Konten dari Pengguna

5 Cara Memperbaiki Flashdisk Tidak Terbaca di Laptop/Komputer

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
21 September 2022 11:45 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara Memperbaiki Flashdisk Tidak Terbaca di Laptop/PC (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Memperbaiki Flashdisk Tidak Terbaca di Laptop/PC (Foto: Pixabay)
ADVERTISEMENT
Flashdisk yang tiba-tiba rusak atau tidak terbaca seringkali membuat orang panik, terlebih jika di dalamnya terdapat data penting. Cara memperbaiki flashdisk tidak terbaca perlu diketahui agar permasalahan semacam ini dapat teratasi.
ADVERTISEMENT
Mengutip buku Organisasi dan Arsitektur Komputer karya Tri Rachmadi, S.Kom., flashdisk adalah salah satu media penyimpanan data portable yang dapat dihubungkan dengan komputer atau laptop melalui port USB.
Keberadaan flashdisk saat ini menjadi hal yang sangat vital bagi banyak orang. Bahkan, mereka yang tidak memiliki komputer atau laptop tetap dapat menyimpan data dengan flashdisk untuk menunjang pekerjaan sehari-harinya.
Meski demikian, flashdisk merupakan perangkat yang rentan rusak dan terkena virus. Bahkan, ada kalanya kerusakan tersebut membuat data yang tersimpan dalam flashdisk tidak terbaca.
Lantas, bagaimana cara memperbaiki flashdisk yang tidak terbaca di laptop atau komputer? Simak penjelasannya dalam tulisan berikut ini.

Cara Memperbaiki Flashdisk Tidak Terbaca di Laptop dan Komputer

Ilustrasi Cara Memperbaiki Flashdisk Tidak Terbaca di Laptop/Komputer (Foto: Unsplash)
Dihimpun dari buku Most Wanted Untuk Media USB terbitan Elex Media Komputindo, ada dua jenis kasus kerusakan pada flashdisk. Pertama, flashdisk tersebut memang sudah rusak komponen hardware-nya. Kedua, kerusakan terjadi pada komponen software (aplikasi) di dalam flashdisk.
ADVERTISEMENT
Bagi yang tidak mau pusing, langkah paling mudah memperbaiki flashdisk error atau tidak terbaca adalah melakukan format. Namun, solusi ini akan menyebabkan semua data dalam flashdisk hilang.
Sebenarnya, ada banyak cara lain untuk mengatasi masalah flashdisk tanpa menghilangkan data. Berdasarkan informasi dari situs web helpdeskgeek dan berbagai sumber lain, berikut cara-cara memperbaiki flashdisk yang tidak terbaca di laptop dan komputer:

1. Cek Port USB pada Laptop/PC

Jika flashdisk tidak terbaca, ada kemungkinan port USB pada komputer atau laptop sedang bermasalah. Hubungkan flashdisk ke port USB lain yang ada di laptop atau cek flashdisk dengan menghubungkannya pada perangkat lain.
Sebelum menghubungkan flashdisk, pastikan bahwa port benar-benar bersih dan terhindar dari debu. Bersihkan area sekitar lubang port yang kotor dan jaga port USB agar tidak longgar ketika disambungkan.
ADVERTISEMENT

2. Gunakan Disk Management Tool

Apabila cara pertama belum berhasil, lakukan pemindaian atau scanning flashdisk menggunakan Disk Management Tool. Windows akan melakukan pemulihan secara otomatis jika memang ditemukan kerusakan atau virus. Berikut langkah-langkahnya:

3. Buka Flashdisk dengan Device Manager

Flashdisk yang tidak terbaca juga dapat diperiksa melalui Device Manager. Cara ini dilakukan ketika Laptop/PC bisa membaca nama flashdisk, tetapi tidak ada file yang terdeteksi. Berikut langkah-langkahnya:
ADVERTISEMENT

4. Cek Status Flashdisk dengan Command Prompt

Untuk memeriksa status kerusakan pada flashdisk, klik logo Windows lalu cari "Command Prompt". Setelah muncul tab jendela hitam, ketik “chkdsk G:.”. Huruf G harus diubah sesuai dengan huruf drive flashdisk yang akan diperbaiki, misalnya F, H, dan lain-lain.
Selanjutnya, tekan enter dan tunggu apa yang akan ditampilkan pada jendela Command Prompt. Jika flashdisk bermasalah, akan ada pemberitahuan bahwa Windows menemukan error, virus, dan sebagainya.

5. Update Windows

File yang tidak terbaca pada flashdisk dapat disebabkan karena sistem operasi yang digunakan belum diperbarui. Dengan melakukan update Windows, kemungkinan file kembali terbaca sangat tinggi. Simak cara berikut ini:
ADVERTISEMENT
(AAA)