Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
6 Cara Menolak Tawaran Kerja dan Contohnya dalam Kalimat
19 Maret 2024 16:30 WIB
·
waktu baca 3 menitDiperbarui 10 Juni 2024 11:19 WIB
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Memberikan penolakan harus dilakukan dengan sesopan mungkin agar tidak ada pihak yang tersinggung, termasuk soal pekerjaan. Anda perlu memahami bagaimana cara menolak tawaran kerja yang baik agar bisa dipraktikkan jika sedang mengalaminya.
ADVERTISEMENT
Memilih pekerjaan di antara banyak pilihan merupakan hal yang sulit. Selain bingung menentukan mana yang terbaik, Anda juga akan bingung bagaimana menolak tawaran kerja yang datang, apalagi jika tawaran itu datang dari perusahaan ternama.
Ada beberapa cara menolak tawaran kerja yang baik dan profesional. Simak tipsnya di bawah ini.
Cara Menolak Tawaran Kerja
Dirangkum dari buku Cara Mudah Menulis Surat Lamaran Kerja karya Ayu Andini, dkk. dan laman Forbes.com, berikut tips menolak tawaran kerja secara profesional:
1. Beri Keputusan Secepatnya
Saat mendapat tawaran kerja yang tidak ingin diambil, penting untuk memberikan keputusan secepatnya. Ini memungkinkan perusahaan untuk mencari kandidat lain yang cocok dan memperlancar proses rekrutmennya.
2. Tunjukkan Rasa Terima Kasih
Meski hendak menolak tawaran tersebut, penting untuk menunjukkan rasa terima kasih atas kesempatan yang diberikan. Ini penting untuk menunjukkan profesionalitas dan menghargai waktu serta usaha yang telah dilakukan oleh perusahaan dalam proses rekrutmen.
ADVERTISEMENT
3. Berikan Apresiasi
Berikan apresiasi terhadap perusahaan dan tim rekrutmen atas pertimbangan mereka dalam memilih kita sebagai calon karyawan. Bisa berupa ucapan terima kasih atas pengalaman wawancara atau penawaran yang diberikan.
4. Sampaikan Alasan Penolakan yang Jelas
Sampaikan alasan penolakan secara jelas dan objektif kepada perusahaan. Misalnya, Anda bisa menyebutkan telah menerima tawaran kerja dari perusahaan lain yang lebih sesuai dengan tujuan karier atau kebutuhan. Hindari memberikan alasan yang terlalu pribadi atau tidak relevan.
5. Utarakan Keinginan untuk Tetap Berelasi
Meski hendak menolak tawaran kerja, cobalah untuk tetap menjalin hubungan dengan perusahaan tersebut di masa depan. Anda bisa melakukannya dengan permintaan untuk tetap terhubung secara profesional atau menyatakan minat pribadi untuk berpartisipasi dalam kesempatan lain di masa depan.
6. Periksa Sebelum Dikirim
Sebelum mengirimkan kalimat penolakan tawaran secara resmi, pastikan untuk memeriksa kembali pesan yang hendak dikirim. Pastikan bahwa pesan tersebut jelas, sopan, dan mencerminkan sikap profesionalisme. Hal ini akan meninggalkan kesan positif untuk perusahaan tersebut.
ADVERTISEMENT
Contoh Surat Penolakan Tawaran Kerja
Berdasarkan penjelasan di atas, berikut contoh pesan penolakan tawaran kerja yang bisa dijadikan sebagai referensi:
Hormat Bapak/Ibu HRD PT. Jaya Abadi,
Terima kasih banyak atas peluang yang diberikan kepada saya untuk menjadi bagian dari tim PT. Jaya Abadi. Saya sangat menghargai waktu dan dedikasi yang telah diberikan oleh tim rekrutmen selama proses seleksi saya.
Setelah mempertimbangkan dengan cermat, saya ingin memberitahukan bahwa saya telah memutuskan untuk tidak menerima tawaran kerja ini. Keputusan ini saya ambil setelah mendapatkan tawaran kerja dari perusahaan lain yang lebih cocok dengan tujuan karir saya saat ini.
Meskipun saya menolak tawaran ini, saya ingin menyampaikan apresiasi saya kepada PT. Jaya Abadi dan tim rekrutmen atas pertimbangan mereka terhadap saya sebagai calon karyawan. Saya sangat menghargai kesempatan ini.
ADVERTISEMENT
Saya juga ingin menegaskan keinginan saya untuk tetap menjalin hubungan dengan PT. Jaya Abadi di masa depan. Saya berharap dapat terus berinteraksi secara profesional.
Sekali lagi, terima kasih banyak atas kesempatan ini. Saya berharap PT. Jaya Abadi terus mencapai kesuksesan di masa mendatang.
Hormat saya,
Budi Setiawan
(SAI)
kumparan Anak Bangsa Curhat, tempatnya mahasiswa keren speak up biar masa depan glow up. Curhat langsung sama perwakilan pemerintah, dosen dan professional cari solusi biar bisa langsung beraksi. Join sekarang di kum.pr/campus #CurhatkuMasaDepanku