Batas-batas Wilayah Indonesia Secara Lengkap

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
25 Agustus 2020 13:42 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Peta Indonesia. Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Peta Indonesia. Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
Indonesia adalah negara kepulauan terbesar di dunia karena memiliki lebih dari 17.000 pulau. Namun, tidak semua pulau di Indonesia yang dihuni penduduk.
ADVERTISEMENT
Indonesia juga disebut dengan negara maritim karena memiliki kawasan perairan yang luas. Bahkan, wilayah perairan yang dimiliki Indonesia 2/3 lebih luas dari daratan.
Dalam kondisi itu, perbatasan wilayah suatu negara menjadi hal yang sangat penting. Terlebih, batas laut dan daratan Indonesia berdampingan dengan beberapa negara. Batas suatu wilayah sendiri dibagi menjadi dua, yaitu secara astronomis dan geografis.
Batas Wilayah Indonesia Secara Astronomis
Letak astronomis sebuah wilayah dapat dilihat melalui garis bujur dan garis lintang. Garis bujur adalah garis khayal yang ditarik dari Kutub Utara ke Kutub Selatan (vertikal). Sedangkan garis lintang adalah garis khayal yang melingkari bumi sejajar dengan garis khatulistiwa (horizontal).
Secara astronomis, Indonesia terletak di antara 6 derajat lintang utara sampai 11 derajat lintang selatan serta di antara 95 derajat bujur timur sampai 141 derajat bujur timur (6˚LU – 11˚LS serta 95˚BT – 141˚BT).
ADVERTISEMENT
Batas Wilayah Indonesia Secara Geografis
Secara geografis, Indonesia terletak di antara dua benua (Asia dan Australia) dan dua samudera (Samudera Hindia dan Pasifik). Letak geografis ini membuat Indonesia menjadi wilayah strategis. Pasalnya, Indonesia menjadi lalu lintas perdagangan di dunia.
Batas Wilayah Indonesia Bagian Barat
Bagian barat wilayah Indonesia berbatasan langsung dengan Samudera Hindia dan Perairan Negara India. Indonesia dan India memiliki batas wilayah pulau di sekitar Samudera Hindia dan Laut Andaman. Itu adalah Pulau Ronde (Indonesia) dan Pulau Nicobar (India)
Batas Wilayah Indonesia Bagian Timur
Pada bagian timur Indonesia terdapat Pulau Papua. Di sini, Indonesia berbatasan langsung dengan Papua Nugini dan perairan Samudera Pasifik. Dalam hal ini telah disepakati bahwa wilayah Indonesia adalah pulau bagian timur dan Papua Nugini adalah bagian barat.
ADVERTISEMENT
Batas Wilayah Indonesia Bagian Utara
Di bagian wilayah Indonesia utara terdapat pulau Kalimantan. Di pulau ini, Indonesia berbatasan langsung dengan Malaysia bagian timur.
Di sisi lain, perairan Indonesia bagian utara berbatasan langsung dengan Malaysia, Singapura, Filipina, dan Thailand.
Batas Wilayah Indonesia Bagian Selatan
Di bagian selatan, Indonesia berbatasan langsung dengan Timor Leste. Dahulu, Timor Leste merupakan bagian dari Indonesia, tetapi pada 1999 Timor Leste memisahkan diri dan menjadi negara sendiri.
Perbatasan perairan bagian selatan Indonesia adalah Perairan Australia dan Samudera Hindia.
(FEP)