Konten dari Pengguna

Arti Crush dalam Bahasa Gaul dan Beberapa Istilah Lainnya

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
7 Februari 2022 17:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Arti crush dalam bahasa gaul Foto: thinkstock
zoom-in-whitePerbesar
Arti crush dalam bahasa gaul Foto: thinkstock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Remaja dan orang dewasa saat ini biasa menggunakan bahasa gaul dalam percakapan singkat di media sosial seperti Twitter, Instagram, dan TikTok. Salah satu istilah yang sering digunakan adalah crush.
ADVERTISEMENT
Secara etimologi, arti crush dalam bahasa gaul adalah gebetan. Istilah ini ditujukan kepada orang yang sedang disukai atau ditaksir oleh seseorang.
Misalnya, ketika sedang melakukan PDKT, maka gebetan bisa disebut sebagai crush. Adapun contoh dalam percakapannya adalah sebagai berikut:
A: “Minggu ini lo ada rencana ke mana?”
B: “Gue mau nonton di bioskop sama mas crush.”
Istilah crush juga biasa ditujukan kepada idola, tokoh film, dan selebritis yang disukai. Misalnya, "Lee Min Ho jadi crush idol K-Pop pertamaku sejak main drama The Heirs"
Selain crush, ada juga istilah gaul lainnya yang biasa digunakan kalangan muda di media sosial. Apa saja?

Kumpulan Istilah dalam Bahasa Gaul

Ilustrasi kalangan muda Foto: Shutterstock
1. Gemoy
"Gemoy" adalah plesetan dari kata "gemas". Dalam KBBI, gemas diartikan sebagai situasi di mana seseorang memiliki perasaan sangat marah atau sangat suka terhadap sesuatu dengan perasaan bercampur jengkel.
ADVERTISEMENT
Ungkapan gemoy biasanya digunakan ketika melihat sesuatu yang lucu dan menggemaskan. Misalnya ketika melihat kucing, bayi, badut, dan tokoh kartun.
2. Ghosting
Istilah ghosting biasa digunakan oleh kalangan muda dalam ranah percintaan. Kata ini berasal dari bahasa Inggris yang artinya “tiba-tiba menghilang”.
Kata ghosting biasanya ditujukan kepada seseorang yang sedang PDKT, kemudian tiba-tiba menghilang tanpa kabar. Contohnya: “Yah gue di-ghosting nih sama gebetan.”
Ilustrasi jalan-jalan bersama teman-teman ke taman rekreasi Foto: Shutter Stock
3. Tercyduk
Dalam bahasa gaul, kata "tercyduk" berarti tertangkap, kepergok, atau ketahuan. Ungkapan ini biasa ditujukan pada seseorang yang tertangkap basah melakukan sesuatu. Contohnya: “Hayo, tercyduk kan lo ngisengin dia.”
4. Mager
Mager adalah singkatan dari malas gerak. Kata ini biasanya ditujukan pada orang yang malas melakukan sesuatu karena tidak tertarik, tidak semangat, ataupun kelelahan. Bagi kalangan muda, kata mager identik dengan bermalas-malasan.
ADVERTISEMENT
5. Baper
Kepanjangan dari baper adalah “bawa perasaan”. Istilah gaul ini biasa dilontarkan kepada mereka yang mudah memasukkan perkataan atau perbuatan ke dalam hati. Contohnya: “Becanda kali, gitu aja baper lo.”
(MSD)