Arti Mimpi Digigit Ular di Kaki Menurut Alquran dan As Sunnah

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
12 Mei 2022 12:04 WIB
·
waktu baca 4 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Ular. Foto: pixabay.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Ular. Foto: pixabay.com
ADVERTISEMENT
Mimpi digigit ular di kaki termasuk mimpi yang menyeramkan. Itu karena ular termasuk ke dalam golongan binatang buas dan banyak ditakuti oleh manusia, bahkan ada juga yang fobia terhadapnya.
ADVERTISEMENT
Jika bermimpi digigit ular di kaki, ada dua makna yang mungkin bisa dijelaskan. Ini didasarkan pada tafsir mimpi secara umum dan tafsir menurut Alquran dan As Sunnah.
Menukil buku Cari tahu arti Mimpimu oleh Ki Hari Wicaksono, secara umum, arti mimpi digigit ular di kaki adalah pertanda bahwa seseorang akan mendapatkan pasangan hidup atau ada orang yang mencintainya.
Sementara itu, dalam buku Tafsir Mimpi: Menurut Al-Quran & As-Sunnah oleh Muhammad Ibnu Sirin, arti mimpi digigit ular di kaki menurut Alquran dan As Sunnah adalah pertanda bahwa seseorang akan mendapatkan perkara (masalah) yang dibenci dari musuh, sesuai dengan jumlah gigitannya.
Selain sebagai bunga tidur, mimpi memang dapat ditafsirkan dan digunakan untuk memprediksi peristiwa yang akan terjadi. Jadi, setiap mimpi pasti memiliki arti yang berbeda-beda, termasuk mimpi tentang ular.
ADVERTISEMENT
Berikut arti mimpi tentang ular lainnya yang dirangkum dari buku Cari tahu arti Mimpimu oleh Ki Hari Wicaksono dan Tafsir Mimpi: Menurut Al-Quran & As-Sunnah oleh Muhammad Ibnu Sirin.

1. Arti Mimpi Bertemu Ular yang Merayap di Permukaan Tanah

Ilustrasi mimpi digigit ular. Foto: pixabay
Mimpi bertemu ular yang merayap di permukaan tanah merupakan pertanda bahwa akan ada sesuatu di alam bawah sadar seseorang. Ini berkaitan dengan trauma yang terjadi di masa lalu, harapan, dan impian dalam diri seseorang.
Terkadang, pesan alam bawah sadar tersebut bisa bermakna negatif. Jika mengalaminya, segera bangun dari mimpi tersebut dan ucapkan kalimat taawudz sambil meludah tiga kali ke samping kiri.
ADVERTISEMENT

2. Arti Mimpi Melihat Ular Kecil yang Menjadi Besar

Ilustrasi bermimpi Foto: Shutterstock
Mimpi melihat ular kecil yang menjadi besar adalah pertanda bahwa seseorang akan mendapatkan pertolongan dari orang yang berpangkat. Ini bisa berkaitan dengan kenaikan performa karier dan lain-lain.
Pertanda baik akan segera datang menghampiri Anda. Persiapkan diri untuk menghadapinya agar tidak melewatkan setiap kesempatan yang ada.

3. Arti Mimpi Melihat Banyak Ular Berwarna-warni

Ilustrasi mimpi buruk. Foto: amenic181/Shutterstock
Mimpi melihat banyak ular berwarna-warni merupakan pertanda bahwa seseorang akan mendapatkan kebahagiaan tidak terduga. Kebahagiaan ini sifatnya bisa sementara atau selama-lamanya.
Tidak melulu soal uang, kebahagiaan tersebut bisa berasal dari teman ataupun keluarga dekat. Dengan menikmati kebersamaan bersama mereka, Anda bisa memperoleh kesenangan yang tiada tara.
ADVERTISEMENT

4. Arti Mimpi Dikejar Ular

Ilustrasi ular. Foto: Shutterstock
Mimpi dikejar ular adalah pertanda bahwa seseorang akan dikejar-kejar oleh lawan jenis atau orang yang ingin mendapatkan cintanya. Selain itu, mimpi ini juga pertanda bahwa seseorang akan menerima tamu yang membahagiakan.
Anda bisa menafsirkan mimpi tersebut sesuka hati. Sebab, mimpi ini dapat bermakna positif, sehingga tidak akan membawa kerugian dalam diri Anda.

5. Arti Mimpi Memakan Daging Ular

Ilustrasi ular. Foto: pixabay
Mimpi memakan daging ular merupakan pertanda bahwa seseorang akan mendapatkan kebahagiaan bertubi-tubi. Kebahagiaan tersebut bisa dalam bentuk harta yang dapat membuat musuh iri.
Hati-hati jika mengalami mimpi tersebut. Jangan pernah tunjukkan harta dan kekayaan Anda pada orang lain karena bisa berakhir celaka.
ADVERTISEMENT

6. Arti Mimpi Berkomunikasi dengan Ular Menggunakan Bahasa Lembut dan Halus

Ilustrasi ular. Foto: Shutterstock
Mimpi berkomunikasi dengan ular menggunakan bahasa lembut dan halus adalah pertanda bahwa seseorang akan mendapatkan harta yang diidamkan orang lain. Terkadang, kondisi ini membuat orang lain merasa iri dengki kepadanya.
Oleh karena itu, jika mengalami mimpi tersebut, sebaiknya Anda lebih berhati-hati. Jangan sampai tingkah laku Anda menyakiti perasaan orang lain karena merebutkan hal spele.

7. Arti Mimpi Memotong Ular Menjadi Dua Bagian

Ilustrasi pria tidur dan bermimpi Foto: Shutterstock
Arti mimpi memotong ular menjadi dua bagian adalah pertanda bahwa seseorang akan mendapatkan keadilan dari musuhnya. Mimpi ini juga bisa menjadi pertanda bahwa Anda akan memperoleh kemenangan.
Dalam waktu dekat, masalah personal Anda dengan orang lain akan terselesaikan. Kemudian Anda akan mendapatkan keadilan sebagaimana mestinya.
ADVERTISEMENT

8. Arti Mimpi Membunuh Ular di Kasur

ilustrasi ular kukri Foto: commons.wikimedia.org
Mimpi membunuh ular di kasur mempunyai arti bahwa istri seseorang akan meninggal dunia. Mimpi ini dapat memberikan pertanda buruk dan tak mengenakkan.
Meski tidak selamanya benar, Anda tetap harus berhati-hati. Jaga keselamatan istri Anda dan jangan sampai lengah dari ancaman lingkungan sekitar.

9. Arti Mimpi Melihat Ular Merayap di Belakang Tubuhnya

Ilustrasi ular pucuk. Foto: Shutter Stock
Jika bermimpi melihat ular dan ular tersebut merayap di tubuh Anda, berhati-hatilah. Sebab, ini adalah pertanda bahwa musuh akan berbuat keributan dengan Anda.
Jauhilah perselisihan dengannya agar selamat. Jangan mulai perdebatan yang tak perlu, berperilaku baiklah dengan semua orang, dan jangan campuri urusan orang lain.

10. Arti Mimpi Melihat Ular Naik ke Tempat yang Lebih Tinggi

Ilustrasi ular raja timur. Foto: Shutterstock
Mimpi melihat ular naik ke tempat yang lebih tinggi merupakan pertanda bahwa seseorang akan mendapatkan ketenangan, kegembiraan, dan kebahagiaan. Ini merupakan pertanda baik bagi Anda.
ADVERTISEMENT
Jangan khawatir, kegembiraan tersebut sifatnya tidak sementara. Ini bisa berkaitan dengan kehidupan karier, pendidikan, rezeki, dan lain sebagainya.
(DND)
ADVERTISEMENT