Konten dari Pengguna

9 Kegiatan Paskah di Sekolah yang Berkesan dan Menyenangkan

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
28 Maret 2024 15:31 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Paskah adalah perayaan penting dalam agama Kristen yang dirayakan untuk memperingati kebangkitan Yesus Kristus dari kematian. Foto: Pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Paskah adalah perayaan penting dalam agama Kristen yang dirayakan untuk memperingati kebangkitan Yesus Kristus dari kematian. Foto: Pexels.com
ADVERTISEMENT
Setiap tahun, kegiatan Paskah di sekolah menjadi momen yang dinanti-nantikan oleh para siswa. Di tahun ini, Paskah jatuh pada Minggu, 31 Maret 2024.
ADVERTISEMENT
Paskah adalah perayaan penting dalam agama Kristen untuk memperingati kebangkitan Yesus Kristus dari kematian. Perayaan Paskah ini berlangsung selama beberapa hari dan merupakan salah satu momen paling suci dalam tahun liturgi Kristen.
Paskah bukan hanya sekadar perayaan keagamaan, tetapi juga sebuah kesempatan untuk mempererat tali persaudaraan, merayakan nilai-nilai kebaikan, serta menanamkan makna kebangkitan dan pengampunan di kalangan siswa.

Kegiatan Paskah di Sekolah

Paskah umumnya dirayakan secara bersam-sama oleh umat Kristiani, bahkan di lingkungan sekolah. Foto: Pexels.com
Dirangkum dari Bimbingan & Konseling SMA Kelas X oleh Sri Hapsari dan laman GLS Education, berikut beberapa kegiatan yang umumnya dilaksanakan di sekolah untuk merayakan Paskah:

1. Khotbah dan Doa Bersama

Kegiatan ini sering menjadi pembuka perayaan Paskah di sekolah. Siswa dan guru berkumpul untuk mendengarkan khotbah yang mengingatkan akan makna Paskah dan arti penting pengorbanan Yesus Kristus. Doa bersama juga dilakukan untuk memohon berkat dan keselamatan bagi seluruh anggota sekolah.
ADVERTISEMENT

2. Misa Khusus Paskah

Bagi sekolah yang memiliki hubungan dengan lembaga keagamaan, misa khusus Paskah sering diadakan sebagai bagian dari perayaan. Siswa dan guru berkumpul untuk merayakan Ekaristi dan menghayati makna kebangkitan Kristus.

3. Dekorasi Paskah

Ruang kelas dan area sekolah dihiasi dengan tema Paskah. Telur paskah, kelinci, salib, dan lambang-lambang kebangkitan lainnya menjadi bagian tak terpisahkan dari dekorasi. Para siswa turut berpartisipasi dalam proses dekorasi, yang membuat mereka merasa terlibat secara langsung dalam perayaan.

4. Lomba Lukis Telur Paskah

Salah satu kegiatan Paskah di sekolah adalah lomba melukis telur Paskah. Foto: Pexels.com
Salah satu kegiatan Paskah di sekolah yang juga tak kalah seru adalah lomba melukis telur Paskah. Siswa diberi telur yang sudah dibersihkan dan diberi kesempatan untuk menghiasnya dengan motif-motif Paskah yang indah. Lomba ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga untuk melatih kreativitas para siswa.
ADVERTISEMENT

5. Lomba atau Game Paskah

Berbagai permainan dan lomba Paskah diadakan untuk menghibur siswa dan menciptakan suasana yang riang. Misalnya, lomba makan telur, balapan telur, atau permainan terkait tema Paskah lainnya. Ini semua bertujuan untuk menciptakan kenangan yang menyenangkan bagi siswa.

6. Pemberian Hadiah

Sebagai penghargaan atas partisipasi dan prestasi siswa dalam berbagai kegiatan Paskah, pemberian hadiah sering dilakukan. Hadiahnya bisa berupa sertifikat, buku, mainan, atau lainnya yang sesuai dengan tema Paskah.

7. Kegiatan Amal

Paskah juga menjadi waktu yang tepat untuk mengajarkan nilai-nilai empati dan kepedulian kepada sesama. Kegiatan penggalangan dana atau bantuan untuk mereka yang membutuhkan sering diadakan sebagai bagian dari perayaan Paskah di sekolah.

8. Acara Pentas Seni

Untuk menghibur seluruh civitas sekolah, acara pentas seni Paskah juga kerap digelar. Pentas ini umumnya menampilkan sejumlah pementasan seperti drama, tarian, paduan suara, atau pertunjukan seni lainnya yang mengangkat tema kebangkitan dan pengampunan.
ADVERTISEMENT

9. Pesta Paskah

Beberapa sekolah mengadakan pesta Paskah di dalam lingkungan sekolah atau mengajak siswa dan keluarganya untuk berkumpul dalam piknik keluarga. Di sini, semua orang juga bisa menikmati makanan khas Paskah, bermain permainan tradisional, atau menyaksikan pertunjukan seni yang dipersiapkan oleh siswa.
Kegiatan Paskah di sekolah bukan hanya sekadar perayaan, tetapi juga sebuah kesempatan berharga untuk merayakan nilai-nilai kebersamaan, kebaikan, dan pengampunan. Melalui berbagai kegiatan yang dilakukan, siswa tidak hanya belajar tentang makna Paskah secara teori, tetapi juga merasakannya secara nyata dalam kehidupan sehari-hari.
(SAI)