Konten dari Pengguna

4 Cara Memindahkan Sasaran dari Arah Serangan dalam Pencak Silat

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
18 Agustus 2021 18:00 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pencak silat. Foto:flickr.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pencak silat. Foto:flickr.com
ADVERTISEMENT
Pencak silat adalah salah satu kesenian bela diri asal Indonesia. Cabang olahraga yang mengandalkan pertahanan dan serangan yang ini sudah sering dilombakan dalam tingkat regional hingga internasional.
ADVERTISEMENT
Kunci untuk bisa melakukan pencak silat adalah dengan menguasai teknik-teknik dasarnya. Salah satu teknik dasar yang perlu dikuasai adalah elakan. Teknik tersebut merupakan salah satu cara untuk memindahkan sasaran dari arah serangan dalam pencak silat.

Pengertian Elakan

Dikutip dari buku Pencak Silat karya Dr. Tatang Muhtar, M.Si, elakan dalam pencak silat adalah sebuah pembelaan yang dilakukan dengan sikap kaki yang tidak berpindah tempat atau kembali ke tempat semula.
Upaya mengelak ini bisa dilakukan dengan memindahkan posisi tubuh dari arah pukulan atau tendangan yang dilakukan oleh pihak lawan.
Gerakan elakan terdiri dari mengelakkan badan dari serangan lurus depan dan samping. Elakan dapat diawali dengan sikap kuda-kuda depan dan memindahkan berat badan ke arah belakang dengan sikap tubuh dan tangan selalu waspada.
ADVERTISEMENT
Teknik elakan dalam pencak silat sangat penting untuk dipelajari dan dikuasai dengan baik. Fungsi utama dari gerakan ini adalah menghindari serangan dari lawan, baik lewat pukulan maupun tendangan.

Macam Teknik Dasar Elakan

Ilustrasi pencak silat. Foto: Freepik
Berikut ini empat macam teknik elakan untuk memindahkan sasaran dari arah serangan dalam pencak silat:
1. Elakan Bawah
Elakan bawah bertujuan untuk mengelakkan diri dari serangan di bagian tubuh atas. Cara melakukannya adalah dengan merendahkan diri dengan menekuk lutut tapi tumpuan kaki tidak boleh berpindah. Selain itu sikap tubuh dan tangan juga harus selalu waspada.
Kesalahan yang sering dilakukan dan kerap terjadi ketika melakukan gerak elakan bawah adalah sikap kuda depan yang kurang baik dan kurang kuat. Selain itu posisi tubuh yang kurang kuat dan posisi tangan yang tidak siap.
ADVERTISEMENT
2. Elakan Atas
Elakan atas bertujuan untuk mengelakkan diri dari serangan di bagian bawah. Adapun cara melakukannya yaitu dengan mengangkat kedua kaki dengan posisi tungkai ditekuk. Kemudian akhiri dengan mendaratkan kaki silang yang disusul dengan kedua kaki
Kesalahan yang sering terjadi ketika melakukan gerakan elakan atas adalah kuda-kuda depan yang kurang baik, tubuh kurang terangkat dan kedua kaki tidak ditekuk saat mengangkat. Tangan yang tidak siap dan pendaratan kaki yang tidak sama juga sering menimbulkan kesalahan gerak elakan atas.
3. Elakan Samping
Gerakan elakan samping ini bertujuan untuk mengelakkan diri dari serangan lurus depan atas. Elakan samping ini bisa dilakukan dengan sikap kangkang. Kemudian memindahkan badan ke samping dengan mengubah kuda-kuda awal dan sikap tangan tetap waspada.
ADVERTISEMENT
Kesalahan yang sering terjadi dalam gerakan ini adalah sikap kuda-kuda tengah yang kurang baik, berat badan yang tidak dipindahkan ke samping kanan atau kiri, dan posisi tangan yang tidak siap.
4. Elakan Belakang Berputar
Elakan ini adalah cara mengelakkan diri dari tangan lurus di depan samping. Selain itu, gerakan dimulai dengan sikap kuda-kuda depan dan memindahkan berat badan ke belakang.
Kesalahan yang sering terjadi dalam melakukan elakan ini adalah sikap kuda-kuda depan kurang kuat dan posisi tangan yang tidak siap. Selain itu badan yang tidak dicondongkan ke belakang menjadi salah satu kesalahan yang fatal.
(IPT)