Konten dari Pengguna

7 Buah Iblis Terkuat dalam Serial One Piece

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
30 Oktober 2023 14:38 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
 Karakter One Piece, Monkey D. Luffy. Foto: SleePy87/Shutterstock.
zoom-in-whitePerbesar
Karakter One Piece, Monkey D. Luffy. Foto: SleePy87/Shutterstock.
ADVERTISEMENT
Dalam serial One Piece, buah iblis memainkan peranan penting dalam pencarian harta karun para bajak laut. Buah ini mampu memberikan kemampuan dan kekuatan yang berbeda-beda bagi yang mengonsumsinya.
ADVERTISEMENT
Ada buah iblis yang dapat mengubah tubuh manusia menjadi beragam elemen, mengubahnya menjadi hewan, dan lain-lain. Karena keunggulan tersebut, tidak hanya bajak laut yang mengincarnya, marinir dan penguasa pun bersaing untuk mendapatkannya.
Salah satunya adalah buah Hito Hito No Mi yang dimakan oleh Monkey D. Luffy. Buah ini bisa mengubah tubuhnya mirip seperti karet, sehingga ia bisa meregang, memantul, kebal terhadap senjata, dan sangat fleksibel.
Selain Hito Hito No Mi, ada juga buah iblis lain yang memiliki kekuatan super. Apa sajakah itu? Simak daftar lengkapnya dalam artikel berikut ini.

7 Buah Iblis Tekuat dalam One Piece

Ilustrasi One Piece. Foto: YouTube/Funimation
Secara garis besar, buah iblis dalam serial One Piece terdiri dari tiga kelompok, yakni Paramecia, Logia, dan Zoan. Masing-masing kelompok buah iblis tersebut memiliki kekuatan dan kelebihan yang berbeda.
ADVERTISEMENT
Mengutip laman Collider, Paramecia dapat menawarkan beragam kemampuan aneh, Logia dapat memberikan kekuatan untuk berubah sekaligus mengendalikan elemen alam, dan Zoan dapat mengubah penggunanya menjadi hewan atau hibrida hewan.
Ketiga kelompok tersebut kemudian diklasifikasikan lagi menjadi beberapa jenis. Simak daftar buah iblis terkuat berikut ini:

1. Hana Hana No Mi

Hana Hana No Mi disebut juga buah bunga. Buah iblis kelompok Paramecia ini dimiliki oleh Nico Robin. Dengan memakan buah Hana Hana No Mi, Robin memiliki kemampuan untuk menumbuhkan bagian tubuhnya sendiri.
Robin menggunakan kemampuan dari buah iblis tersebut untuk menumbuhkan tangannya. Kemampuan ini sangat berguna ketika ia menyerang musuh seorang diri.

2. Zushi Zushi No Mi

Fujitora merupakan salah satu karakter dalam serial One Piece yang memakan buah Zushi Zushi No Mi. Buah iblis ini memungkinkan penggunanya untuk memanipulasi gravitasi. Ia bisa melayangkan benda dan melemparnya ke arah musuh.
ADVERTISEMENT
Bahkan, apabila pengguna berhasil mengendalikannya, buah ini dapat memiliki potensi destruktif yang ekstrem. Dalam salah satu episode One Piece, Fujitora berhasil memanggil meteor besar unruk menghancurkan musuh-musuhnya.
Ilustrasi pameran One Piece. Foto: tipwam/Shutterstock.

3. Uo Uo No Mi

Kaido, Raja Bajak Laut Beast yang menguasai negara Wano, memakan buah iblis Uo Uo No Mi. Mengutip laman Screen Rant, buah ini dapat mengubah penggunanya menjadi naga raksasa yang mampu menyemburkan api dan mengendalikan awan api.

4. Goro Goro No Mi

Goro Goro No Mi masuk dalam tipe Logia yang dapat memberikan kekuatan yang luar biasa kepada penggunanya. Buah iblis ini memungkinkan pengguna berubah menjadi tak berwujud dan tak terkalahkan oleh musuh yang belum memiliki Haki.
ADVERTISEMENT
Salah satu karakter One Piece yang memakan Goro Goro No Mi adalah Enel. Ia mampu melakukan perjalanan jarak jauh dalam sekejap mata, menghantarkan dirinya melalui logam, mengendalikan cuaca, dan lain-lain.

5. Ope Ope No Mi

Ope Ope No Mi memberikan kemampuan untuk memanipulasi segala hal bagi penggunanya. Ia dapat melakukan penyerangan darurat kepada musuh dan menghilangkan jantung musuh tanpa membunuhnya.
Selain itu, pengguna Ope Ope No Mi juga dapat menteleportasi objek dan orang-orang yang ada di dalam lingkupnya. Ia dapat menempatkan musuh dalam posisi yang sangat merugikan.
Ilustrasi One Piece. Foto: tipwam/Shutterstock

6. Gura Gura No Mi

Buah iblis ini memungkinkan pengguna untuk menciptakan getaran atau gempa. Orang yang memakan buah ini sangat ditakuti dunia. Gura Gura No Mi termasuk salah satu buah terkuat dalam kelas Paramecia.
ADVERTISEMENT

7. Magu Magu No Mi

Buah iblis tipe logia ini memungkinkan pengguna untuk mengubah dirinya menjadi manusia magma. Ia juga bisa membuat dan mengontrol magma untuk melawan musuh yang ada di hadapannya. Salah satu karakter One Piece yang memakan buah ini adalah Laksamana Armada Sakazuki.
(MSD)