6 Jus untuk Menurunkan Berat Badan yang Mudah Dibuat di Rumah

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
23 Januari 2024 10:36 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
6 Jus untuk Menurunkan Berat Badan, Bahannya Mudah Ditemukan di Rumah. Foto: Pexels
zoom-in-whitePerbesar
6 Jus untuk Menurunkan Berat Badan, Bahannya Mudah Ditemukan di Rumah. Foto: Pexels
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Mengonsumsi jus untuk menurunkan berat badan bisa jadi langkah diet yang cukup efektif. Namun harus dipahami bahwa jus tidak bisa membakar lemak seperti olahraga. Jadi, jika ingin menurunkan berat badan secara signifikan, imbangi konsumsi jus dengan olahraga.
ADVERTISEMENT
Dalam program diet, peran jus hanya pada menekan keinginan seseorang untuk mengonsumsi makanan berlebih, sehingga terjadilah penurunan berat badan. Menurut Medical News Today, sebenarnya tanpa diolah menjadi jus pun, mengonsumsi buah atau sayuran secara langsung juga bisa menurunkan berat badan.
Meski demikian, jus mungkin bisa membantu seseorang yang tidak suka buah atau sayur jadi lebih mudah mengonsumsinya. Jus juga kaya vitamin, mineral, dan antioksidan yang bagus.
Penasaran jus buah dan sayuran apa saja yang bagus untuk menurunkan berat badan? Temukan jawabannya di bawah ini.

Jus untuk Menurunkan Berat Badan

Jus untuk Menurunkan Berat Badan. Foto: Pexels
Jus untuk menurunkan berat badan bisa dari kategori buah dan sayuran. Anda tinggal memilih sesuai selera, atau bahkan menggabungkan keduanya. Berikut rekomendasi jusnya yang dirangkum dari laman Healthline.
ADVERTISEMENT

1. Jus Seledri

Jus seledri sangat rendah kalori dengan 95% kandungan air, sehingga bagus untuk menurunkan berat badan. Selain itu, jus seledri juga merupakan sumber antioksidan yang dapat membantu menangkal radikal bebas dan melawan inflamasi.

2. Jus Sayuran Hijau

Sayuran hijau seperti kangkung, bayam atau kubis mengandung serat yang tinggi, rendah gula, dan kaya akan antioksidan. Jadi, sangat bagus untuk menurunkan berat badan.
Jika Anda tidak terlalu suka sayuran, campurkan sayuran hijau dengan buah-buahan lain agar rasanya lebih enak. Misalnya, mencampurkan timun, bayam, dan apel. Bisa juga diberi sedikit perasan lemon.

3. Jus Semangka

Jus semangka adalah pilihan yang paling cocok jika Anda suka dengan minuman manis. Semangka kaya air yang akan membuat seseorang merasa cepat kenyang. sehingga membantu menurunkan berat badan.
ADVERTISEMENT
Selain itu, semangka merupakan sumber mikronutrien yang bisa menyehatkan jantung. Buah yang segar ini juga mengandung vitamin A dan C yang berperan sebagai antioksidan.
Dalam sebuah studi 2019 yang dilakukan Tiffany Lum dkk, 33 orang partisipan diberikan 300 gram jus semangka setiap hari, selama 4 minggu. Hasilnya, mereka mengalami penurunan berat badan, perut buncit, dan kebiasaan mengidam makanan.

4. Jus Wortel

Jus Wortel untuk Menurunkan Berat Badan. Foto: Unsplash
Mengolah wortel jadi jus dapat membantu menambah asupan serat untuk meningkatkan rasa kenyang, sehingga nafsu makan lebih terjaga. Jus wortel juga kaya akan karotenoid dan vitamin A.
Karetonoid sendiri adalah sejenis pigmen tumbuhan yang banyak ditemukan di buah-buahan dan sayuran. Menariknya, sebuah studi 2020 yang dilakukan Tomohisa Takagi dkk menunjukkan keterkaitan karetonoid dengan penurunan berat badan.
ADVERTISEMENT
Studi tersebut dilakukan selama 8 minggu dan melibatkan 28 pria obesitas. Mereka diberi minuman kaya karotenoid setiap hari. Hasilnya, mereka mengalami penurunan lemak perut yang signifikan.

5. Jus Lemon Jahe

Jus jahe dengan tambahan lemon bermanfaat untuk mengurangi berat badan. Jahe sendiri diketahui dapat membantu meningkatkan metabolisme serta mengurangi nafsu makan.
Sementara lemon, selain untuk menambah rasa segar pada jus, juga bermanfaat sebagai antioksidan tambahan dan memberi rasa segar pada jus lemon.

6. Jus Apel

Apel sangat tinggi serat dan sejumlah nutrisi lainnya. Penelitian menemukan bahwa mengonsumsi apel dapat membantu penurunan berat badan dan peningkatan kualitas makanan, baik pada anak-anak maupun orang dewasa.
(DEL)