news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

5 Ciri-Ciri Pohon Gaharu Berdasarkan Morfologinya, Seperti Apa?

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
25 Juli 2022 9:30 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pohon penghasil gaharu. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pohon penghasil gaharu. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Gaharu merupakan sebutan untuk pohon-pohon penghasil kayu harum yang mengandung damar wangi. Di Indonesia, pohon gaharu umumnya dihasilkan dari genus Aquilaria, khususnya Aquilaria malaccensis.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Sukses Budi Daya Tanaman Obat oleh Junus Kartasubrata (2019: 76), sebagian besar pohon gaharu merupakan tumbuhan tingkat tinggi berkayu. Kualitas gaharu yang dihasilkan bisa berbeda satu sama lainnya, tergantung dari jenis pohonnya.
Sifat tumbuh dari pohon penghasil gaharu sesuai dengan ciri-ciri dari tanaman pohon tersebut. Bagi pohon yang tumbuh meninggi tegak lurus, batangnya akan tumbuh ke atas dan meninggi pula. Karenanya, pohon ini bisa tumbuh sampai puluhan meter.
Ciri-ciri pohon gaharu juga dapat diketahui dari morfologi tanaman, mulai dari daun, buah, dan batangnya. Untuk mengetahui ciri-cirinya, simak uraian lengkapnya di bawah ini.

Ciri-Ciri Pohon Gaharu

Pada dasarnya, ciri-ciri utama dari pohon penghasil gaharu adalah batang kayunya yang berwarna kehitaman dan mengandung resin yang khas. Kayunya yang harum ini umumnya dimanfaatkan dalam industri parfum.
ADVERTISEMENT
Selain itu, pohon gaharu juga memiliki ciri khas yang mencolok dari daun, bunga, hingga bijinya. Dikutip dari Panduan Lengkap Gaharu oleh Hesti Dwi Setyaningrum (2014: 29-31), ciri-ciri pohon gaharu antara lain:.

1. Daun

Pohon gaharu umumnya memiliki ciri-ciri morfologis daun yang berbentuk lonjong memanjang dengan ujung meruncing. Warna daunnya hijau muda dan mengilap. Bagian tepi daun merata dan panjangnya sekitar 5-8 cm dengan lebar sekitar 3-5 cm.
Daun pada pohon gaharu berbentuk simetris dan memiliki tekstur yang halus atau kulit. Kulit daun tidak berlilin dan memiliki tulang daun yang menjulur dari tulang tengah.
Ilustrasi pohon penghasil gaharu. Foto: Unsplash

2. Bunga

Bunga pohon gaharu terletak di ujung ranting atau ketiak atas dan ketiak bawah daun. Bunganya tumbuh berkelompok dengan bentuk khusus.
ADVERTISEMENT
Perhiasan bunganya terdiri dari daun kelopak dan daun mahkota. Daun kelopak berjumlah 4-6 buah, sedangkan daun mahkotanya berjumlah 8-16 buah dengan sifat yang tipis, mudah jatuh, dan tidak bertangkai.
Terdapat 8-12 benang sari pada setiap bunga, berukuran sama, dan berhadapan dengan daun kelopak. Kepala sari terdiri atas dua rongga, tidak bertangkai di bagian atas, dan memiliki celah yang pendek.

3. Buah

Buah dari pohon gaharu berbentuk seperti kapsul, tidak berdaging, dan tidak majemuk (bukan berasal dari bunga dengan banyak bakal buah). Buah gaharu berada dalam polong yang berbentuk lonjong atau bulat telur dengan panjang sekitar 5 cm dan lebar sekitar 3 cm.

4. Biji

Biji pohon gaharu berjumlah 1-2 per buah dengan ukuran kecil atau sedang. Bijinya tidak memiliki garis di dalam dan tidak memiliki endosperma.
ADVERTISEMENT

5. Batang

Batang pohon gaharu terbilang keras, berwarna abu-abu kecokelatan, kehitaman, atau keputih-putihan dengan kulit batang yang licin. Batang gaharu memiliki banyak cabang. Tingginya dapat mencapai 30-40 meter dengan diameter batang pohon bisa mencapai 50-60 cm.
(SFR)