Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.91.0
Konten dari Pengguna
Bacaan dan Cara Mengamalkan Sholawat Jibril Untuk Kekayaan
24 November 2021 9:00 WIB
·
waktu baca 3 menitDiperbarui 15 Juni 2022 12:23 WIB
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Salah satu sholawat yang bisa dijadikan sebagai amalan harian adalah sholawat Jibril. Dinamakan sholawat Jibril karena yang pertama melafadzkan sholawat ini adalah Malaikat Jibril.
ADVERTISEMENT
Mengutip jurnal yang berjudul Rezeki Paling Kuat Dari Segala Arah karya Wawan Budianto, sholawat Jibril juga disebut sebagai sholawat Jabroil. Sholawat ini termasuk sholawat Nabi yang terpendek, namun memiliki keutamaan luar biasa.
Salah satu di antara banyaknya keutamaan sholawat Jibril adalah mendatangkan kekayaan dari segala penjuru, sebagaimana diterangkan dalam buku Rahasia Sehat Berkah Shalawat yang ditulis oleh M. Syukron Maksum.
Lantas, seperti apakah bacaan sholawat Jibril untuk kekayaan? Bagaimana cara mengamalkannya?
Bacaan Sholawat Jibril untuk Kekayaan
Mengutip buku Rahasia Sehat Berkah Shalawat oleh M. Syukron Maksum, berikut adalah bacaan sholawat Jibril untuk kekayaan lengkap dengan bahasa Arab , Latin, dan terjemahannya.
صَلَّى اللهُ عَلَى مُحَمَّد
Shallallahu ‘ala Muhammad.
Artinya: “Semoga Allah memberikan rahmat-Nya kepada Nabi Muhammad."
ADVERTISEMENT
Cara Mengamalkan Sholawat Jibril untuk Kekayaan
Cara mengamalkan sholawat jibril untuk kekayaan bisa dilakukan dengan membacanya sebanyak 70 kali setiap hari. Ini seperti yang dikatakan oleh Imam Syahroni dalam kitab At-Thobaqotul Kubro, bahwasannya Rasulullah pernah bersabda:
“Barang siapa membaca shalawat ini (di atas), maka ia telah membuka 70 pintu rahmat untuk dirinya dan Allah akan menitipkan cinta-Nya pada hati manusia sehingga mereka tidak akan marah kepadanya, kecuali orang yang menyimpan kemunafikan di dalam hatinya.”
Selain itu, sebagian ulama juga menyebutkan bahwa dengan membaca sholawat Jibril 1000 kali setiap hari, niscaya Allah akan melancarkan rezekinya serta dimudahkan segala urusannya. Hal ini tercantum dalam buku Control of Your Spiritual oleh Albar Yusuf Subehi.
ADVERTISEMENT
Dalam buku tersebut juga diingatkan, hal terpenting dalam mengamalkan sholawat Jibril bukan soal jumlahnya, tapi konsistensinya. Jika mengamalkannya dengan istiqomah, manfaatnya akan lebih terasa.
Menghimpun jurnal yang berjudul Rezeki Paling Kuat Dari Segala Arah karya Wawan Budianto, sebagian ulama juga menyarankan untuk mengamalkan sholawat Jibril ini dengan surat Al Ahzab ayat 56 yang berbunyi:
اِنَّ اللّٰهَ وَمَلٰۤىِٕكَتَهٗ يُصَلُّوْنَ عَلَى النَّبِيِّۗ يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا صَلُّوْا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوْا تَسْلِيْمًا
Artinya: “Sesungguhnya Allah dan para malaikat-Nya bersalawat untuk Nabi. Wahai orang-orang yang beriman! Bersalawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam dengan penuh penghormatan kepadanya.”
Keutamaan Sholawat Jibril
Selain melancarkan rezeki , ada pula beberapa keutamaan lain dari mengamalkan sholawat Jibril, seperti yang dinukil dari buku Shalawat: Amalan Hebat Jalan Selamat Dunia dan Akhirat oleh Emas Agus Prastyo Wibowo.
ADVERTISEMENT
1. Dibukakan 70 pintu rahmat
Jika mengamalkan sholawat Jibril secara rutin, maka orang tersebut akan dicintai semua orang dan dibukakan 70 pintu rahmat.
Imam Asy-Sya’rani berkata: "Telah bersabda Nabi shollallohu alaihi wasallam: "Barang siapa yang membaca sholawat ini, akan dibukakan ke atas dirinya tujuh puluh pintu dari rahmat, dan Allah akan meletakkan kecintaan-Nya pada kalbu-kalbu manusia. Tiada yang menjadi marah kepadanya melainkan orang yang memiliki kemunafikan di dalam kalbunya."
2. Dicintai Allah dan Rasulullah
Siapa saja yang mengamalkan sholawat Jibril setiap hari akan dicintai oleh Allah dan Rasulullah. Ulama besar As-Sakhawi Asy-Syafi'i berkata:
"Aku telah mendengar Al-Khidir dan Ilyas, dan mereka berdua telah berkata, 'Kami telah mendengar Rasulullah shollallohu alaihi wasallam bersabda: 'Tiadalah seorang yang beriman mengucapkan, 'Semoga Allah melimpahkan sholawat ke atas Muhammad', melainkan akan dijadikan manusia mencintainya, walaupun mereka sedang membencinya. Demi Allah, tiadalah mereka mencintainya sehingga Allah mencintainya."
ADVERTISEMENT
3. Dihapus kejelekannya dan diangkat derajatnya
Bagi siapapun yang mengamalkan sholawat jibril akan dihapuskan kejelekannya dan diangkat derajatnya. Rasulullah bersabda, "Barangsiapa bershalawat kepadaku satu kali, niscaya Allah akan bershalawat kepadanya sebanyak sepuluh kali, menghapuskan sepuluh kejelekan darinya, dan mengangkat derajatnya."
(NDA)