Konten dari Pengguna

Bacaan Wirid Hamdan Syakirin untuk Diamalkan Usai Sholat Fardhu

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
1 Desember 2021 8:30 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Alquran. Foto: Freepik
zoom-in-whitePerbesar
Alquran. Foto: Freepik
ADVERTISEMENT
Hamdan syakirin merupakan lafaz wirid yang biasanya dibaca oleh para ulama. Bacaan ini bisa diamalkan ketika ingin mengucapkan rasa syukur atas segala nikmat yang telah Allah SWT berikan kepada hamba-Nya.
ADVERTISEMENT
Menurut Syekh Muhammad bin Ibrahim Al-Nafzy dalam buku Misteri Kedua Belah Tangan dalam Shalat, Zikir, dan Doa karya DR. KH. Badruddin Hasyim Subky, M. HI, membaca wirid hamdan syakirin ini bisa dilakukan kapan dan di mana saja, tapi dianjurkan untuk diamalkan usai sholat fardhu.
Lantas, seperti apakah bacaan wirid hamdan syakirin untuk diamalkan usai sholat fardhu? Simak ulasan di bawah ini untuk mengetahui jawabannya.

Bacaan Wirid Hamdan Syakirin dan Terjemahannya

Alquran. Foto: Freepik
Berikut adalah bacaan wirid hamdan syakirin selengkapnya untuk diamalkan usai sholat fardhu yang dikutip dari buku Amalan Sesudah Shalat oleh Ibnu Muhammad Salim.
Bismillahirrahmanirrahim
Artinya: “Dengan Nama Allah Yang Maha Pengasih Lagi Maha Penyayang."
Alhamdulillahi rabbil 'alamin
ADVERTISEMENT
Artinya: "Segala puji bagi Allah, Rabb seluruh alam."
Alhamdulillah hamdan syakirin, hamdan na’imin hamdan yuwafī niamahu wa yukafiu mazidah.
Artinya: “Segala puji bagi Allah, pemelihara alam semesta. Segala puji atas karunia dan kenikmatan yang Engkau limpahkan kepada kami.”
Ya rabbana lakal hamdu kama yanbaghi lijalali wajhika wa 'azhimi sulthanik Allahumma shalli wasallim 'ala muhammadin wa 'ala alihi washahbihi ajma'in
Allahumma inna nas'alukal 'afwa wal'afiyah fiddunya walakhirah Allahumma ahsin 'aqibatana fil umuri kulliha waajirna min khizyiddunya wa'adzabil akhirah
Artinya: “Ya Allah, untuk-Mu segala puja dan puji sebagaimana layaknya bagi keagungan wajah-Mu dan kebesaran kuasa-Mu. Ya Allah, berilah rahmat kepada Muhammad, keluarga, dan sahabat-sahabatnya.
Ya Allah, sesungguhnya kami mohon ampunan-Mu dan keselamatan di dunia dan akhirat.' Ya Allah, hamba memohon balasan yang baik di dalam setiap perkara dan selamatkanlah kami dari kehi- naan dunia serta azab di akhirat.”
ADVERTISEMENT
Allahumma inna nas'aluka mujibati rahmatika, wa'aza'ima maghfiratika, walghanimata min kulli birrin, wassalamata min kulli itsmin, walfauza biljannati, wannajata minannar
Rabbana atina fiddunya hasanah, wafilakhirati hasanah, waqina 'adzabannar Washallallahu 'ala muhammadin wa'ala alihi washahbihi wasallam.
Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya kami mohon kepada-Mu sesuatu yang dapat mendatangkan rahmat-Mu, menyegerakan ampunan-Mu, mengumpulkan segala kebaikan, menghindarkan dari segala dosa, meraih kemenangan dengan surga dan selamat dari neraka.
Wahai Tuhan kami, berilah kami kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat, dan hindarkanlah kami dari siksaan neraka. Semoga rahmat Allah dan keselamatan atas Muhammad beserta keluarga dan sahabat-sahabatnya.”
Subhanallah (33x)
Artinya: “Mahasuci Allah.”
Alhamdulillah (33x)
Artinya: “Segala puji bagi Allah.”
Allahu akbar (33x)
Artinya: “Allah Mahabesar.”
ADVERTISEMENT
La ilaha illallah wahdahu la syarika lah, lahul mulku walahul hamdu, yuhyi wa yumitu wa huwa 'ala kulli syaiin qadir
Artinya: “Tiada tuhan melainkan Allah Yang Esa. Tiada sekutu bagi-Nya. Baginya kerajaan dan baginya (pula segala bentuk) pujian. Dia Mahakuasa atas segala sesuatu.”
(NDA)