Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
3 Fakta Jill Biden, Ibu Negara AS yang Mengabdi Jadi Profesor
21 Januari 2021 19:44 WIB
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Menilik latar belakang karier perempuan berusia 69 tahun tersebut, ia tampaknya akan mampu menjadi ibu negara yang mengesankan. Saat ini ia tercatat sebagai profesor bahasa Inggris di Northern Virginia Community College.
Bahkan melansir dari New York Times, Biden berencana untuk terus mengajar meski telah menjadi ibu negara. Luar biasa, bukan?
Jill Biden memiliki sejumlah fakta menarik lainnya. Agar tidak penasaran, simak fakta-fakta Jill Biden berikut ini:
Pernikahan dengan Joe Biden Adalah yang Kedua Kalinya
Jill Tracy Jacobs Biden lahir di New Jersey, Amerika Serikat pada 3 Juni 1951. Sebelum melabuhkan hatinya pada Joe Biden , Jill telah menikah dengan seorang pria bernama Bill Stevenson, namun rumah tangganya kandas.
ADVERTISEMENT
Pada 1975, ia bertemu Joe. Joe kala itu telah berstatus duda setelah sang istri, Neilia Hunter meninggal karena kecelakaan nahas pada 1972. Joe dan Jill kemudian menikah pada 1977.
Punya Gelar Doktor
Ia mengenyam pendidikan jurusan bahasa Inggris di University of Delaware. Kecintaan Biden pada pendidikan mendorongnya untuk mengambil gelar S2 di dua universitas berbeda, yakni West Chester University pada 1981 dan Villanova University pada 1987. Tidak puas, ia menyelesaikan studi doktoral di University of Delaware pada 2007.
Tetap Mengajar Meski Jadi Second Lady
Jill Biden telah menjadi profesor di Northern Virginia Community College sejak 2009, atau saat Joe Biden terpilih sebagai wakil presiden AS mendampingi Barack Obama.
ADVERTISEMENT
Selama delapan tahun itu pula, ia bekerja penuh sebagai pengajar di sela-sela kesibukannya sebagai second lady.
Melansir dari ABC News, Biden berencana untuk tetap mengajar. Jika benar demikian, ia akan mengukir sejarah sebagai ibu negara pertama yang memiliki pekerjaan di luar Gedung Putih.
(ERA)