Mantan Bupati Way Kanan, Tamanuri Calonkan Diri di Pemilihan Umum 2019

Konten dari Pengguna
13 Desember 2018 15:55 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari berita caleg tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Mantan Bupati Way Kanan, Tamanuri Calonkan Diri di Pemilihan Umum 2019
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Tamanuri (Foto : Partai Nasdem)
Tamanuri kembali mencalonkan diri di Pemilihan Umum 2019 bersama Partai Nasdem.
ADVERTISEMENT
Pria kelahiran Tanah Abang, 8 Agustus 1952 ini merupakan mantan Bupati Way Kanan, Lampung selama dua periode berturut-turut sejak tahun 2000 hingga tahun 2010. Selama masa jabatannya, ia banyak meraih penghargaan diantaranya, Manggala Karya Kencana BKKBN tahun 2002, Satya Lencana Satya Presiden tahun 2004, Satya Lencana Pembangunan - Presiden tahun 2004, dan Satya Lencana Karya Satya 30 tahun Presiden tahun 2007.
Tamanuri merupakan lulusan Sarjana APBDN Tanjung Karang Lampung yang sering mengikuti berbagai diklat seperti SUSPIMPEMDAGRI tahun 1987, SPADYA Bandung tahun 1993, dan SPAMEN Jakarta tahun 1997.
Ia bersama beberapa koleganya sempat mendeklarasikan berdirinya Asosiasi Pemerintahan Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) pada tahun 2002, dan dipercaya untuk memimpin organisasi tersebut hingga tahun 2010.
ADVERTISEMENT
Kemudian pada Pemilu 2014 ia terpilih menjadi anggota DPR RI dari Partai Nasdem untuk daerah pemilihan Lampung II yang meliputi Kabupaten Lampung Tengah, Kabupaten Lampung Timur, Kabupaten Lampung Utara, Kabupaten Mesuji, Kabupaten Pringsewu, Kabupaten Tulang Bawang, Kabupaten Tulang Bawang Barat, dan Kabupaten Way Kanan. Selama masa jabatannya tersebut ia bekerja di Komisi II bidang Pemerintahan Dalam Negeri & Otonomi Daerah, Aparatur & Reformasi Birokrasi, Kepemiluan, Pertanahan & Reforma Agraria.
Pemilihan Umum 2019 sendiri rencananya akan digelar serentak pada 17 April 2019 mendatang. Masa kampanye pemilu pun sudah berlangsung sejak 23 September 2018 hingga 13 April 2019.
Menurut data KPU, terdapat 7.968 calon legislatif (caleg) yang akan memperebutkan kursi DPR RI di tahun 2019 mendatang. Jumlah tersebut meliputi 4.774 caleg laki-laki, dan 3.194 caleg perempuan.
ADVERTISEMENT