Konten dari Pengguna

Arti Lulus UKMPPG dan Proses Seleksinya Bagi Mahasiswa

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
28 Desember 2023 13:29 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasiujian. Foto: exam student/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasiujian. Foto: exam student/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Hasil UKMPPG Daljab telah diumumkan melalui Surat Keputusan Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan No. 3151/B2/GT.00.02/2023. Dalam SK tersebut dilampirkan nama-nama mahasiswa yang lulus UKMPPG.
ADVERTISEMENT
Bagi yang belum tahu, lulus UKMPPG artinya lulus hasil Ujian Pengetahuan (UP) dan Ujian Kinerja (Ukin). Mahasiswa dapat melihat status kelulusannya di laman resmi PPG Kemdikbud.
Dijelaskan laman PPG, mahasiswa yang lulus akan diberikan sertfikat pendidikan (serdik) yang diterbitkan tahun 2023. Sertifikat tersebut dapat menjadi tanda bahwa mahasiswa telah siap menjadi tenaga pendidik yang profesional.
Serdik juga bisa digunakan untuk berbagai keperluan karier sebagai pengajar. Ingin tahu lebih jauh tentang UKMPPG? Simak penjelasan lengkapnya dalam artikel berikut ini.

Pengertian UKMPPG dan Proses Pelaksanaannya

Ilustrasi Guru Foto: Shutter Stock
UKMPPG (Ujian Kompetensi Mahasiswa Program Profesi Guru) adalah jenis ujian yang bertujuan untuk menilai kemampuan mahasiswa program pendidikan profesi guru. Penilaian ini digelar secara nasional yang meliputi 7 capaian pembelajaran.
ADVERTISEMENT
Peserta UKMPPG berasal dari mahasiswa program studi PPG yang terdaftar di PD-Dikti. Mahasiswa harus berstatus aktif dan telah lulus penilaian proses dan produk pengembangan.
Ada beberapa aspek yang mesti dikuasai mahasiswa meliputi pendalaman materi, lokakarya pengembangan perangkat pembelajaran, PPL, kehidupan berasrama, dan kegiatan lainnya yang diwajibkan oleh penyelenggara PPG.
Untuk mengikuti UKMPPG, mahasiswa tersebut harus terdaftar sebagai peserta terlebih dahulu. Nantinya, pembiayaan tes akan dikelola langsung oleh Kemendikbud dengan rincian sebagai berikut:
1. Ujian Pengetahuan (UP)
2. Ujian Kinerja (Ukin)
ADVERTISEMENT

Keuntungan Mengikuti UKMPPG

Ilustrasi guru di sekolah inklusi. Foto: Shutter Stock
Selain mendapatkan serfitikat pendidikan, mahasiswa yang mengikuti UKMPPG dan dinyatakan lulus akan mendapatkan sejumlah keuntungan. Dirangkum dari laman PPG, berikut penjelasannya:

1. Mendapatkan Gelar Tambahan

Setelah mengikuti UKMPPG, mahasiswa dapat memperoleh gelar tambahan di belakang gelar pendidikannya. Anda akan mendapatkan gelar S.Pd., Gr yang menandakan bahwa Anda adalah guru profesional.

2. Mendapatkan Ilmu Baru

Tujuan PPG sendiri adalah untuk mengoptimalkan potensi dan profesionalisme calon guru. Dengan mengikuti ujian ini, Anda dapat memperoleh banyak wawasan, pedalaman materi, dan lain-lain.

3. Bisa Studi Banding dengan Tempat PPL

Selama menjalani PPL, mahasiswa yang mengikuti PPG dapat berkesempatan melakukan studi banding. Sehingga, ia bisa mengetahui program belajar menarik yang belum diterapkan di sekolah asalnya.
(MSD)