateway) di seluruh Indonesia. Selain itu, J&T memiliki lebih dari 4.000 titik operasi, memiliki lebih dari 30.000 sumber daya manusia terlatih, dan ribuan armada untuk mendukung pelayanan pengiriman antar kota, antar provinsi dan lintas pulau.
ADVERTISEMENT
Jam Operasional J&T Express
Pada dasarnya, setiap kantor cabang dan agen J&T Express memiliki jam kerja yang berbeda-beda. Tak jarang ada beberapa agen cabang yang tetap buka selama 24 jam, lho! Maka dari itu semua disesuaikan dengan pemilik dari tiap agen di daerahmu.
Namun, biasanya jam kerja J&T Express dimulai dari Senin – Minggu pada pukul 08.00 WIB hingga pukul 20.00 WIB.
Arti Percobaan Pengiriman Paket Gagal Sudah Melewati Jam Operasional Drop Point J&T Express
Saat hendak melacak paket biasanya terdapat keterangan percobaan pengiriman paket gagal sudah melewati jam operasional drop point (agen J&T Express yang berada di daerah).
Status resi ini muncul karena barang sampai ke drop point di antara siang sampai malam hari sehingga barang akan disimpan terlebih dahulu di gudang agen terdekat. Artinya paket gagal dikirim karena sudah melewati jam operasional drop point, di mana kurir tidak mungkin mengirimkan pada hari yang sama tepat di waktu pengiriman sampai di dropship terdekat.
ADVERTISEMENT
Maka, kamu bisa tetap menunggu hingga paket diantarkan keesokan harinya. Selagi menunggu, pastikan ponsel kamu menyala atau nomor aktif agar kurir dapat menghubungi.
Cara Cek Resi J&T Express
Pada situs web resmi J&T Express, kamu bisa melakukan pengecekan resi. Berikut adalah caranya.
Cara untuk Menghubungi J&T Express
Sebagai tambahan, berikut cara untuk menghubungi pihak J&T Express bila kamu mengalami kendala seputar pengiriman paket menggunakan jasa J&T.
1. Melalui Aplikasi J&T Express
Cara menghubungi kurir J&T yang pertama adalah via aplikasi J&T Express. Cara ini bisa dilakukan jika paket milikmu sudah dibawa kurir. Namun, jika barang belum dikirim, kamu tak bisa untuk menghubunginya.
ADVERTISEMENT
2. Melalui Call Center J&T
Jika keluhan ingin cepat ditanggapi, kamu bisa menghubungi pusat panggilan J&T agar cepat diproses. Caranya dengan melakukan panggilan ke nomor 021-8066-1888.
3. Melalui WhatsApp Official J&T
Kamu dapat menghubungi kurir J&T melalui WhatsApp untuk menanyakan ataupun menyampaikan komplain mengenai kiriman paket. Caranya dengan menghubungi 0811-8466-188 melalui aplikasi WhatsApp.
4. Melalui Akun Sosial Media J&T
J&T juga memiliki media sosial resmi yang bisa dihubungi untuk mengetahui informasi ihwal pengiriman paket. Berikut di antaranya:
Facebook: http://facebook.com/JT-Express-Indonesia
Twitter: @jntexpressid
Instagram:@jntexpressid
YouTube: J&T Express Indonesia
WeChat: @JTExpressID
LINE: @jtexpressid
Semoga bermanfaat!
(SRS)