Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.91.0
Konten dari Pengguna
Tips dan Trik dalam Memilih Media Promosi yang Tepat
6 November 2024 14:09 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Media promosi merupakan alat yang digunakan oleh pebisnis untuk menyampaikan, menyebarkan, dan menawarkan produk atau jasa yang dijual supaya calon konsumen tertarik untuk membeli.
Ada banyak contoh media promosi yang bisa digunakan, di antaranya iklan di media sosial, landing page bisnis, Google Ads, hingga memanfaatkan lokapasar (marketplace).
Tips dan Trik dalam Memilih Media Promosi
Memilih media promosi yang tepat bukanlah hal mudah, tetapi dengan mengikuti tip dan trik yang kini dapat dengan mudah ditemukan, pelaku usaha bisa menemukan media yang sesuai untuk bisnisnya.
Mengutip dari buku Produk Kreatif dan Kewirausahaan Akuntansi dan Keuangan Lembaga SMK/MAK Kelas XII Semester 2 oleh Muh. Nur ELi Ibrahim dan sumber lainnya, berikut cara memilih media promosi yang efektif.
ADVERTISEMENT
1. Pahami Target Pasar
Memahami target pasar penting untuk mendukung kesuksesan kegiatan promosi bagi para pelaku usaha. Dengan mempelajari target pasar, maka kegiatan pemasaran bisa menjadi lebih efisien. Misalnya, apabila target pasar adalah anak muda, media sosial seperti Instagram dan TikTok bisa menjadi pilihan yang efektif.
2. Tentukan Tujuan Promosi
Setiap promosi harus memiliki tujuan yang jelas, seperti meningkatkan penjualan, meningkatkan kesadaran merek, atau memperluas jangkauan pasar. Dengan mengetahui tujuan yang pasti dari setiap promosi, pelaku usaha dapat lebih mudah memilih media yang paling sesuai untuk mencapainya.
3. Tentukan Anggaran Promosi
Setiap media promosi memiliki biaya yang berbeda-beda, mulai dari yang gratis hingga berbayar. Pastikan anggaran promosi cukup untuk memilih media yang sesuai tanpa menguras keuangan bisnis.
ADVERTISEMENT
Sebagai contoh, media sosial dapat menjadi pilihan ekonomis jika pelaku usaha memiliki anggaran terbatas. Namun, bila pelaku usaha memiliki anggaran cukup besar, mereka bisa memilih media TV atau cetak.
4. Pilih Media Promosi yang Cocok dengan Produk
Setiap media memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Memahami karakteristik berbagai media promosi adalah kunci untuk merancang strategi promosi yang efektif. Hal ini juga membantu memilih media yang tepat berdasarkan kebutuhan konsumen dan jenis produk yang dijual.
5. Perhatikan Kompetitor saat Melakukan Promosi
Kompetitor bisa menjadi hambatan dalam mempromosikan produk yang dijual secara daring. Keberadaan kompetitior meningkatkan persaingan bisnis produk tertentu, sehingga ada baiknya pelaku usaha melakukan riset mengenai keunggulan kompetitor. Caranya, dengan mengamati, meniru, dan memodifikasi materi produk yang akan dipasarkan melalui media promosi.
(SA)