Konten dari Pengguna

Rekening Dormant BRI: Arti, Penyebab, Ciri, Cara Mengatasi

Berita Bisnis
Berita dan Informasi Praktis soal Ekonomi Bisnis
30 November 2022 20:51 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi rekening dormant BRI. Foto: BRI
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi rekening dormant BRI. Foto: BRI
ADVERTISEMENT
Rekening dormant BRI adalah rekening yang tidak pernah digunakan nasabah untuk bertransaksi dalam waktu tertentu. Menurut CS BRI di Twitter, rekening akan dormant jika tidak digunakan untuk transaksi selama 365 hari berturut-turut.
ADVERTISEMENT
Setelah jangka waktu tersebut, pihak BRI menonaktifkan rekening BRI. Namun perlu diingat, rekening BRI dormant hanya berlaku jika saldo nasabah di bawah ketentuan minimum.
Hal ini karena saldo yang di bawah batas minimum tidak bisa membayar biaya administrasi bulanan dan biaya lain yang berlaku.
Jika mengalami permasalahan tersebut nasabah tidak perlu panik karena BRI sudah menyiapkan solusinya. Secara lebih lengkap, baca ciri dan cara mengatasi rekening dormant BRI berikut ini.

Ciri-ciri Rekening Dormant BRI

Ilustrasi rekening dormant BRI. Foto: BRI
Istilah dormant mungkin asing bagi sebagian orang. Secara sederhana dormant adalah keadaan saat rekening bank menjadi pasif. Rekening akan menjadi dormant ketika nasabah tak melakukan transaksi apa pun dalam waktu tertentu.
Untuk mengetahui rekening masih aktif atau tidak, kenali ciri-ciri rekening berstatus dormant seperti berikut:
ADVERTISEMENT

Cara Mengatasi Rekening Dormant BRI

Ilustrasi rekening dormant BRI. Foto: Shutterstock
Dikutip dari bri.co.id, nasabah bisa mendatangi kantor cabang BRI terdekat dan membawa berkas persyaratan seperti KTP/ SIM/ Paspor, buku rekening tabungan, dan kartu ATM untuk mengaktifkan rekening BRI dormant.
Secara lebih lengkap, berikut cara mengaktifkan rekening BRI yang pasif atau dormant.
ADVERTISEMENT
Itulah informasi seputar rekening dormant BRI, mulai dari pengertian, ciri, dan cara mengatasinya. Walaupun mengatasi rekening dormant mudah, sebaiknya nasabah harus tetap memperhatikan penggunaan rekening tabungan dengan cara menyisakan saldo di bawah minimum dan melakukan transaksi.
(ZHR)