Konten dari Pengguna

3 Cara Menjawab Good Morning dalam Berbagai Situasi

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
28 November 2023 9:56 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi sapaan. Foto; Unsplash.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi sapaan. Foto; Unsplash.
ADVERTISEMENT
Cara menjawab ‘good morning’ merupakan dasar yang perlu dikuasai saat belajar Bahasa Inggris. Good morning termasuk greeting yang banyak digunakan dalam percakapan sehari-hari.
ADVERTISEMENT
Greetings adalah kalimat sapaan yang diucapkan saat ingin menyapa atau memulai percakapan dengan seseorang. Berdasarkan tingkatannya, greeting dapat dibedakan menjadi formal dan informal.
Sapaan yang digunakan kepada teman tentunya berbeda dengan atasan atau partner bisnis. Oleh karena itu, penting untuk memahami makna, penggunaan, serta jawaban dari tiap-tiap ungkapan.

3 Cara Menjawab Good Morning

Ilustrasi menyapa. Foto: Unsplash.
Good morning merupakan greeting yang paling umum dipakai saat memulai hari. Ungkapan tersebut bisa digunakan dalam situasi formal maupun kasual. Namun, penggunaannya terbatas hanya saat matahari terbit hingga menjelang tengah hari atau sekitar 05.00 - 11.00.
Cara menjawab sapaan ‘good morning’ dalam Bahasa Inggris berbeda-beda tergantung pada situasi dan lawan bicara. Berikut ini 3 cara menjawab good morning yang dirangkum dari berbagai sumber.
ADVERTISEMENT

1. Good Morning

Cara paling umum merespons sapaan ‘good morning’ adalah dengan mengucapkan kalimat yang sama. Biasanya cara ini diterapkan untuk situasi formal, seperti pertemuan bisnis atau dalam pelayanan publik.
Respons tersebut juga bisa diberikan saat lebih dulu disapa oleh atasan atau lawan bicara yang berusia jauh lebih tua.
Contoh:
Mr James: Good Morning, Deni.
Deni: Good Morning, Sir.

2. Morning

Cara kedua adalah dengan mengatakan ‘morning’. Dikutip dari laman BBC Learning English, ungkapan ini lebih kasual daripada sebelumnya dan hanya dapat diucapkan ke orang setara atau lebih muda usianya.
Contoh:
Rika: Good Morning, Madam
Mrs James: Morning

3. Hi/Hello

Dalam situasi kasual, biasanya orang-orang menggunakan ‘Hi’ atau ‘Hello’ untuk merespons sapaan. Kemudian, diikuti dengan pertanyaan mengenai kabar lawan bicara.
ADVERTISEMENT
Meski sama-sama bisa digunakan dalam percakapan santai, ‘hello’ memiliki nuansa yang lebih formal dibandingkan dengan ‘hi’.
Contoh:
Daril: Morning, Rina
Rina: Hi, what’s up!
Ika: Good morning, Diah.
Diah: Hello Ika, how are you?

Alternatif Sapaan Selain Good Morning

Ilustrasi menyapa. Foto: Unsplash.
Selain good morning, terdapat beberapa ungkapkan alternatif yang dapat digunakan untuk menyapa seseorang di pagi hari. Berikut ini

1. Rise and Shine

Ungkapan alternatif yang pertama adalah ‘rise and shine’. Dalam Bahasa Indonesia, ‘rise and shine’ artinya bangun dan bersinar. Pada dasarnya, ungkapan ini hanya dipakai dalam situasi kasual terutama saat membangunkan seseorang.

2. WakeUp andBe awAesome

Seperti halnya ‘rise and shine’, wake up and be awesome juga bisa digunakan untuk menyapa seseorang di pagi hari secara kasual. Kalimat ini memiliki makna bangun dan jadilah hebat.
ADVERTISEMENT
Itulah informasi tentang 3 cara menjawab good morning dalam Bahasa Inggris. Semoga bermanfaat!
(GLW)