Konten dari Pengguna

10 Nama Lain Alquran sebagai Kitab Suci Umat Islam

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
9 Maret 2022 17:27 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Nama Lain Alquran. Foto: pixabay.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Nama Lain Alquran. Foto: pixabay.com
ADVERTISEMENT
Alquran adalah wahyu Allah SWT yang disampaikan kepada Rasulullah SAW sebagai pedoman hidup manusia. Karenanya, Alquran dijadikan rujukan atau sumber hukum yang mutlak bagi umat Islam.
ADVERTISEMENT
Dalam buku Pendidikan Agama Islam karangan Bachrul Ilmy dijelaskan, secara bahasa, Alquran artinya bacaan yang memiliki makna bacaan bagi orang yang beriman. Dalam hukum Islam, Alquran adalah sumber hukum yang pertama dan utama, tidak diperkenankan ada aturan lain yang bertentangan darinya.
Seluruh persoalan yang dialami oleh umat Muslim harus diselesaikan sesuai tuntunan Alquran. Sebab, Alquran adalah petunjuk yang lurus dan rahmat bagi orang yang selalu membacanya.
Selain sebagai sumber hukum, Alquran juga dapat mengantarkan umat Muslim menuju kebahagiaan, membimbing ke jalan yang benar, menenangkan batin, dan menjadi penerang jalan manusia dari kegelapan.
Ilustrasi Nama Lain Alquran. Foto: pixabay.com

10 Nama Lain Alquran

Sebagai kitab yang mulia, Alquran mempunyai nama lain yang dijelaskan dalam ayat-ayatnya. Berikut 10 nama lain Alquran yang dikutip dari buku Belajar Aqidah Akhlak : Sebuah Ulasan Ringkas Tentang Asas Tauhid Dan Akhlak Islamiyah karangan Muhammad Asroruddin Al Jumhuri.
ADVERTISEMENT
1. Al-Kitab
Kitab (Al Quran) ini tidak ada keraguan padanya; petunjuk bagi mereka yang bertakwa.” (Surat Al Baqarah ayat 2)
2. Al-Furqon (pembeda benar dan salah)
Maha suci Allah yang telah menurunkan Al Furqaan (Al Quran) kepada hamba-Nya, agar dia menjadi pemberi peringatan kepada seluruh alam.” (Surat Al-Furqan ayat 1)
3. Adz-Dzikr (pemberi peringatan)
Sesungguhnya Kami-lah yang menurunkan Adz-Dzikr (Al Quran), dan sesungguhnya Kami benar-benar memeliharanya.” (Surat Al-Hijr ayat 9)
4. Al-Mau’idzah (pelajaran atau nasihat)
Hai manusia, sesungguhnya telah datang kepadamu pelajaran dari Tuhanmu dan penyembuh bagi penyakit-penyakit (yang berada) dalam dada dan petunjuk serta rahmat bagi orang-orang yang beriman.” (Surat Yunus ayat 57)
5. Asy-Syifa’ (obat atau penyembuh)
Hai manusia, sesungguhnya telah datang kepadamu pelajaran dari Tuhanmu dan penyembuh bagi penyakit-penyakit (yang berada) dalam dada dan petunjuk serta rahmat bagi orang-orang yang beriman.” (Surat Yunus ayat 57)
Ilustrasi Nama Lain Alquran. Foto: pixabay.com
6. Al-Hukm (peraturan atau hukum)
ADVERTISEMENT
Dan demikianlah, Kami telah menurunkan Al Quran itu sebagai peraturan (yang benar) dalam bahasa Arab. Dan seandainya kamu mengikuti hawa nafsu mereka setelah datang pengetahuan kepadamu, maka sekali-kali tidak ada pelindung dan pemelihara bagimu terhadap (siksa) Allah.” (Surat Ar-Ra’d ayat 37)
7. Al-Hikmah (kebijaksanaan)
Itulah sebagian hikmah yang diwahyukan Tuhanmu kepadamu. Dan janganlah kamu mengadakan tuhan yang lain di samping Allah, yang menyebabkan kamu dilemparkan ke dalam neraka dalam keadaan tercela lagi dijauhkan (dari rahmat Allah).” (Surat Al-Isra ayat 39)
8. Al-Huda (petunjuk)
Dan sesungguhnya kami tatkala mendengar petunjuk (Al Quran), kami beriman kepadanya. Barangsiapa beriman kepada Tuhannya, maka ia tidak takut akan pengurangan pahala dan tidak (takut pula) akan penambahan dosa dan kesalahan.” (Surat Al Jin ayat 13)
ADVERTISEMENT
9. At-Tanzil (yang diturunkan)
Dan sesungguhnya Al Quran ini benar-benar diturunkan oleh Tuhan semesta alam.” (Surat Asy-Syu’ara ayat 192)
10. Ar-Rahmat (karunia)
Dan sesungguhnya Al Quran itu benar-benar menjadi petunjuk dan rahmat bagi orang-orang yang beriman.” (Surat An-Naml Ayat 77)
(DND)