news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Arti Syafakallah, Ucapan Doa Kesembuhan untuk Pria

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
7 Juni 2021 9:15 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi orang sakit. Foto: iStock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi orang sakit. Foto: iStock
ADVERTISEMENT
Salah satu ucapan yang dapat dibaca seorang Muslim untuk mendoakan kesembuhan sesama Muslim adalah Syafakallah. Syafakallah artinya “Semoga Allah memberikan kesembuhan kepadamu (lelaki)".
ADVERTISEMENT
Agama Islam mengajarkan setiap umatnya untuk saling menjenguk orang sakit, bahkan termasuk salah satu hal yang dianjurkan. Diriwayatkan dari Abu Hurairah RA, Rasulullah SAW bersabda:
Hak seorang muslim terhadap sesama muslim itu ada enam, yaitu jika kamu bertemu dengannya maka ucapkanlah salam, jika ia mengundangmu maka penuhilah undangannya, jika ia meminta nasihat kepadamu maka berilah ia nasihat, jika ia bersin dan mengucapkan: Alhamdulillah maka doakanlah ia dengan Yarhamukallah (artinya = mudah-mudahan Allah memberikan rahmat kepadamu), jika ia sakit maka jenguklah, dan jika ia meninggal dunia maka iringilah jenazahnya.” (HR. Muslim, no. 2162).
Selain sebagai doa kesembuhan, Syafakallah merupakan bentuk kepedulian sesama umat Muslim. Dengan mengucapkannya, artinya kita peduli dengan apa yang tengah dihadapi sesama. Hubungan persaudaraan pun tetap terjaga dan semakin erat.
ADVERTISEMENT

Kapan Syafakallah Harus Diucapkan?

Ilustrasi mengucapkan Syafakallah kepada pria yang sedang sakit. Foto: iStock
Syafakallah bukan satu-satunya ucapan umat Muslim untuk mendoakan orang sakit. Ada ucapan lainnya yang juga bisa diamalkan seperti Syafakillah, Syafahallah, dan Syafahullah.
Penggunaan keempat ucapan tersebut tergantung pada siapa orang yang didoakan. Sesuai dengan artinya, Syafakallah diucapkan kepada laki-laki yang sedang sakit secara langsung. Misalnya, ketika menjenguk atau sekadar menghubungi lewat media sosial, bukan melalui pihak ketiga.
Jika mengucapkannya secara tidak langsung atau melalui perantara, ucapan yang digunakan adalah Syafahullah. Sedangkan Syafakillah merupakan doa kesembuhan untuk perempuan secara langsung dan Syafahallah kepada perempuan secara tidak langsung.
Meski bunyinya berbeda, maksud dan tujuan semua ucapan doa tersebut tetap sama, yaitu agar sakit yang menimpanya tidak akan datang lagi ke tubuh orang tersebut.
ADVERTISEMENT

Doa Menjenguk Orang Sakit

Selain mengucapkan syafakallah, seorang Muslim dapat memanjatkan doa lainnya saat menjenguk orang sakit. Mengutip buku Doa Menghadapi Musibah oleh Arif Munandar Riswanto (2007), berikut bacaan doanya:
اللَّهُمَّ رَبَّ النَّاسِ مُذْهِبَ الْبَاسِ اشْفِ أَنْتَ الشَّافِى لاَ شَافِىَ إِلاَّ أَنْتَ ، شِفَاءً لاَ يُغَادِرُ سَقَمًا
Allahumma rabban naas mudzhibal ba’si isyfi antasy-syaafii illaa anta syifaa’an laa yughaadiru saqoman.
Artinya: “Ya Allah Wahai Tuhan segala manusia, hilangkanlah penyakitnya, sembuhkanlah ia. (Hanya) Engkaulah yang dapat menyembuhkannya, tidak ada kesembuhan melainkan kesembuhan dari-Mu, kesembuhan yang tidak kambuh lagi.”
(ADS)