Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
7 Karunia Roh Kudus dalam Gereja Katolik dan Makna-maknanya
4 Agustus 2022 11:30 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Roh kudus sendiri turun pertama kali atas para rasul selaku murid-murid Yesus yang pada masa itu sedang dalam kondisi tidak percaya, ragu untuk mewartakan ajaran Tuhan, dan kehilangan arah. Ada tujuh karunia Roh Kudus yang diturunkan, sebagaimana mengutip ayat Alkitab pada Yesaya 11:2-3 yakni, "(1) kebijaksanaan (2) pengertian, (3) nasihat, (4) keperkasaan, (5) kesalehan, yaitu kesenangannya adalah takut akan Tuhan/ piety, (6) pengenalan akan Tuhan, (7) takut akan Tuhan”.
Pada konteks saat ini, 7 karunia Roh Kudus juga diterima oleh umat, di antaranya melalui Pembaptisan dan Penerimaan Sakramen Penguatan (Krisma). Mengutip laman Katolisitas.org, 7 karunia Roh Kudus ini hadir dengan harapan untuk menyempurnakan akal budi, kehendak, dan indera manusia bagi kehidupan dan sekitarnya.
ADVERTISEMENT
Lantas, apa sesungguhnya makna di balik setiap 7 karunia Roh Kudus tersebut? Simak terus penjelasannya.
Mengenal 7 Karunia Roh Kudus dan Makna-maknya
Roh Kudus menjadi salah satu pilar keimanan dari umat Gereja Katolik . Paus Fransiskus dalam homili Pentakosta tahun 2015 yang lalu, mengatakan bahwa Roh Kudus memberi kemampuan bagi manusia, di antaranya membimbing pada kebenaran (Yohanes 16:13), memperbarui muka bumi (Mzm 103:30), dan memberi buah-buah Roh Kudus (Galatia 5:22-23).
Dengan merenungkan bahwa karunia Roh Kudus ini telah diberikan kepada umat Katolik pada saat pembaptisan dan dikuatkan dalam Krisma, mereka dapat bekerja sama dengan ketujuh karunia Roh Kudus ini agar membawa buah-buahnya dalam kehidupan kekal, yaitu surga.
Lebih jelasnya, berikut penjelasan tentang tujuh karunia Roh Kudus dalam Katolik beserta makna-makanya, seperti yang dikutip dari Katolisitas, yaitu:
ADVERTISEMENT
1. Karunia Takut akan Tuhan
Karunia Roh Kudus yang pertama adalah karunia takut akan Tuhan yang membuat seseorang tidak mau menyedihkan hati Allah, sehingga ia akan menghindari dan membenci dosa.
2. Karunia Keperkasaan
Selanjutnya adalah karunia keperkasaan. Adanya karunia keperkasaan ini membuat seseorang berani melakukan misi yang diberikan Tuhan, tanpa mengandalkan kemampuan diri sendiri, tapi pada kekuatan Tuhan. Karunia ini menguatkannya dalam kesulitan, untuk melakukan kehendak Tuhan.
3. Karunia Kesalehan
Karunia kesalehan adalah karunia Roh Kudus yang membentuk hubungan umat dengan Allah seperti hubungan seorang anak dengan bapanya dan pada saat yang bersamaan, membentuk hubungan persaudaraan yang baik dengan sesama.
4. Karunia Nasihat
Karunia nasihat adalah kesediaan dan kerja sama umat Katolik dalam melaksanakan dorongan Roh Kudus. Artinya, karunia ini dibutuhkan bagi orang-orang yang memberikan bimbingan rohani, sehingga mereka dapat memberikan petunjuk sesuai dengan apa yang diinginkan Allah dalam kehidupan mereka.
ADVERTISEMENT
5. Karunia Pengenalan
Karunia pengenalan mampu memberikan seseorang untuk menilai benda atau makhluk ciptaan dengan semestinya dan melihat kaitannya dengan Sang Pencipta dan untuk menggunakan semua itu untuk memuliakan Allah.
6. Karunia Pengertian
Karunia pengertian memungkinkan orang untuk memahami kedalaman misteri iman, mengenali kebenaran dalam ajaran Gereja Katolik dan dapat membedakan ajaran yang benar atau yang salah.
7. Karunia Kebijaksanaan
Tujuh karunia Roh Kudus yang terakhir adalah karunia kebijaksanaan. Karunia kebijaksanaan ini memungkinkan seseorang memperoleh pengetahuan akan Tuhan dan segala sesuatu yang berhubungan Tuhan.
(JA)