Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
5 Jajanan Khas Bandung yang Wajib Dicicipi
29 Januari 2023 18:19 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sejak dulu, kota Bandung dikenal sebagai destinasi wisata yang memukau. Tidak hanya pusat perbelanjaannya yang lengkap, kota dengan julukan “Paris Van Java” ini juga memiliki tujuan wisata kuliner yang beragam.
ADVERTISEMENT
Dijelaskan dalam buku Jajanan Kaki Lima Khas Bandung susunan Linda Carolina (2009), Anda bisa menemukan aneka jajanan tersebut di berbagai sudut kota. Bahkan, Anda dapat menemukannya di lokasi-lokasi atau tempat wisata yang dekat dengan pemandangan kota Bandung.
Jika ingin melancong ke Bandung, jangan lupa cicipi aneka jajanan khas Bandung berikut ini ya!
Aneka Jajanan Khas Bandung
Dirangkum dari buku Go Kitchen 2 susunan Restu Utami Dewi (2019) dan sumber lain, berikut 5 jajanan khas Bandung yang bisa Anda coba saat pergi melancong:
ADVERTISEMENT
1. Siomay dan Batagor
Kedua jajanan ini biasa dihidangkan selagi hangat. Untuk menambah cita rasa yang lezat, siomay dan batagor biasa dicampur dengan bumbu kacang, saus sambal, dan kecap manis.
2. Surabi
Surabi merupakan jajanan yang terbuat dari tepung beras. Jajanan khas Bandung ini bentuknya mirip seperti pancake, namun adonannya cenderung lebih kecil dan tebal.
Surabi diolah dengan cara dibakar menggunakan tungku tradisional. Kini, surabi tersedia dengan berbagai varian rasa mulai dari durian, cokelat, nanas, srikaya, hingga pandan.
3. Lotek
Lotek hampir mirip dengan pecel. Makanan ini dibuat dari rebusan sayuran segar yang dicampur dengan bumbu kacang. Biasanya, hidangan lotek ini dicampur dengan tempe dan tahu.
ADVERTISEMENT
Agar lebih sedap, bumbu lotek dicampur dengan bahan lain seperti gula merah, bawang putih, bawang merah, dan terasi. Berbeda dengan pecel, rasa bumbu lotek cenderung lebih manis. Makanan ini cocok dijadikan pilihan menu makan siang.
4. Colenak
Dalam bahasa Sunda, colenak adalah singkatan dari dicocol enak. Makanan ini terbuat dari tape singkong atau peuyeum yang dibakar. Kemudian, tape tersebut disajikan dengan saus yang terbuat dari gula merah dan kelapa.
Colenak cocok dijadikan camilan di sore hari. Rasanya sangat unik dengan perpaduan manis dan asam. Saat sedang bersantai, Anda bisa menyantap colenak dengan seduhan teh manis hangat ataupun kopi.
5. Lumpia basah
Lumpia basah asalnya dari Bandung, Jawa Barat. Jajanan yang digemari banyak kalangan ini terbuat dari tauge, rebung, dan telur.
ADVERTISEMENT
Rasa lumpia basah sangat gurih. Saat membeli jajanan ini, Anda bisa memesan tingkat kepedasannya, mulai dari tidak pedas, sedang, pedas, hingga pedas sekali. Beberapa penjual menggunakan daun pisang sebagai alasnya untuk menambah cita rasa yang khas.
(MSD)
Live Update
Pada 5 November 2024, jutaan warga Amerika Serikat memberikan suara mereka untuk memilih presiden selanjutnya. Tahun ini, capres dari partai Demokrat, Kamala Harris bersaing dengan capres partai Republik Donald Trump untuk memenangkan Gedung Putih.
Updated 5 November 2024, 20:36 WIB
Aktifkan Notifikasi Breaking News Ini