7 Warna yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang, dari Putih hingga Soft Pink

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
8 Juli 2022 10:23 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Warna yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang. Foto: shutterstock.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Warna yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang. Foto: shutterstock.com
ADVERTISEMENT
Sawo matang merupakan salah satu warna kulit yang mendominasi di Indonesia. Meski begitu, memilih warna baju bagi yang memiliki warna kulit sawo matang tidaklah mudah terutama untuk mereka yang kurang percaya diri.
ADVERTISEMENT
Memadupadankan warna pakaian memang susah-susah gampang. Apalagi bagi seorang wanita harus menyesuaikan warna baju dengan makeup dan aksesori lainnya.
Mengutip dari laman Fashiola, bagi Anda yang memiliki warna kulit sawo matang disarankan untuk memilih tone warna baju yang lebih terang. Warna baju yang cerah akan memancarkan rona kulit Anda.
Sebaliknya, tidak disarankan untuk menggunakan baju dengan warna pastel. Warna pastel akan membuat kulit Anda terlihat kusam.
Penasaran warna apa saja yang cocok untuk kulit sawo matang? Cek selengkapnya di sini.
Ilustrasi Warna yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang. Foto: unsplash.com

Warna yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang

Merangkum dari laman Midnight Velvet, berikut warna yang cocok untuk kulit sawo matang.

1. Putih

Putih merupakan salah satu warna netral yang terlihat cocok untuk hampir semua warna kulit. Anda bisa memadukan kemeja, blazer, dan celana bahan berwarna putih.
ADVERTISEMENT
Aksen putih secara keseluruhan membuat kulit sawo matang menjadi lebih eksotis. Meski begitu, berhati-hati ketika makan atau minum agar tidak meninggalkan bekas noda di baju.

2. Ungu

Warna ungu adalah warna yang cocok bagi Anda yang berkulit sawo matang. Terdapat banyak pilihan warna ungu yang bisa dipilih, mulai dari violet, plum, magenta, dan lilac.
Masing-masing warna ungu tersebut bisa dipilih berdasarkan penampilan yang diinginkan. Jika ingin tampil lebih feminim, Anda bisa menggunakan warna lilac. Sedangkan untuk tampil lebih dewasa dan anggun, bisa memilih warna ungu yang lebih gelap.

3. Merah Marun

Warna merah marun akan membuat pemilik kulit sawo matang tampil lebih seksi dan elegan. Warna ini juga sangat cocok untuk dikenakan saat menghadiri acara formal dengan memadukan pakaian jas bagi laki-laki dan gaun bagi wanita.
ADVERTISEMENT

4. Biru Laut

Biru langit merupakan salah satu warna pastel yang tampak cocok bagi warna kulit sawo matang. Warna biru laut memberi kesan lemah lembut dan anggun.
Warna ini tidak membuat kulit tampak pucat, justru warna kulit akan terlihat lebih cerah dan eksotis. Anda bisa memakainya dari bahan denim untuk tampil kasual.

5. Kuning Mustard

Banyak orang dengan kulit sawo matang menghindari warna kuning karena nampak terlalu mencolok. Anda bisa memilih warna kuning mustard untuk tampil lebih segar. Perpaduan kuning mustard dengan warna putih akan memberi kesan yang cantik dan feminin.

6. Tangerine

Selain kuning mustard, warna tangerine juga akan membuat penampilan lebih segar. Anda bisa memadukan warna ini dengan jeans putih atau kenakan dress yang dipadukan dengan heels hitam.
ADVERTISEMENT

7. Soft Pink

Untuk menunjukkan sisi feminim klasik, Anda bisa memilih warna baju soft pink. Dengan warna ini, Anda bisa tampil lebih stylish dan chic meski mengenakan item yang sederhana.
(EAR)