Tarif LRT Harjamukti-Dukuh Atas 2024 dan Daftar Stasiun yang Dilaluinya

Berita Bisnis
Berita dan Informasi Praktis soal Ekonomi Bisnis
Konten dari Pengguna
2 Januari 2024 12:42 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi LRT Jakarta. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi LRT Jakarta. Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Light Rapid Transit (LRT) bisa menjadi salah satu pilihan transportasi umum masyarakat yang bermukim di area Jabodebek. Dengan kehadiran LRT, masyarakat bisa lebih mudah pergi menuju ke Jakarta atau area penyangga lainnya.
ADVERTISEMENT
Rute perjalanan yang dilalui LRT pun cukup banyak, salah satunya dari daerah Cibubur menuju Dukuh Atas. Untuk melakukan perjalanan tersebut dengan LRT, masyarakat bisa naik dari Stasiun Harjamukti dan turun di Stasiun Dukuh Atas.
Lantas, berapa tarif LRT Harjamukti-Dukuh Atas 2024? Bagi masyarakat yang ingin naik LRT rute Harjamukti-Dukuh Atas, simak terus uraian artikel ini untuk mengetahui informasi mengenai tarif perjalanan dan stasiun yang dilaluinya.

Tarif LRT Harjamukti-Dukuh Atas 2024

Kereta api ringan atau Lintas Raya Terpadu (LRT) Jabodebek memasuki Stasiun Dukuh Atas, Jakarta, Rabu (12/7/2023). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
Berdasarkan informasi dari laman PT Kereta Api Indonesia (PT KAI), tarif LRT dari Stasiun Harjamukti menuju Stasiun Dukuh Atas adalah sebesar Rp19.800. Besaran tarif tersebut akan tetap berlaku meski telah memasuki tahun 2024.
Ketentuan mengenai tarif LRT sendiri tertuang dalam Keputusan Menteri Perhubungan RI Nomor KM 67 Tahun 2023 tentang Tarif Angkutan Orang dengan Kereta Api Ringan Terintegrasi di Wilayah Jabodebek untuk Melaksanakan Kewajiban Pelayanan Publik.
ADVERTISEMENT
Menurut Keputusan Kemenhub tersebut, besaran tarif LRT Jabodebek adalah Rp5.000 untuk satu kilometer pertama, dan selanjutnya masyarakat akan dikenakan Rp700 setiap kilometer berikutnya.
Masyarakat bisa bayar tarif LRT menggunakan beberapa metode pembayaran, mulai dari kartu debit bank, kartu single trip LRT, KMT dari Commuter Line, hingga aplikasi KAI Access dan LinkAja.

Daftar Stasiun yang Dilalui LRT Harjamukti-Dukuh Atas

Kereta ringan atau Light Rail Transit (LRT) melintas di jembatan rel lengkung (longspan) LRT Kuningan, Jakarta, Rabu (2/8/2023). Foto: Aditya Pradana Putra/ANTARA FOTO
Terdapat 12 stasiun pemberhentian yang dilalui LRT Harjamukti-Dukuh Atas. Semua stasiun tersebut pun digunakan untuk menaikkan atau menurunkan penumpang. Lebih lanjut, berikut stasiun yang dilalui LRT Harjamukti-Dukuh Atas:
ADVERTISEMENT
(NDA)