Konten dari Pengguna

6 Etika di Kolam Renang yang Perlu Dipatuhi Agar Aman dan Nyaman Saat Berenang

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
3 Januari 2022 15:31 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi kolam renang. Foto: Freepik.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kolam renang. Foto: Freepik.
ADVERTISEMENT
Kolam renang umum adalah salah satu tempat yang hampir tidak pernah sepi pengunjung. Walau bebas berekspresi di sana, setiap orang tetap harus mematuhi aturan dan etika di kolam renang. Aturan dan etika digunakan untuk meminimalisir masalah yang dapat merugikan semua pihak.
ADVERTISEMENT
Aturan dan etika di kolam renang merupakan kunci utama untuk menjaga keselamatan diri dan juga orang lain. Itu juga bertujuan untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan pengunjung saat berada di kolam renang.
Ada banyak macam-macam aturan dan etika yang berlaku di kolam renang, tergantung dari masing-masing pihak pengelolanya. Berikut contoh aturan dan etika di kolam renang secara umum yang perlu diketahui.

Etika di Kolam Renang

Ilustrasi kolam renang. Foto: Freepik.
Dirangkum dari buku Jasmani 4 oleh Tim Penjas SD, ada enam etika di kolam renang yang perlu diketahui pengunjung demi menjaga keamanan, keselamatan dan kenyamanan semua pengunjung.
Pakaian renang yang baik dan sopan merupakan suatu keharusan untuk menunjang kenyamanan serta keamanan diri sendiri. Untuk laki-laki, dapat mengenakan celana renang dengan bahan yang lentur dan bukan jeans.
ADVERTISEMENT
Sedangkan untuk perempuan, tidak dianjurkan menggunakan pakaian berwarna putih. Karena warna ini bisa tembus pandang jika terkena air.
Ada banyak aturan dan tata tertib yang ada di kolam renang. Contohnya dilarang makan di pinggir kolam renang. Sebab, sisa-sisa makanan bisa saja jatuh dan masuk ke dalam kolam renang sehingga dapat mengotorinya.
Contoh lainnya, tidak meludah dan buang air kecil di dalam kolam renang. Itu merupakan perbutan yang sangat tidak etis dan dapat merugikan orang lain.
Kolam renang umum juga sudah pasti menyediakan fasilitas toilet untuk buang air kecil atau besar. Jadi, gunakan fasilitas yang ada dengan sebenar-benarnya.
Tidak membuang sampah di dalam kolam renang juga menjadi salah satu aturan yang harus dipatuhi. Sampah dapat membuat air tercemar sehingga bisa menyebabkan gatal dan iritasi pada kulit.
ADVERTISEMENT
Ilustrasi berenang. Foto: Freepik.
Bila sedang dalam kondisi tidak fit seperti demam, pilek, dan batuk jangan pergi berenang apalagi ke kolam renang umum. Dikhawatirkan akan menular ke pengunjung lain dan bisa memperparah sakitmu jika memaksakan pergi berenang. Oleh karenanya, tetap beristirahat di rumah agar kondisi badan tidak bertambah parah.
Sebelum berenang, lakukan berbagai macam pemanasan di sekitar kolam renang. Hal ini perlu dilakukan untuk melemaskan otot-otot dan mencegah terjadinya kram pada tubuh.
Hindari melakukan pemanasan dengan berlari-lari di tepi kolam, karena dapat mengakibatkan Anda tergelincir atau terpeleset. Lebih parahnya lagi, Anda bisa masuk ke kolam yang paling dalam.
Bagi para pemula sebaiknya memilih kolam yang tidak terlalu dalam. Tujuannnya meminimalisir kemungkinan buruk yang dapat terjadi. Usahakan ketinggian kolam tidak melebihi tinggi badan dan mengajak ahli dalam bidang tersebut supaya dapat mengawasi Anda.
ADVERTISEMENT
Etika yang terakhir yaitu menjaga barang bawaan. Bagi Anda yang berenang sendirian tidak perlu khawatir, biasanya pihak pengelola kolam renang umum menyediakan loker gratis untuk menyimpan barang bawaan Anda agar tetap aman.
(IPT)