Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
4 Cara Cek Resi SiCepat Lewat Smartphone, Mudah Banget
1 Juli 2021 19:21 WIB
·
waktu baca 5 menitDiperbarui 13 Agustus 2021 13:52 WIB
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Anda yang sering belanja online sebaiknya memahami cara cek resi SiCepat. Cara ini memberikan kemudahan untuk melacak keberadaan paket sendiri dari rumah. Informasi paket yang disuguhkan juga lengkap, mulai dari status pengiriman, jenis layanan, hingga lokasi paket.
ADVERTISEMENT
Nah, bagi Anda yang belum mengetahui caranya, yuk langsung simak cara cek resi SiCepat di bawah ini!
Cara Cek Resi SiCepat
Seperti yang dibahas sebelumnya, resi SiCepat dapat dicek dengan berbagai cara melalui smartphone. Untuk lebih lengkapnya, berikut cara cek resi SiCepat:
1. Situs Resmi SiCepat
2. Aplikasi SiCepat Ekspres
Cara cek resi siCepat juga bisa dilakukan menggunakan aplikasi SiCepat Ekspres dari PT SiCepat Ekspres Indonesia. Aplikasi ini bisa diunduh melalui Google Play Store dan App store.
Aplikasi SiCepat Ekspres menyuguhkan berbagai fitur yang dapat membantu pelanggan terkait pengiriman paket. Di antaranya fitur cek resi, cek ongkir, melakukan order, dan melihat keberadaan gerai SiCepat di lokasi terdekat.
ADVERTISEMENT
Untuk mengecek resi SiCepat lewat aplikasi, Anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut:
3. Situs Web Pihak Ketiga
Selain menggunakan situs dan aplikasi resmi, pelanggan juga dapat menerapkan cara cek resi SiCepat lewat situs pihak ketiga. Salah satu situs yang bisa digunakan adalah cekresi. Untuk mencobanya, mari simak langkah berikut:
ADVERTISEMENT
Apa Itu SiCepat?
SiCepat adalah salah satu perusahaan jasa ekspedisi terkemuka di Tanah Air. Menurut Yayah Pudin Shatu (2016) dalam buku Kuasai Detail Akuntansi Laba dan Rugi, perusahaan jasa adalah perusahaan yang bergerak dalam bidang penyediaan pelayanan.
Di samping itu, Moenir Yudha mendefinisikan pelayanan jasa pengiriman barang sebagai kegiatan yang dilakukan seseorang atau sekelompok orang dengan landasan faktor material lewat sistem, prosedur, dan metode tertentu guna memenuhi kepentingan orang lain sesuai haknya.
PT SiCepat Ekspres merupakan perusahaan ekspedisi yang sudah berdiri sejak 2014. Seperti namanya, SiCepat mengupayakan jasa pengiriman barang yang cepat.
Fokus utama pelayanannya adalah pengiriman 15 jam untuk wilayah Jabodetabek dan Bandung serta 1 hari untuk kota besar di Nusantara.
ADVERTISEMENT
Berbasis sistem teknologi terkini, SiCepat Ekspres mempunyai cabang dan gerai yang tersebar di seluruh kota Indonesia. Perusahaan ekspedisi ini dikenal dengan slogan andalannya, yakni "Ketika Semua Jadi Mudah".
Layanan Ekspedisi SiCepat
Sebagai layanan ekspedisi unggulan, SiCepat menyediakan beragam produk dan layanan untuk memenuhi kepuasan dan pengguna. Beberapa di antaranya:
1. SiUntung
Apabila sedang berhemat, Anda bisa memilih layanan SiUntung. Ini merupakan layanan pengiriman murah dengan harga reguler tanpa biaya tambahan.
Meski harganya terjangkau, paket yang Anda kirimkan lewat layanan SiUntung akan tetap sampai dengan cepat. Layanan pengiriman ini bisa menjangkau seluruh wilayah Indonesia.
2. Best
Layanan Best atau "Besok Sampai Tujuan" akan mengantarkan paket Anda ke kota-kota besar Indonesia dalam waktu singkat, yaitu satu hari.
ADVERTISEMENT
3. Gokil
Cargo Kilat alias Gokil merupakan layanan pengiriman barang dalam jumlah banyak atau ukuran yang lebih besar.
Layanan dari SiCepat Ekspres ini menawarkan jasa pengiriman barang minimun charge 10 kg dengan harga yang lebih ekonomis.
Seperti Best, layanan Gokil juga dapat menjangkau seluruh kota besar di Indonesia. Estimasi pengiriman barang dari layanan ini berkisar antara 1-3 hari.
4. Halu
SiCepat Ekspres menawarkan layanan Halu atau "Harga Mulai Lima Ribu". Melalui layanan ini, Anda bisa mendapatkan layanan pengiriman dengan tarif ongkir mulai dari 5 ribu rupiah.
Halu tersedia di berbagai e-commerce seperti Shopee, Tokopedia, dan Bukalapak. Layaknya Gokil, estimasi pengiriman Halu adalah 1-3 hari.
5. COD
Layanan COD dari SiCepat tersedia di berbagai kota di Indonesia. Dengan layanan ini, Anda bisa melakukan pembayaran secara cash ketika belanja online. Transaksi dilakukan ketika barang telah diterima.
ADVERTISEMENT
6. SiCepat Syariah
Ingin berbagi rejeki dengan sesama? Anda bisa menggunakan layanan SiCepat Syariah. Setiap diskon ongkir yang diterima oleh Anda dapat didonasikan sebesar 2,5% untuk sekolah literasi dan pesantren di wilayah Cilacap dan Lombok lewat kerja sama Dompet Dhuafa.
SiCepat Syariah berlaku untuk transaksi non-market place. Sementara itu, laporan pertanggungjawaban dari seluruh nilai donasi akan dikeluarkan setiap enam bulan kepada donatur.
7. H3LO
Dengan menggunakan layanan H3LO, Anda bisa mengirim barang dengan lebih irit dan terjangkau. Cukup membayar 2 kg untuk kiriman barang 3,3 kg. Layanan ini hanya berlaku di Social Commerce, drop paket dapat dilakukan di gerai atau PUDO (pick-up drop point).
Perlu diketahui, estimasi pengiriman adalah 1-3 hari. Layanan ini dapat menjangkau seluruh Pulau Jawa dan Bali. Adapun simulasi perhitungan berat kiriman adalah sebagai berikut:
ADVERTISEMENT
8. SiCepat Go!
Mau kirim barang ke luar negeri? Tidak perlu bingung karena Anda bisa menggunakan layanan SiCepatGo! Layanan ini menawarkan jasa pengiriman paket internasional ke seluruh mancanegara.
Saat ini layanan tersedia untuk pengiriman ke benua Asia, Australia, Eropa, Afrika, dan Amerika adalah sebagai berikut:
9. SiCepat Klik
ADVERTISEMENT
SiCepat Klik adalah layanan pendukung aktivitas SiCepat dengan teknologi WhatsApp Bot. SiCepat Klik menyuguhkan akses informasi SiCepat Ekspres seperti cek biaya pengiriman, tracking pengiriman, produk PPOB dan informasi lainnya.
Aplikasi ini bisa diakses melalui WhatsApp selama 24 jam. Untuk mengaksesnya, Anda bisa mengetik "SICEPAT" dan kirim ke WhatsApp 0813-1920-0030 atau dengan masuk ke halaman web bit.ly/SiCepatklik.
Ketentuan Umum Pengiriman SiCepat
Anda yang ingin mengirimkan paket melalui SiCepat harus memperhatikan beberapa ketentuan umum berikut:
1. Pengirim wajib memberitahukan isi dan nilai barang kiriman dengan jelas dan benar. Keterangan yang tidak benar mengenai hal tersebut sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.
2. Pengirim wajib mengemas barang kiriman dengan baik untuk melindungi isi barang kiriman selama pengiriman.
ADVERTISEMENT
3. Pengirim menjamin bahwa barang yang diserahkan kepada SiCepat untuk dikirim adalah pemilik yang sah dan berhak atas kiriman tersebut.
4. Pengirim wajib mencantumkan informasi data pengirim dan data penerima pada kemasan kiriman dengan lengkap dan benar serta bisa dibaca.
5. SiCepat tidak menerima kiriman yang termasuk dalam kategori barang berbahaya (Dangerous Goods), kecuali diatur terpisah dari syarat dan ketentuan ini.
6. SiCepat tidak menerima kiriman yang dilarang oleh ketentuan SiCepat dan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
7. SiCepat berhak untuk memeriksa barang kiriman demi memastikan bahwa barang yang dikirim tidak melanggar hukum yang berlaku.
8. Pengirim bertanggung jawab untuk melindungi kiriman dengan asuransi yang memadai dan menanggung biaya premi yang berlaku, ganti rugi untuk barang yang di asuransikan adalah sesuai dengan ketentuan asuransi yang berlaku di SiCepat .
ADVERTISEMENT
9. Batas waktu pengaduan/klaim adalah sebagai berikut:
10. Saat menyerahkan barang kepada SiCepat, pengirim dianggap telah membaca dan menyetujui semua syarat dan ketentuan pengiriman ini, tanpa adanya paksaan dari pihak manapun, serta membebaskan SiCepat dari segala tuntutan atau bentuk ganti rugi.
(GTT)