Konten dari Pengguna

6 Keutamaan Membaca Basmalah Menurut Hadits

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
3 Juni 2022 8:18 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Keutamaan Membaca Basmalah. Foto: pixabay.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Keutamaan Membaca Basmalah. Foto: pixabay.com
ADVERTISEMENT
Umat Muslim dianjurkan untuk memulai segala sesuatu pekerjaan dengan membaca bismillah. Membaca kalimat basmalah bertujuan agar lebih khusyuk dalam menjalankan segala aktivitas selama seharian.
ADVERTISEMENT
Menyadur buku Bismillah of Love oleh Ratriaoliver, di dalam Alquran kalimat basmalah disebut sebanyak 114 kali di setiap awalan surat. Hanya ada satu surat yang tidak diawali kalimat bismillah yakni surat At-Taubah.
Bismillah juga menjadi kalimat yang sering diamalkan sebagai dzikir karena memiliki manfaat yang luar biasa. Adapun bacaan basmalah adalah sebagai berikut.
بسم الله الرحمن الرحيم
Bismillahirrahmanirrahim
Artinya: "Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang".
Dengan membaca basmalah sebelum memulai aktivitas, umat Muslim senantiasa akan mendapat keutamaan. Apa saja keutamaan membaca basmalah? Simak selengkapnya di bawah ini.
Ilustrasi Keutamaan Membaca Basmalah. Foto: freepik.com

6 Keutamaan Membaca Basmalah

Merangkum dari buku Rahasia Kedahsyatan Basmallah Berdasarkan AL Quran dan Al Sunah oleh Sulistyawati Khairu, berikut keutamaan membaca basmalah yang sayang untuk dilewatkan umat Muslim:
ADVERTISEMENT

1. Menghancurkan Setan

Setan adalah musuh manusia dan membaca basmalah dapat menghancurkan setan. Untuk itu, umat Islam dianjurkan selalu membaca bismillah setiap hendak melakukan sesuatu. Dijelaskan dalam sebuah hadits riwayat Muslim yang artinya:
قال صلى الله عليه وسلم: مَا مِنْ عَبْدٍ يَقُولُ بِسْمِ الله الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ إلاَّ ذَابَ الشَّيْطَانُ كَما يَ ذُوْبُ الرَّصَاصُ عَلَى النَّارِ
Artinya: “Apabila seorang hamba membaca kalimat bismillah, niscaya setan hancur sebagaimana hancurnya timah di atas api.” (HR.Muslim)

2. Dicatat 400 Kebaikan

Bagi umat Muslim yang membaca basmalah sebelum memulai aktivitas, maka akan dicatat baginya 400 kebaikan. Disebutkan dalam sebuah hadits:
وقال صلى الله عليه وسلم: مَا مِنْ عَبْدٍ يَقُولُ بِسْمِ الله إلاَّ أمَرَ الله تَعَالى الكِرَامَ الكَاتِبْينَ أن يَكْتُبُوا في دِيوَانِهِ أرْبَعْ مَائَةِ حَسَنَةٍ
ADVERTISEMENT
Artinya: “Tidak ada dari seorang hamba yang membaca kalimat bismillah, kecuali Allah memerintahkan malaikat mencatat amal untuknya empat ratus kebaikan.” (HR. Muslim)

3. Penghapus Dosa

Keutamaan membaca basmalah selanjutnya yaitu dapat menghapus dosa. Sebagaimana tertuang dalam hadits berikut:
وقالَ صلى الله عليه وسلم:مَنْ قَالَ بِسْمِ الله الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ مَرَّةً لَمْ يَ بْ قَ مِنْ ذُ نُوبِهِ ذَرَّةٌ
Artinya: “Barangsiapa yang membaca kalimat bismillah, maka tak tersisa sedikitpun dari dosa-dosa yang kecil.” (HR. Muttafaqun Alaih)

4. Dicatat Sebagai Orang Baik

وقال صلى الله عليه وسلم: مَنْ قَالَ بِسْمِ الله الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ كُتِبَ اسْمُهُ مِنَ الأبْرَارِ وَبرِىءَ مِنَ الكُفْرِ والنفاقِ
Artinya: “Barangsiapa yang membaca kalimat bismillah, maka namanya akan ditulis sebagai orang yang baik dan terbebas dari kekafiran dan kekufuran.” (HR. Abu Daud)
ADVERTISEMENT
Berdasarkan hadits di atas, umat Muslim yang membaca basmalah akan dicatat sebagai orang yang baik dan dijauhkan dari kekafiran serta kekufuran.

5. Terhindar dari Fitnah

وقال صلى الله عليه وسلم: إذا قُمْتُمْ فَقُولُوا بِسْمِ الله الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ فإنَّ النَّاسَ إذا اغْتَابُوكُمْ يَمْنَعُ هُمْ الملك عَنْ ذالِكَ
Artinya: “Jika kalian berdiri maka ucapkanlah kalimat bismillah, sungguh apabila ada manusia yang memfitnah kalian, maka malaikat akan mencegah mereka dari perbuatan tersebut.” (HR. Muttafaqun Alaih)
Kehidupan manusia rentan akan fitnah. Bacalah bismillah agar malaikat senantiasa melindungi setiap langkah seorang Muslim.

6. Mendatangkan Keberkahan

Memulai urusan yang baik dengan membaca basmalah akan mendatangkan keberkahan. Tertuang dalam hadits berikut.
كُلُّ أَمْرٍ ذِيْ بَالٍ لاَ يُ بْدَأُ فِيْهِ بِـ : بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيْمِ فَهُوَ أَبْ تَرُ
ADVERTISEMENT
Setiap perkara penting yang tidak dimulai dengan bacaan bismillah, maka amalan tersebut terputus berkahnya.” (HR.Abu Daud)
(EAR)