Konten dari Pengguna

20 Film Perang Terbaik, Ada yang Diangkat dari Kisah Nyata

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
28 Januari 2021 14:59 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Adegan di film '1917' Foto: YouTube/Universal Pictures
zoom-in-whitePerbesar
Adegan di film '1917' Foto: YouTube/Universal Pictures
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Film perang yang penuh aksi sekaligus mengaduk emosi menjadi genre favorit banyak orang. Tidak jarang film tersebut diangkat dari peristiwa sejarah sehingga dapat memperkaya pengetahuan dan memberi gambaran realistis tentang menegangkannya medan perang.
ADVERTISEMENT
Nah untuk Anda yang sedang bingung memilh film mana yang menawarkan cerita menarik, berikut ini adalah beberapa rekomendasi film perang terbaik. Beberapa di antaranya berhasil meraih Piala Oscar dan dibintangi oleh aktor kenamaan Hollywood.

Saving Private Ryan

Saving Private Ryan . Foto: iMDB
Sinopsis: Sebuah regu militer khusus yang terdiri dari delapan orang dan dipimpin oleh Captain Miller (Tom Hanks). Mereka ditugaskan untuk menyelamatkan Ryan (Matt Damon) dari sarang musuh bebuyutan Amerika Serikat, yakni Jerman.
Tahun rilis: 1998
Pemain: Tom Hanks, Matt Damon, Edward Burns, Barry Pepper, dan Vin Diesel
Rating imdb: 8.6/10

Schindler’s List

Schindler’s List. Foto: iMDB
Sinopsis: Di Polandia yang diduduki Jerman selama Perang Dunia II, pengusaha Oskar Schindler secara prihatin dengan penganiayaan orang-orang Yahudi oleh Nazi. Ia melakukan berbagai upaya untuk menyelamatkan mereka.
ADVERTISEMENT
Tahun rilis: 1993
Pemain: Liam Neeson, Ben Kingsley, Ralph Fiennes, Caroline Goodall
Rating imdb: 8.9/10

1917

1917. Foto: iMDB
Sinopsis: Dua tentara ditugaskan untuk menyampaikan pesan secepat mungkin guna menghentikan serangan yang dapat membuat ratusan tentara Inggris terjerumus dalam jebakan maut. Tugas tersebut dianggap mustahil karena mereka harus melewati teritori musuh untuk menyampaikan pesan.
Tahun rilis: 2019
Pemain: Dean-Charles Chapman, George MacKay, Daniel Mays, Colin Firth, dan Pip Carter
Rating imdb: 8.3/10

Full Metal Jacket

Full Metal Jacket. Foto: Pinterest
Sinopsis: Sekelompok anggota marinir AS berusaha untuk bertahan dalam pelatihan keras di bawah pimpinan seorang sersan yang amat sadis. Mereka dipersiapkan untuk berperang di medan sesungguhnya, yaitu Vietnam.
Tahun rilis: 1987
Pemain: Matthew Modine, Adam Baldwin, Vincent D’Onofrio, Dorian Harewood
ADVERTISEMENT
Rating imdb: 8.3/10

Hackshaw Ridge

Hackshaw Ridge. Foto: Pinterest
Sinopsis: Tentara medis AS, Desmond T. Doss, tidak ingin memegang senjata, melukai, dan membunuh lawan selama Perang Dunia II karena ia adalah penganut Kristen yang taat. Saat kawan-kawannya terdesak di Hacksaw Ridge, iman Doss diuji.
Tahun rilis: 2016
Pemain: Andrew Garfield, Richard Pyros, Jacob Warner, Milo Gibson, dan Darcy Bryce
Rating imdb: 8.1/10

Platoon

Platoon. Foto: Letterbox
Sinopsis: Chris Taylor, seorang rekrutan baru di Vietnam mendapati dirinya terjebak dalam pertempuran kekuasaan antara dua sersan, yang satu baik dan yang lainnya jahat.
Tahun rilis: 1986
Pemain: Charlie Sheen, Tom Berenger, Willem Dafoe, Paul Sanchez, Bob Orwig, dan Kevil Dillon.
Rating imdb: 8.1/10

Letters From Iwo Jima

Letters From Iwo Jima. Foto: Wikipedia
Sinopsis: Menhisahkan pertempuran Iwo Jima antara Amerika Serikat dan Kekaisaran Jepang selama Perang Dunia II dari sudut pandang para tentara Jepang yang berperang.
ADVERTISEMENT
Tahun rilis: 2006
Pemain: Ken Watanabe, Kazunari Ninomiya, Tsuyoshi Ihara, Ryo Kase, Shido Nakamura
Rating imdb: 7.9/10

Dunkirk

Dunkirk. Foto: winstonchurchill.org
Sinopsis: Setelah didesak ke pantai oleh pasukan Jerman, ribuan tentara Inggris dan Prancis terdampar di Dunkirk. Saat pasukan musuh mengepung mereka, tentara-tentara Sekutu hanya memiliki dua pilihan, menyerah atau dimusnahkan. Mereka menantikan keajaiban adanya aksi penyelamatan.
Tahun rilis: 2017
Pemain: Fionn Whitehead, Damien Bonnard, Aneurin Barnard, Lee Armstrong, James Bloor, dan Tom Hardy
Rating imdb: 7.8/10

Land of Mine

Land of Mine. Foto: Rotten Tomato
Sinopsis: Belasan tentara remaja Jerman yang berhasil ditangkap ditugaskan tentara Denmark untuk menjinakkan 45.000 ranjau di salah satu pantai. Sebagai tawanan perang, para remaja tersebut bekerja mempertaruhkan nyawa dengan harapan akan dibebaskan ketika tugasnya usai.
ADVERTISEMENT
Tahun rilis: 2015
Pemain: Rolland Moller, Louis Hoffman, Joel Basman, dan Mikkel Boe Folsgaard
Rating imdb: 7.8/10

Black Hawk Down

Black Hawk Down
Sinopsis: Pasukan khusus angkatan darat AS ditugaskan untuk menangkap penjahat perang di Mogadishu. Namun dua helikopter tentara AS jatuh di titik rawan perang sehingga para awak yang selamat harus bertahan melawan musuh sambil menunggu bala bantuan datang.
Tahun rilis: 2001
Pemain: Josh Hartnett, Ewan McGregor, Eric Bana, Tom Sizemore, dan William Fichtner
Rating imdb: 7.7/10

Fury

Fury. Foto: imdb
Sinopsis: Sersan Don Collier (Brad Pitt) memulai misi berbahaya yang taruhannya adalah nyawa. Dengan mengendarai sebuah tank, mereka menyerbu jantung pertahanan pasukan Nazi.
Tahun rilis: 2014
Pemain: Brad Pitt, Shia LaBeouf, Logan Lerman, Michael Pena, dan Jon Bernthal
ADVERTISEMENT
Rating imdb: 7,6/10

The Thin Red Line

The Thin Red Line. Foto: Yale University Library
Sinopsis: Militer Amerika mengirim beberapa pasukan untuk mengambil alih Pulau Guadalcanal dari Jepang. Mereka bertarung demi bertahan hidup. Seiring perang berlanjut, mereka mulai kehilangan satu persatu teman.
Tahun rilis: 1998
Pemain: Kirk Acevedo, Simon Billig, Mark Boone Junior, Adrien Brody, George Clooney, dan John Cusack
Rating imdb: 7.6/10

The Hurt Locker

The Hurt Locker. Foto: imdb
Sinopsis: Sersan William James (Jeremy Renner) adalah penjinak bom dari Angkatan Darat Amerika Serikat. Bersama timnya, ia harus melawan bahaya untuk mencari dan menjinakkan puluhan bom yang disebar oleh para gerilyawan Irak.
Tahun rilis: 2008
Pemain: Jeremy Renner, Anthony Mackie, Brian Geraghty, Guy Pearce, dan Ralph Fiennes
ADVERTISEMENT
Rating imdb: 7.5/10

Lone Survivor

Lone Survivor. Foto: imdb
Sinopsis: Marcus Luttrell dan timnya memulai misi untuk menangkap pemimpin Taliban, Ahmad Shah. Mereka harus berjuang untuk bertahan hidup, termasuk dengan bantuan warga lokal.
Tahun rilis: 2013
Pemain: Mark Wahlberg, Taylor Kitsch, Ben Foster, Yousuf Azami, Ali Suliman, dan Eric Bana
Rating imdb: 7.5/10

American Sniper

American Sniper. Foto: imdb
Sinopsis: Chris Kyle merupakan penembak jitu Navy S.E.A.L. Berkat akurasinya ia menyelamatkan banyak nyawa di medan perang dan mengubahnya menjadi legenda. Namun saat kembali ke rumah Chris menyadari bahwa ia tidak dapat lepas dari baying-bayang perang.
Tahun rilis: 2014
Pemain: Bradley Cooper, Kyle Gallner, dan Ben Reed.
Rating imdb: 7.3/10

Casualities of War

Casualities of War. Foto: imdb
Sinopsis: Saat Perang Vietnam, seorang tentara merasa dirinya sebagai orang luar dalam pasukannya sendiri setelah mereka menculik seorang wanita desa, sesuatu yang sebenarnya tidak perlu.
ADVERTISEMENT
Tahun rilis: 1989
Pemain: Micahel J. Fox, Sean Penn, Don Harvey, dan John C. Reilly
Rating imdb: 7.1/10

Greyhound

Greyhound. Foto: imdb
Sinopsis: Komandan Angkatan Laut AS, Kapten Ernest Krause (Tom Hanks) ditugaskan memimpin 37 kapal sekutu melewati Atlantik Utara, daerah yang lepas dari perlindungan udara Amerika. Mereka diincar sekumpulan tentara Jerman yang memiliki kapal selam canggih.
Tahun rilis: 2020
Pemain: Tom Hanks, Elisabeth Shue, Stephen Graham, Matt Helm, dan Craig Tate
Rating imdb: 7/10

Tears of The Sun

Tears of The Sun. Foto: Pinterest
Sinopsis: Komandan Operasi Khusus memimpin timnya ke hutan Nigeria untuk menyelamatkan seorang dokter yang hanya akan bergabung dengan mereka jika mereka setuju untuk menyelamatkan 70 pengungsi.
Tahun rilis: 2003
Pemain: Bruce Willis, Monica Belluci, Cole Hauser, Eamonn Walker, dan Johhny Messner
ADVERTISEMENT
Rating imdb: 6.6/10

Behind Enemy Lines

Behind Enemy Lines. Foto: imdb
Sinopsis: Seorang navigator Angkatan Laut ditembak jatuh di atas wilayah musuh sehingga diburu oleh pasukan lawan. Komandannya melawan perintah untuk menyelamatkannya.
Tahun rilis: 2001
Pemain: Owen Wilson, Gene Hackman, Gabriel Macht, dan Charles Malik Whitfield
Rating imdb: 6.4/10

Pearl Harbor

Pearl Harbor. Foto: Pinterest
Sinopsis: Pearl Harbor bercerita tentang serangan bom yang dilepaskan oleh militer Jepang ke pangkalan militer Amerika Serikat. Dua sahabat, Rafe dan Danny berjuang untuk negara mereka sekaligus terjebat dalam cinta segitiga.
Tahun rilis: 2001
Pemain: Ben Affleck, Josh Hartnett, dan Kate Beckinsale
Rating imdb: 6.2/10