Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Apa Itu Akreditasi Unggul? Ini Arti dan Syarat Mendapatkannya
21 November 2024 11:00 WIB
·
waktu baca 4 menitTulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Akreditasi berfungsi untuk memastikan bahwa perguruan tinggi mampu memberikan pendidikan berkualitas, baik dari segi kurikulum, fasilitas, tenaga pengajar, maupun pengelolaan institusinya. Selain itu, akreditasi juga menjadi acuan bagi calon mahasiswa dalam memilih institusi pendidikan yang terpercaya.
Salah satu jenis akreditasi yang diberikan kepada suatu perguruan tinggi adalah akreditasi unggul. Apa arti akreditasi unggul? Berikut ulasannya.
Pengertian Akreditas Unggul
Mengutip laman Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah Wilayah 6, akreditasi unggul adalah peringkat akreditasi tertinggi yang diberikan kepada perguruan tinggi atau program studi di Indonesia yang memenuhi kriteria tertentu dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT).
Predikat akreditasi "unggul" menunjukkan bahwa perguruan tinggi atau program studi telah mencapai tingkat kualitas tertinggi dalam berbagai aspek pendidikan. Penilaiannya mencakup kualitas dosen, kurikulum, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, fasilitas, serta tata kelola institusi yang memenuhi standar internasional.
ADVERTISEMENT
Untuk mendapatkan predikat ini, institusi harus mencapai skor akreditasi di atas 361. Selain itu, ada beberapa syarat lain yang harus dipenuhi untuk mendapatkan akreditasi unggul, meliputi konsistensi dalam meningkatkan mutu pendidikan, keberlanjutan program yang ditawarkan, serta keberhasilan lulusan dalam dunia kerja
Perguruan tinggi dengan akreditasi "unggul" biasanya lebih diminati oleh calon mahasiswa dan dianggap lebih kredibel dalam dunia akademik serta profesional. Selain itu, gelar ini juga punya peluang lebih besar bagi lulusannya untuk melanjutkan studi atau bekerja di luar negeri.
Baca Juga: Cara Cek Akreditasi Kampus melalui BAN-PT
Syarat Mendapatkan Akreditas Unggul
Akreditasi unggul menandakan bahwa sebuah perguruan tinggi atau program studi telah menunjukkan performa yang sangat baik dalam berbagai aspek penilaian mutu pendidikan . Beberapa kriteria yang harus dipenuhi untuk mendapatkan akreditasi ini meliputi:
ADVERTISEMENT
Jika salah satu dari kriteria tersebut tidak terpenuhi, maka peringkat yang diberikan akan menjadi "Baik Sekali". Akreditasi ini sangat penting bagi calon mahasiswa dan institusi pendidikan karena menjadi indikator kualitas pendidikan.
Tahapan Proses Akreditasi
Proses akreditasi perguruan tinggi atau program studi melibatkan beberapa tahapan penting yang dirancang untuk menilai kualitas dan memenuhi standar yang ditetapkan. Berikut tahapan-tahapannya:
1. Proses Akreditasi
Tahapan awal proses akreditasi mencakup tiga langkah utama, yaitu:
ADVERTISEMENT
2. Evaluasi Data dan Informasi
Pada tahap ini, data yang dikumpulkan dari perguruan tinggi atau program studi dievaluasi melalui dua metode:
3. Pemantauan Peringkat Akreditasi
Pemantauan dilakukan untuk memastikan bahwa perguruan tinggi atau program studi yang telah memperoleh peringkat akreditasi tetap menjaga standar kualitas. Pemantauan ini dilakukan secara berkala dengan ketentuan dilakukan sekurang-kurangnya setiap 5 tahun sekali dan paling lambat 1 tahun sebelum masa berlaku akreditasi berakhir.
Adapun metode pemantauan yang dilakukan adalah:
ADVERTISEMENT
4. Hasil Pemantauan
Hasil dari proses pemantauan digunakan untuk menentukan langkah selanjutnya, yaitu:
Proses akreditasi ini bertujuan untuk memastikan bahwa perguruan tinggi atau program studi terus berkembang dan mampu menjaga kualitas pendidikan sesuai dengan standar nasional dan internasional.
(SAI)