Konten dari Pengguna

Aura Jumat Legi Menurut Primbon Jawa beserta Sifat dan Karakteristiknya

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
11 Oktober 2022 13:44 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi kalender. Foto: Kwangmoozaa/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kalender. Foto: Kwangmoozaa/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Selain memprediksi dan meramal peruntungan, weton lahir juga dapat menjelaskan watak dan aura seseorang. Penjelasan ini didasarkan pada gabungan hari dan pasaran pada kalender Jawa yang terdiri dari Pon, Wage, Legi, Kliwon, dan Pahing.
ADVERTISEMENT
Mengutip buku Foto Aura dan Kristal susunan King Gunawan (2004), pada dasarnya aura adalah kekuatan energi yang membentuk dan memberi sifat pada seseorang. Sehingga dengan energi tersebut, ia dapat melakukan aktivitas fisik dan mentalnya sehari-hari.
Masyarakat Jawa percaya bahwa setiap gabungan hari pada kalender bisa mencerminkan aura . Misalnya aura Jumat Legi yang kerap dikaitkan dengan sifat penyabar dan setia.
Selain Jumat Legi, ada juga aura weton Legi lainnya yang disebutkan dalam Primbon Jawa. Apa saja? Simak ragamnya dalam artikel berikut ini.

Aura Legi Menurut Primbon Jawa

Aura Legi terbagi menjadi beberapa jenis berdasarkan harinya, mulai dari Senin Legi sampai Minggu Legi. Semua aura tersebut memiliki karakteristik dan sifat yang berbeda.
Ilustrasi kalender. Foto: Schira/Shutterstock
Menurut Primbon Jawa, aura Legi bisa menggambarkan watak seseorang, termasuk calon pasangan Anda. Dirangkum dari buku Kenali Calon Pasanganmu karya Dimas Haryanto (2015) berikut penjelasan tentang aura Legi selengkapnya:
ADVERTISEMENT

1. Senin Legi

Orang yang lahir pada Senin Legi memiliki aura yang kuat dan dominan. Mereka sering dijuluki sebagai petualang sejati karena suka berkeliling dan menjelajah dunia.
Terkadang, mereka suka melakukan travelling, melihat tempat-tempat menarik lewat foto, dan berkunjung ke beberapa negara. Di sisi lain, mereka juga punya karakter suka berdebat, memiliki welas asih tinggi, dan sangat bermurah hati.

2. Selasa Legi

Sama seperti Senin Legi, orang yang lahir pada Selasa Legi juga memiliki aura yang kuat. Mereka enggan mengalah dan tidak suka dihalangi oleh orang lain. Sisi positifnya, mereka selalu jujur dan pekerja keras.
Mereka memiliki cita-cita yang tinggi dan ambisi yang kuat dalam menjalani hidup. Sehingga, terkadang hal ini bisa menimbulkan perselisihan dengan teman, pasangan, ataupun majikan.
ADVERTISEMENT

3. Rabu Legi

Orang yang lahir pada weton Rabu Legi akan memiliki beberapa karakter dominan. Mereka sangat sopan dan memiliki tata krama, berpendirian kuat, dan selalu memegang teguh falsafah hidupnya. Dalam menjalani hidup, mereka selalu mengutamakan kejujuran.
Ilustrasi kalender. Foto: furustic/Shutterstock

4. Kamis Legi

Aura Kamis Legi memancarkan kesetiaan terhadap teman, sahabat, dan pasangan. Mereka yang lahir di weton ini memiliki kebijaksanaan tinggi, sehingga membuatnya dikagumi oleh banyak orang. Karakter utama yang terdapat dalam dirinya yaitu memiliki nilai-nilai tinggi, supel, dan senang membantu.

5. Sabtu Legi

Aura Sabtu Legi menggambarkan karakteristik yang cenderung santai tetapi juga mewah. Mereka yang lahir di weton ini lebih mementingkan kualitas daripada kuantitas, termasuk dalam hal fesyen. Weton Sabtu Legi memiliki otak yang cemerlang dan bisa menghargai pendapat orang lain.
ADVERTISEMENT

6. Minggu Legi

Dijelaskan dalam buku 60 Detik Langsung Bisa Membaca Kepribadian dan Sifat Orang Terdekatmu karya Balqis Khayyirah, mereka yang lahir di Minggu Legi termasuk tipe orang yang pendiam dan tegas.
Di sisi luarnya, mereka terlihat sangat tenang dan pandai mengendalikan diri, tidak mudah marah, dan tidak mudah membagikan isi hatinya kepada orang lain.
(MSD)