Konten dari Pengguna

5 Rekomendasi Series Indonesia di Vidio sebagai Tontonan Akhir Pekan

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
22 Oktober 2022 16:03 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi rekomendasi series Indonesia di Vidio. Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi rekomendasi series Indonesia di Vidio. Foto: Pexels
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Vidio merupakan salah satu platform OTT (over the top) dalam negeri yang cukup populer di kalangan pecinta film Indonesia. Layanan streaming milik PT Surya Citra Media Tbk ini terdiri dari sajian kanal gratis (free-to-air), live streaming, dan televisi.
ADVERTISEMENT
Selain menayangkan siaran televisi dalam dan luar negeri, Vidio juga memanjakan pelanggannya dengan menghadirkan berbagai series original, mulai dari yang bertema romansa anak remaja, drama, hingga keluarga.
Nah, bagi yang bingung menentukan tontonan untuk disaksikan selama akhir pekan, beberapa rekomendasi series Indonesia di Vidio berikut ini bisa jadi pilihan.

Rekomendasi Series Indonesia di Vidio

Ilustrasi menonton series Indonesia di Vidio. Foto: Pexels

1. Drama Ratu Drama

Drama Ratu Drama merupakan web series yang diadaptasi dari novel Stroial.co berjudul Sweetheart of Nobody karya Santi Susilowati. Aco Tenriyagelli duduk di bangku sutradara, sementara Enzy Storia, Rachel Amanda, Bukie B. Mansyur, dan Ibrahim Risyad adalah jajaran pemeran utamanya.
Series ini mengisahkan Ijul (Enzy Storia), seorang aktris yang dikenal dengan peran antagonisnya di sinetron. Karakter yang dia perankan melekat di ingatan penonton sehingga banyak yang mengira bahwa dirinya benar-benar jahat.
ADVERTISEMENT
Untuk melepas image-nya tersebut, Ijul pun bersumpah akan mendapatkan peran protagonis di sinetron selanjutnya dan menunjukkan bahwa keantagonisannya hanyalah peran semata, bukan dirinya di kehidupan nyata.

2. My Ice Girl

Mengadaptasi novel berjudul sama karya Pit Sansi, My Ice Girl menggabungkan unsur percintaan remaja dengan misteri. Series ini dibintangi oleh bintang muda ternama, seperti Mawar de Jongh, Bryan Domani, dan Maria Theodore.
Cerita bermula ketika Malik (Bryan Domani) pindah sekolah untuk menyelidiki kematian adiknya, Amanda (Maria Theodore). Menurut penyelidikan polisi Amanda mati bunuh diri, tetapi Malik tidak percaya. Ia yakin adiknya dibunuh, sehingga memutuskan untuk melakukan penyelidikan.
Tak sendirian, Malik dibantu oleh Dara (Mawar de Jongh), ketua anggar yang juga sahabat dekat Amanda. Seiring dengan berjalannya penyelidikan tersebut, benih-benih asmara pun tumbuh di antara mereka.
ADVERTISEMENT

3. Doa Mengancam

Doa Mengancam adalah series Vidio terbaru adaptasi dari film Doa yang Mengancam karya Hanung Bramantyo. Dalam versi series, Hanung kembali duduk di bangku sutradara, namun kali ini ia ditemani oleh Senoaji Julius.
Kisahnya berpusat pada Madrim (Kevin Ardilova), seorang pemuda religius yang rajin berdoa dan taat sebagai umat Muslim meski penderitaan tak henti menerpa hidupnya.
Ilustrasi menonton series. Foto: Unsplash
Pada suatu hari, ia merasa doa-doa yang dipanjatkannya sia-sia. Madrim pun mengancam Tuhan untuk meninggalkan-Nya jika doanya tak kunjung dikabulkan.
Setelah itu, kehidupan Madrim berubah drastis. Secara misterius, ia mendapat kekuatan yang membuatnya jadi kaya raya. Namun, kekuatan itu membuatnya kehilangan orang-orang tercinta, termasuk istrinya, Ima (Tissa Biani).
Tak hanya Kevin Ardilova dan Tissa Biani, Bisma Karisma, Sonia Alyssa, Zaskia Adya Mecca, dan Graciella Abigail turut berperan dalam series ini. Doa Mengancam dapat disaksikan setiap Rabu di Vidio.
ADVERTISEMENT

4. Suka Duka Berduka

Bagi yang ingin meluangkan waktu bersama keluarga, Suka Duka Berduka bisa jadi tontonan yang tepat. Series garapan Nia Dinata dan Andri Cung ini menyajikan drama keluarga yang dibalut komedi.
Cerita Suka Duka Berduka bermula ketika Rauf Affan, kepala keluarga Affan yang terpandang meninggal dunia. Ketiga anaknya, yakni Mitha (Ersa Mayori), Ella (Luna Maya), dan Rasyid (Oka Antara), hingga menantu dan cucunya pun hadir dalam rangkaian pemakaman. Bukan hanya untuk mendoakan, mereka datang dengan maksud lain, yaitu untuk membahas harta warisan yang dimiliki Rauf.
Selain ketiga pemain tersebut, Suka Duka Berduka turut dibintangi oleh Jihane Almira, Tora Sudiro, Atiqah Hasiholan, Krisjiana Baharudin, Samudra Taylor, dan masih banyak lagi.

5. Suami-Suami Masa Kini

Suami-Suami Masa Kini menceritakan kehidupan cinta Yuda (Ringgo Agus Rahman), Raka (Marcell Darwin), Ical (Tanta Ginting), dan Tobi (Tara Budiman), yang sudah bersahabat sejak SMA. Yuda, Raka, dan Ical sudah menikah, sedangkan Tobi masih berstatus lajang.
ADVERTISEMENT
Suatu hari, keempat sahabat itu terjebak di dalam lift. Di momen itulah rahasia kehidupan cinta masing-masing dari mereka terbuka satu per satu.
(ADS)