Konten dari Pengguna

Arti Daisuki dan Ungkapan Cinta Lainnya dalam Bahasa Jepang

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
1 September 2022 13:19 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi mengucapkan daisuki. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi mengucapkan daisuki. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Pecinta manga dan anime mungkin pernah melihat karakter favoritnya mengucapkan kata daisuki untuk menyatakan perasaannya kepada orang lain. Dalam bahasa Jepang, daisuki artinya “aku menyukaimu”.
ADVERTISEMENT
Dijelaskan dalam laman Alex Rockin Japanese, daisuki juga bisa diterjemahkan sebagai “aku sangat menyukai” atau “aku sangat suka”. Artinya, daisuki tidak hanya digunakan untuk mengungkapkan perasaan cinta terhadap seseorang, tetapi juga terhadap hal lain, misalnya benda, makanan, atau aktivitas tertentu.
Sebagian orang Jepang kerap menambahkan kata “dayo” sehingga menjadi “daisuki dayo”. Biasanya, penambahan kata ini ditujukan untuk membuat kalimatnya terdengar lebih santai. Karena itu, frasa daisuki dayo lebih sering diucapkan dalam percakapan bersama teman sebaya atau yang sudah akrab.
Ilustrasi cinta. Foto: Unsplash
Dasuki juga bisa ditambahkan dengan “na” menjadi “daisuki na...” dan diletakkan di depan kata benda untuk menegaskan kalimat. Agar lebih jelas, berikut contoh penggunaan daisuki dalam percakapan bahasa Jepang beserta artinya:
ADVERTISEMENT

Ungkapan Cinta dalam Bahasa Jepang

Ilustrasi cinta. Foto: Unsplash
Selain daisuki, Jepang juga mengenal istilah lain untuk mengungkapkan perasaan suka atau cinta. Dirangkum dari laman Team Japanese, berikut beberapa di antaranya:

1. Aishiteru

Aishiteru merupakan ungkapan cinta dalam bahasa Jepang yang paling umum. Jika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia, aishiteru artinya "aku mencintaimu". Ungkapan ini biasa diucapkan dalam konteks romantis kepada pasangan.
Anda juga bisa menambahkan partikel “yo” di belakangnya sebagai penekanan. Sedangkan, untuk situasi yang lebih formal, lebih tepat menggunakan kata aishitemasu.

2. Suki

Suki merupakan istilah paling umum untuk mengungkapkan suka, cinta, ataupun memuja seseorang atau sesuatu. Istilah ini sering dipakai untuk menyatakan perasaan tertarik kepada seseorang dan ingin membawa hubungan tersebut ke tingkat berikutnya.
ADVERTISEMENT

3. Aitai

Secara harfiah, aitai memiliki arti “aku ingin bertemu denganmu”. Ini adalah cara untuk mengungkapkan kerinduan dalam bahasa Jepang. Biasanya, aitai banyak diucapkan dalam percakapan pesan singkat.

4. Koishii

Koishii artinya "kerinduan" atau "merindukan". Sama seperti aitai, koishii juga dapat digunakan untuk menyatakan rasa rindu terhadap seseorang.
Namun, istilah ini juga bisa dipakai untuk konteks yang tidak berhubungan dengan hal-hal romantis. Misalnya untuk mengekspresikan kerinduan akan kampung halaman atau makanan dari masa kecil.

5. Itsu made mo ai shiteru yo

Dalam bahasa Jepang, itsu made mo ai shiteru yo artinya "aku akan selalu mencintaimu". Ini merupakan ungkapan romantis yang cocok diucapkan kepada pasangan untuk mengekspresikan seberapa besar rasa cinta Anda kepadanya.
(ADS)