Konten dari Pengguna

9 Ide Jualan Bulan Puasa Modal Kecil yang Menjanjikan

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
10 Februari 2025 16:50 WIB
·
waktu baca 5 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi ide jualan bulan puasa modal kecil. Foto: Farusma Okta Verdian/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ide jualan bulan puasa modal kecil. Foto: Farusma Okta Verdian/kumparan
ADVERTISEMENT
Puasa Ramadan 2025 diperkirakan jatuh pada tanggal 1 Maret. Momen spesial ini bisa dijadikan peluang untuk mulai berjualan atau berbisnis kecil-kecilan. Kira-kira, apa saja ide jualan bulan puasa modal kecil yang menjanjikan?
ADVERTISEMENT
Sebelum membahasnya, sebaiknya pahami terlebih dahulu konsep berjualan yang paling dasar. Sebagai penjual, Anda perlu mempersiapkan rencana yang matang mulai dari jenis produk yang dijual, segmentasi pasar, lokasi berjualan, metode pemasaran, hingga perhitungan modal.
Aneka makanan dan minuman bisa menjadi produk yang menarik untuk dijajakan. Sebab, masyarakat Muslim banyak yang mencari menu takjil untuk berbuka puasa.
Dengan modal minim, Anda bisa meraih keuntungan yang maksimal. Jika butuh referensi, simak ragam ide jualan bulan puasa modal kecil yang disajikan selengkapnya dalam artikel berikut.

Ide Jualan Bulan Puasa Modal Kecil

Ilustrasi ide jualan bulan puasa. Foto: Unsplash/Fikri Rasyid
Ada banyak ide jualan bulan puasa modal kecil yang bisa dicoba untuk menambah penghasilan. Dihimpun dari buku Kaya Raya dengan Bisnis Musiman oleh Gilby Firdaus, 38 Inspirasi Usaha Makanan Minuman untuk Home Industry Modal di Bawah 5 Juta oleh Yuyun A, dan sumber lain, berikut rekomendasinya:
ADVERTISEMENT

1. Stik Keju

Ilustrasi stik keju. Foto: Shutterstock
Stik keju adalah camilan renyah yang terbuat dari tepung terigu dan keju. Adonan yang digoreng dan dibentuk memanjang ini memiliki rasa yang asin dan gurih. Itu mengapa, stik keju cenderung disukai oleh banyak kalangan.
Sebagai pelengkap, Anda bisa menyajikan stik keju dengan saus yang pedas. Camilan ini bisa dikemas menggunakan plastik ziplock agar lebih praktis tahan lama.

2. Bunga Tabur

Bunga tabur. Foto: Fadlan Nuril Fahmi/kumparan
Menjelang Ramadan, banyak umat Muslim yang menjalankan tradisi berziarah ke makam keluarga dan kerabat dekatnya. Bersamaan dengan ini, permintaan bunga tabur kian melonjak seiring waktu.
Itu mengapa, peluang bisnis bunga tabur bisa menjadi pilihan yang tepat untuk Anda. Agar laku keras, Anda bisa berjualan di sekitar pemakaman umum. Lalu, pilih bunga yang segar dan wangi untuk menarik minat pembeli.
ADVERTISEMENT

3. Es Cappucino Cincau

Ilustrasi es cappucino cincau. Foto: Unsplash/pariwan p.
Banyak orang menginginkan hidangan pembuka yang manis dan menyegarkan di bulan puasa. Di antara banyaknya menu takjil, cappucino cincau menjadi salah satu minuman yang selalu diincar dan diidamkan.
Kombinasi rasa manis dan creamy dari cappucino ditambah tekstur kenyal dari cincau membuat minuman ini selalu laris di pasaran. Anda bisa menjualnya dengan harga yang murah, yakni Rp 5.000 sampai Rp 10.000.

4. Stik Singkong Beku

Ilustrasi stik singkong. Foto: Shutter Stock
Singkong merupakan sumber karbohidrat yang mudah ditemukan di Indonesia dan harganya pun terjangkau. Bahan makanan ini bisa dijual di bulan puasa dalam bentuk singkong beku siap goreng.
Karena disajikan dalam bentuk stik beku, maka pembeli bisa menggorengnya kapan saja. Agar lebih kaya rasa, Anda bisa menjualnya bersamaan dengan bumbu rasa pedas, keju, ataupun BBQ.
ADVERTISEMENT
Jika tidak ingin repot, Anda bisa menitipkannya di warung ataupun swalayan. Cara ini memungkinkan Anda menjangkau pelanggan dari berbagai kalangan.

5. Katering

Ilustrasi usaha katering. Foto: Pexels
Layanan katering banyak dicari oleh orang yang tidak bisa menyiapkan makanan sahur dan buka puasanya sendiri. Maka, ide usaha ini bisa menjadi pilihan yang tepat dan menjanjikan.
Sebelum memulai bisnis ini, Anda bisa merancang menu sahur dan buka puasa selama sebulan penuh. Lalu, terapkan sistem pre-order untuk sistem pemesanannya. Anda bisa menjajakannya secara langsung maupun mempromosikannya lewat media sosial.
Dengan sistem pre-order, Anda bisa memperkirakan jumlah pesanan dan mengatur kebutuhan bahan makanan secara efisien. Selain mengurangi risiko kerugian, metode ini juga dinilai bisa memaksimalkan keuntungan.

6. Kolak

Kolak. Foto: Retnani/Shutterstock
Kolak merupakan salah satu menu takjil yang banyak dicari saat bulan puasa. Hidangan manis dan berkuah santan ini biasanya dibuat dengan bahan-bahan sederhana seperti pisang, ubi, dan campuran keduanya.
ADVERTISEMENT
Tingginya permintaan kolak selama bulan Ramadan mampu membuka peluang usaha yang menjanjikan bagi Anda. Kolak bisa dijual dalam kemasan cup plastik yang ditawarkan di tempat-tempat strategis seperti dekat masjid, pinggir jalan, ataupun tempat lainnya.

7. Martabak Mini

Ilustrasi martabak mini. Foto: Shutterstock
Ada banyak jenis gorengan yang bisa dijual di bulan puasa, salah satunya yaitu martabak mini. Ukurannya yang kecil membuat martabak mini cocok dihidangkan sebagai menu pembuka saat buka puasa.
Anda bisa memulainya dengan modal kecil karena camilan ini terbuat dari bahan-bahan yang sederhana, seperti kulit martabak, telur, daun seledri, dan bumbu penyedap. Agar lebih menarik, Anda juga bisa berkreasi dengan isian seperti ayam cincang, kornet keju, dan lain-lain.

8. Dimsum

Dimsum. Foto: Unsplash/SJ.
Dimsum termasuk olahan yang cukup populer dan banyak dicari di Indonesia, termasuk ketika memasuki bulan Ramadan. Hidangan ini bisa menjadi ide jualan yang menjanjikan dan menguntungkan.
ADVERTISEMENT
Bahan-bahannya sederhana, sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan modal yang besar. Jika ingin lebih praktis, Anda juga bisa membelinya di pemasok, lalu menjualnya ke pelanggan. Sajikan aneka rasa dimsum yang menarik seperti dimsum mentai, dimsum bakar, dimsum keju, dan dimsum saus bangkok.

9. Amplop THR

Amplop THR. Foto: jamaludinyusuppp/Shutterstock
Memberikan Tunjangan Hari Raya (THR) kepada keluarga dan kerabat dekat merupakan tradisi yang banyak dijalankan umat Muslim di Indonesia saat Lebaran. Biasanya, uang THR dimasukkan ke dalam amplop yang memiliki desain menarik.
Maka, ide jualan amplop THR bisa menjadi pilihan yang tepat untuk Anda. Untuk menarik minat pembeli, Anda bisa menyediakan desain yang unik dan bertema Islami. Jika perlu, Anda juga bisa menyediakan desain custom yang sesuai dengan minat pembeli.
ADVERTISEMENT
(NSF)