3 Challenge Viral di TikTok yang Dianggap Berbahaya

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
20 Februari 2020 13:48 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Ilustrasi TikTok Foto: AFP
Banyak challenge TikTok yang mendadak menjadi viral. Orang beramai-ramai mencoba beberapa challenge dalam aplikasi asal China itu. Selain rasa penasaran, challenge juga dilakukan agar mendapatkan lebih banyak viewers.
ADVERTISEMENT
Ada banyak challenge di TikTok seperti Emoji Hand Challenge, Yummy Challenge, Handswitch Challenge dan lain-lain. Challenge yang paling sering dipilih adalah Emoji Hand Challenge yang mengharuskan kita mengikuti urutan tangan emoji di smartphone. Seru kan?
Namun, kemunculan challenge juga terkadang bisa membawa petaka. Akhir-akhir ini terdapat beberapa challenge viral di TikTok yang dianggap membahayakan. Tak hanya luka-luka, beberapa tantangan tersebut juga membuat beberapa jiwa melayang.
Berikut ini adalah beberapa challenge viral di TikTok yang dianggap berbahaya.

Skull Breaker Challenge

Skull Breaker Challenge atau Tripping Jump Challenge yang berasa dari Venezuella ini sedang dicoba orang-orang. Padahal, pihak TikTok sendiri sudah mengeluarkan larangan bagi penggunanya untuk mengikuti tantangan viral tersebut.
ADVERTISEMENT
Tantangan ini dilakukan tiga orang dengan berbaris. Saat orang di tengah melompat, kedua rekannya akan menjegal kaki orang yang di tengah hingga terjatuh. Akibat permainan ini, beberapa orang kehilangan kesadaran, bahkan hingga meninggal. Kominfo saat ini sudah turun tangan dan bekerjasama dengan TikTok untuk mengawasi penggunanya dari challenge berbahaya ini.

Cereal Challenge

Dalam tantangan ini, satu orang diharuskan berbaring dengan mulut terbuka. Sementara satu orang lainnya harus menuangkan susu dan sereal ke dalam mulut pemain yang berbaring.
Mulut orang tersebut dijadikan mangkung sereal, ia diharuskan mengunyah sereal itu sampai habis. Selain menjijikan, ceral challenge juga menjadi tantangan yang berbahaya. Pemain yang berperan sebagai mangkung cereal dapat tersedak jika makanan masuk ke dalam saluran pernapasan.
ADVERTISEMENT

Jelly Challenge

Tantangan ini berasal dari Youtuber Jaden Sprinz dimana pemainnya harus mengiggit jelly yang terbungkus plastik hingga jelly keluar dan masuk ke dalam mulut. Jaden membuat tantangan tersebut agar membuktikan bahwa giginya asli. Seperti cereal challenge, tantangan ini pun dapat membuat pemainnya tersedak.
Itulah beberapa tantangan berbahaya di Tiktok. Untuk kamu pengguna TikTok, hindari challenge berbahaya ini ya.
(gtt)