Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.87.1
Konten dari Pengguna
Ala Carte Artinya Apa di Dunia Kuliner? Ini Penjelasannya
15 Oktober 2024 15:33 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Anda mungkin sudah tidak asing lagi dengan istilah ala carte. Istilah ini kerap digunakan restoran untuk membedakan jenis menu yang dapat dipesan dengan porsi satuan. Namun, tahukah Anda ala carte artinya apa?
ADVERTISEMENT
Ala carte umumnya digunakan oleh restoran kelas menengah, restoran kelas atas, hingga hotel mewah. Meski sudah banyak restoran yang menggunakan istilah ini, tetapi tak jarang orang bingung karena tidak memahami apa itu ala carte.
Ala Carte Artinya Apa?
Ala carte merupakan istilah yang berasal dari bahasa Perancis. Seperti dikutip dari Collin Dictionary, ala carte artinya adalah sebuah pilihan menu di restoran yang akan disajikan secara terpisah. Jadi, Anda bisa memesan dan membayar hanya untuk hidangan yang Anda pilih saja.
Dalam bahasa Inggris, ala carte artinya sama dengan according to the card atau sesuai dengan kartu jika diartikan ke dalam bahasa Indonesia.
Dalam dunia kuliner , harga dari menu ala carte sangat variatif tergantung pada komposisi, cara pembuatan, dan penyajian setiap hidangan. Biasanya, harga ala carte lebih tinggi dibandingkan dengan harga menu set atau paket.
ADVERTISEMENT
Di Indonesia sendiri, menu ala carte umumnya disajikan oleh restoran kelas atas. Biasanya restoran ini menyediakan variasi hidangan yang cukup beragam untuk memenuhi selera pelanggan yang datang.
Perbedaan Ala Carte dengan Jenis Menu Lainnya
Selain menu ala carte, di dunia kuliner ada beberapa jenis menu lainnya yang juga tidak kalah populer. Mengutip laman Menubly, beberapa di antaranya adalah table d’hote menu, buffet menu, du jour menus, tasting menu, dan juga cyclic menu.
Berikut perbedaan ala carte dengan lima jenis menu tersebut:
1. Table D’hote Menu
Secara garis besar, table d’hote adalah kebalikan dari ala carte. Pasalnya, menu ini menawarkan hidangan dalam satu paket utuh seperti makanan appetizer, main course, dan dessert.
Konsep ini jelas berbeda dengan ala carte yang mengharuskan Anda memesan hidangan satu persatu dengan ukuran porsi untuk satu orang saja.
ADVERTISEMENT
2. Buffet Menu
Menu buffet memungkinkan Anda untuk menikmati berbagai jenis hidangan dalam meja saji. Dalam bahasa Indonesia, hal ini sama seperti dengan istilah prasmanan.
Hal ini sangat berbeda dengan ala carte yang harus dipesan satu persatu sesuai keinginan dan nantinya akan diantarkan oleh pelayan ke meja saji.
3. Du Jour Menus
Kemudian ada du jour menus yang berfokus hidangan istimewa di hari tertentu di restoran berdasarkan ketersediaan bahan-bahan segar. Menu ini biasanya hanya berlaku di satu hari saja dan akan berubah di hari-hari selanjutnya.
4. Tasting Menu
Selanjutnya ada tasting menu, yaitu beberapa hidangan yang disajikan khusus oleh koki di sebuah restoran. Biasanya menu ini disajikan oleh koki di restoran dengan tema atau konsep tertentu sesuai dengan kreativitas koki.
ADVERTISEMENT
5. Cyclic Menu
Terakhir ada cyclic menu yang memiliki konsep rotasi. Jadi, menu ini akan berputar dalam waktu tertentu seperti mingguan ataupun bulanan. Nantinya, hidangan makanan yang disajikan akan berulang setelah melewati waktu tertentu.
(SFN)