Konten dari Pengguna

Perusahaan Manufaktur di Indonesia, Ini 5 Daftarnya

Berita Bisnis
Berita dan Informasi Praktis soal Ekonomi Bisnis
25 Mei 2021 9:40 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Perusahaan Manufaktur Indonesia. Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Perusahaan Manufaktur Indonesia. Foto: Pexels
ADVERTISEMENT
Perusahaan manufaktur merupakan perusahaan yang bergerak dalam perakitan bahan baku untuk dijadikan produk tertentu. Setelah itu, produk akan dipasarkan kepada masyarakat. Di Indonesia sendiri kita sering sekali mendengar kata “pabrik” atau dalam bahasa inggris disebut “factory”. Pabrik merupakan istilah penyebutan tempat yang digunakan untuk proses manufakturing atau fabrikasi.
ADVERTISEMENT

Berikut ini beberapa contoh perusahaan manufaktur di Indonesia, dikutip dari laman Accurate.

Ilustrasi Perusahaan Manufaktur Indonesia. Foto: Pexels
1. ASII atau ASTRA International Tbk
ASII atau ASTRA International Tbk adalah perusahaan manufakturing yang terkenal dan besar dari Indonesia. Perusahaan ini berdiri pada tahun 1957 yang didirikan oleh Astra Internasional INC.
ASII atau ASTRA International Tbk berkembang dengan pesat. Ini dibuktikan dengan jumlah diversifikasi bisnis yang mencapai 7 unit. Seperti bisnis otomotif, jasa keuangan, agribisnis, pertambangan, properti, TI dan logistik.
2. FPNI atau Titan Kimia Nusantara
Contoh perusahaan manufaktur dari Indonesia yang kedua adalah FPNI atau Titan Kimia Nusantara. Ini badan usaha yang baru berdiri yaitu pada tahun 1990. Sedangkan pendirinya terdiri dari 4 perusahaan kelas kakap yang tergabung dalam PT Petrokimia Nusantara Interindo.
ADVERTISEMENT
Empat perusahaan yang menggagas pendirian FPNI atau Titan Kimia Nusantara adalah PT Arseto petrokimia Nusantara Interindo, Mitsui Co Ltd, BP Chemicals Investmen Limited dan Sumitomo Corporation. Karena pilar ini kuat dalam hal finansial, maka perusahaan tumbuh pesat.
3. MAIN atau PT Malindo Feedmill Tbk
MAIN atau PT Malindo Feedmill Tbk adalah perusahaan manufakturing Indonesia yang berdiri pada tahun 1997. Unit usaha ini bergerak dalam bidang peternakan seperti pengolahan pakan ayam, pembibitan ayam ternak, serta usaha ayam pedaging.
MAIN atau PT Malindo Feedmill Tbk juga perusahaan yang berkembang sangat pesat. Bahkan sudah memiliki beberapa cabang di antaranya PT Quality Indonesia, PT Bibit Indonesia, Pt Leong Ayamsatu Primadona dan PT Prima Fajar.
ADVERTISEMENT
4. IKBI atau Sumi Indo Kabel Tbk
IKBI atau Sumi Indo Kabel Tbk juga perusahaan manufakturing yang terkenal di Indonesia. Unit usaha ini berdiri pada tanggal 1981 di kota Tangerang.
IKBI atau Sumi Indo Kabel Tbk adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa perkabelan. Di antaranya produksi kabel serat optik, kabel telekomunikasi tembaga dan kabel konduktor.
Sekalipun sudah lama berdiri, tetapi perusahaan IKBI atau Sumi Indo Kabel Tbk terdaftar di PMA baru pada tahun 1994. Tak dinyana hingga saat ini perkembangan perusahaan sangat pesat dan progresif.
5. Ades atau Akasha Wira International Tbk
Ades atau Akasha Wira International Tbk adalah salah satu perusahaan manufakturing di Indonesia yang juga besar. Kabarnya perusahaan ini sudah berdiri sejak tahun 1985 yang di kala itu masih bernama PT Alfindo Putrasetia.
ADVERTISEMENT
Pada tahun 2010, perusahaan PT Alfindo Putrasetia meningkatkan unit produknya dengan menggarap perlengkapan kosmetik. Bahkan pihak perusahaan berani membeli aset berharga dari PT Damai Sejahtera Mulia yang berupa alat-alat teknologi perawatan rambut.
Perkembangan pesat perusahaan PT Alfindo Putrasetia terjadi pasca perusahaan diambil alih oleh WPB. Sebuah asosiasi perusahaan yang didirikan dengan cara patungan antara Refreshment Product Services dan Nestle S.A di tahun 1994. Karena itu perusahaan menjadi besar dan berkembang.
Itulah kelima contoh perusahaan manufaktur di Indonesia. Semoga bermanfaat!
(AAG)