Konten dari Pengguna

5 Cara Mengatasi Flashdisk Tidak Terbaca di Komputer atau Laptop

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
31 Agustus 2022 13:59 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi flashdisk USB. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi flashdisk USB. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Flashdisk adalah alat penyimpanan data portabel yang dapat dihubungkan melalui port USB suatu komputer atau laptop. Ukuran flashdisk sangat beragam, mulai dari 8 GB, 16 GB, 32 GB, hingga 256 GB.
ADVERTISEMENT
Flashdisk dapat menunjang aktivitas pekerjaan, sekolah, bisnis, dan lain-lain. Alat penyimpanan ini banyak dipilih karena memiliki ukuran fisik yang kecil dan simpel, sehingga mudah dibawa ke mana-mana.
Namun terkadang, flashdisk mengalami sejumlah masalah seperti terserang virus, data tidak sengaja terhapus, hingga tidak terbaca di komputer, dan lain-lain. Masalah ini sering kali disebabkan oleh kelalaian penggunanya.
Jika Anda menjumpai masalah tersebut, jangan panik. Sebab, ada sejumlah cara mengatasi flashdisk tidak terbaca yang bisa Anda coba. Seperti apa?

Cara Mengatasi Flashdisk Tidak Terbaca

Mengutip buku Masalah Flashdisk dan Solusi Cepatnya karya Hasnul Arifin (2010), salah satu penyebab flashdisk tidak terbaca di komputer atau laptop ialah karena serangan virus. Untuk itu, Anda harus berhati-hati ketika mengoneksikan flashdisk pada komputer di tempat umum seperti warnet, sekolah, kantor, atau kampus.
Ilustrasi flashdisk USB. Foto: Shutterstock
Masalah flashdisk tidak terbaca bisa diperbaiki dengan beberapa cara sederhana. Dirangkum dari situs Software Testing Help dan Ease Us, berikut penjelasan lengkapnya:
ADVERTISEMENT

1. Restart komputer

Masalah flashdisk tidak terbaca bisa disebabkan oleh sistem yang tidak berfungsi secara optimal. Maka, langkah pertama yang bisa Anda lakukan yaitu dengan me-restart komputer atau laptop. Anda bisa melakukan langkah ini beberapa kali sampai flashdisk berhasil terbaca.

2. Update komputer

Jika me-restart komputer tidak memperbaiki apapun, Anda bisa mencoba langkah kedua yaitu dengan cara meng-update sistemnya. Klik “Setting” dan pilih opsi "Update and Security”. Selanjutnya, sistem akan memeriksa pembaruan dan melakukan pengunduhan.

3. Ubah pengaturan Hub Root USB

Beberapa sistem komputer memiliki izin yang dapat mematikan perangkat USB Anda untuk menghemat daya. Izin ini dapat menjadi alasan mengapa flashdisk Anda tidak terbaca di Komputer.
Sebagai solusinya, Anda bisa menghapus izin tersebut dengan cara mengubah pengaturan Hub Root USB. Berikut tata caranya yang bisa Anda simak:
ADVERTISEMENT
Ilustrasi flashdisk USB. Foto: Shutterstock

4. Copot dan pasang kembali flashdisk

Flashdisk yang tidak terbaca di komputer bisa jadi karena Anda kurang pas memasukkannya. Untuk itu, coba copot flashdisk tersebut dan pasang kembali. Pastikan flasdisk terpasang dengan benar, tidak miring ataupun longgar.

5. Coba port USB lain

Port USB yang rusak bisa menjadi alasan mengapa flashdisk Anda tidak terbaca di komputer. Untuk menyiasatinya, Anda bisa mencoba port USB lain yang masih berjalan normal. Biasanya, laptop atau komputer memiliki port USB lebih dari 1.
ADVERTISEMENT
(MSD)