Konten dari Pengguna

5 Tradisi Valentine Unik di Berbagai Negara, Pasang Gembok hingga Bangun Pagi

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
9 Februari 2021 18:35 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Gembok di Paris Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Gembok di Paris Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Perayaan hari Valentine 14 Februari kali ini akan jatuh di hari Minggu. Peringatan istimewa ini biasa dimanfaatkan banyak orang untuk menyampaikan kasih sayang kepada orang terkasih, mulai dari keluarga, teman, hingga pasangan.
ADVERTISEMENT
Valentine kerap dirayakan dengan tradisi romantis, misalnya memberikan buket bunga atau sekotak cokelat. Namun, bunga atau cokelat bukan satu-satunya tradisi untuk memperingati Hari Kasih Sayang tersebut.
Berbagai negara justru memiliki tradisi Valentine yang menarik dan berbeda dari yang lain. Tradisi tersebut juga memiliki arti tersendiri bagi penduduknya.
Penasaran? Berikut tradisi valentine unik dari berbagai negara.

Bertukar Surat dan Memasang Gembok

Ilustrasi Gembok di Paris Foto: Unsplash
Negara yang dikenal romantis ini menyimpan tradisi unik untuk merayakan Valentine. Sejumlah pasangan akan menuliskan nama masing-masing pada gembok di Pont des Arts "love lock bridge". Kemudian, kunci gembok itu dilempar ke Sungai Seine agar cintanya abadi.
Pada 2015, gembok itu dihilangkan dari jembatan. Namun, beberapa pasangan masih melakukan tradisi gembok di jembatan lain di Paris. Selain itu, pasangan di Perancis juga bertukar surat cinta atau cartes d'amities dengan pasangan.
ADVERTISEMENT

Barang Berbentuk Babi

Ilustrasi Kue Foto: Unsplash
Berbeda dari negara lain, masyarakat Jerman justru merayakan Valentine dengan barang berbentuk babi. Ini karena babi menjadi simbol keberuntungan dan nafsu.
Pada Hari Valentine, mereka akan bertukar patung, gambar dan cokelat berbentuk babi. Mereka juga akan menyantap kue jahe berbentuk hati yang memuat pesan cinta.

Pemberian Cokelat dari Perempuan

Ilustrasi Cokelat Foto: Unsplash
Biasanya, Valentine identik dengan pemberian cokelat dari pria untuk wanita. Namun di Jepang dan Korea Selatan, pemberian hadiah justru dilakukan oleh wanita.
Pada 14 Februari, wanita Jepang dan Korea akan memberikan cokelat, permen, atau bunga kepada pria yang disuka. Lalu pada 14 Maret atau White Day, sang pria akan membalas pemberian hadiah Valentine tersebut.
Tidak hanya pasangan, pria dan wanita lajang di Korea Selatan juga memiliki tradisi sendiri saat Valentine. Mereka akan makan semangkuk jajangmyeon, mie dengan pasta kacang hitam.
ADVERTISEMENT

Menyelipkan Daun Salam

Ilustrasi daun Salam Foto: Pixabay
Di Inggris, wanita akan menyelipkan empat lembar daun salam di sudut bantal pada malam Valentine. Daun-daun tersebut dipercaya mampu mendatangkan mimpi tentang suami mereka di masa depan.

Bangun di Pagi Hari

Ilustrasi Bagun Pagi Foto: Unsplash
Di Italia, Valentine dilakukan dengan bertukar pesan romantis dan Baci Perugina, sekotak cokelat hazelnut. Wanita Italia yang belum menikah juga memiliki tradisi lain. Mereka akan bangun sepagi mungkin di Hari Valentine. Mereka percaya bahwa pria pertama yang dilihat adalah calon suaminya.
(GTT)