Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
Konten dari Pengguna
Tugas Account Officer, Lengkap dengan Kisaran Gajinya
29 Juni 2022 16:41 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Bisnis tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bagi siapa pun yang tertarik di bidang keuangan , tak ada salahnya untuk mengetahui tugas account officer beserta tanggung jawabnya di sebuah perusahaan. Umumnya, posisi ini dikenal sebagai pihak yang bertugas mengenalkan produk ke klien.
ADVERTISEMENT
Lebih dari itu, account officer memiliki tanggung jawab yang banyak. Ingin tahu apa saja tugas dari account officer? Simak uraian selengkapnya berikut ini.
Apa Itu Account Officer?
Secara garis besar, account officer (AO) merupakan seseorang yang bertanggung jawab untuk mengelola catatan keuangan di sebuah perusahaan.
Biasanya, account officer erat dikaitkan dengan sebuah posisi di bidang perbankan . Namun, tak menutup kemungkinan jika account officer juga ditemukan di berbagai perusahaan yang bergerak di bidang keuangan lainnya.
Dikutip dari buku Analisis Kredit untuk Account Officer yang ditulis oleh Jopie Jusuf, account officer tak ubahnya penghubung antara perusahaan dengan klien ataupun antara bank dengan nasabah. Dengan kata lain, seorang account officer memiliki peran penting di suatu perusahaan.
ADVERTISEMENT
Apa Saja Tugas Account Officer?
Seorang account officer dituntut untuk memiliki keterampilan di bidang analisis kredit dan juga pemasaran. Hal itu mengingat tugas dan tanggung jawabnya yang kompleks, terutama di bidang pengelolaan keuangan.
Selain itu, seorang account officer juga harus memiliki jiwa sosial yang tinggi. Sebab, posisi ini mengharuskan terjalinnya hubungan baik antara klien dengan perusahaan.
Dihimpun dari buku Panduan Lengkap Menjadi Account Officer tulisan Noel Chabannel Tohir dan sumber lainnya, tugas account officer di antaranya:
1. Melakukan pemasaran produk
Seperti yang disebutkan sebelumnya bahwa account officer bertugas untuk mengenalkan dan memasarkan produk perusahaan ke klien. Adapun produk yang dimaksud berkaitan dengan keuangan seperti kredit, deposito, KPR, dan sebagainya.
Meski bersinggungan dengan penjualan, bukan berarti account officer bisa disamakan dengan sales. Sebab, account officer tak sepenuhnya bertanggung jawab di sektor penjualan suatu produk perusahaan.
ADVERTISEMENT
2. Melakukan analisis kredit
Selain memasarkan, seorang account officer juga bertugas menganalisis kredit yang diajukan oleh nasabah atau klien. Melalui proses tersebut, seorang account officer dapat mengevaluasi dan mengusulkan jumlah kredit yang akan diberikan ke nasabah atau klien.
Secara umum, tugas account officer, yakni mengelola kredit yang diajukan. Tak hanya itu, account officer juga bertanggung jawab untuk mengelola akun nasabah atau klien agar tak terjadi masalah di masa yang akan datang.
3. Memberi solusi ke nasabah atau klien
Seorang account officer tak ubahnya pihak yang menjembatani klien atau nasabah dengan perusahaan. Inilah mengapa, account officer juga bertugas untuk memberikan solusi dan pemahaman ke nasabah maupun klien mengenai produk dan layanan yang ditawarkan. Solusi yang ditawarkan pun didasarkan pada kebijakan perusahaan.
4. Menjaga hubungan baik dengan klien
Seorang account officer juga diharuskan memiliki kemampuan menjalin hubungan yang baik dengan klien lama maupun baru. Selain menjaga citra perusahaan, memelihara hubungan baik dengan klien juga berkaitan dengan proses menawarkan produk.
ADVERTISEMENT
Untuk itu, seorang account officer harus mempunyai hubungan baik dengan klien dengan melakukan follow up atau sekadar bertanya kabar.
5. Membuat laporan
Account officer juga bertugas menyusun laporan kerja yang memuat analisis setiap klien. Penyusunan laporan tersebut dibuat berdasarkan waktu dan kebijakan yang ditetapkan oleh perusahaan.
Berapa Gaji Account Officer?
Berdasarkan informasi yang dihimpun dari berbagai sumber, gaji seorang account officer sebesar Rp3 juta hingga Rp4 juta per bulan. Tentunya, besaran tersebut akan meningkat seiring pengalaman yang diperoleh.
Bagi seseorang yang sudah berkecimpung di posisi account officer selama lima tahun lebih, gaji yang diterima bahkan bisa menyentuh angka Rp9 juta per bulannya. Namun, hal itu kembali pada kebijakan perusahaan masing-masing.
Itulah penjelasan mengenai pengertian dan tugas account officer maupun besaran gaji yang didapatkan. Apakah kamu semakin tertarik terjun di posisi ini? Semoga informasi di atas bermanfaat!
ADVERTISEMENT
(ANM)