Konten dari Pengguna

Beasiswa Djarum 2024/2025: Cara Daftar dan Persyaratannya

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
22 April 2024 12:00 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
 Ilustrasi daftar Beasiswa Djarum 2024/2025. Foto: Unsplash.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi daftar Beasiswa Djarum 2024/2025. Foto: Unsplash.
ADVERTISEMENT
Djarum Foundation kembali membuka program Beasiswa Djarum 2024/2025. Program ini ditujukan untuk mahasiswa berprestasi yang membutuhkan bantuan dana pendidikan.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari laman resminya, para penerima Djarum Beasiswa Plus (Beswan Djarum) akan mendapat bantuan sebesar Rp 1.000.000 per bulan selama setahun. Tak hanya itu, penerima Beswan Djarum juga dibekali dengan berbagai macam pelatihan soft skill.
Pelatihan yang diberikan mencakup Nation Building, Character Building, Leadership Development, Competition Challenges, serta International Exposure. Pelatihan tersebut dirancang untuk mengembangkan karakter mahasiswa agar siap menjadi calon pemimpin bangsa di masa depan.

Syarat Beasiswa Djarum 2024/2025

Ilustrasi daftar Beasiswa Djarum 2024/2025. Foto: Unsplash.
Masa pendaftaran Beasiswa Djarum 2024 berlangsung dari 27 Maret sampai 30 Mei mendatang. Sebelum daftar, mahasiswa perlu mengetahui persyaratannya terlebih dahulu, yaitu:

1. Persyaratan Umum

ADVERTISEMENT

2. Syarat Administrasi

ADVERTISEMENT

Cara Daftar Beasiswa Djarum 2024/2025

Ilustrasi daftar Beasiswa Djarum 2024/2025. Foto: Unsplash.
Langkah pendaftaran Beasiswa Djarum 2024 diawali dengan membuat akun di situs resminya. Setelah akun aktif, login untuk mengisi data diri dan mengunggah berkas persyaratan. Pastikan data yang diisi sudah benar dan lengkap sebelum dikirim.
Pendaftar yang lolos tahap seleksi administrasi akan mendapat undangan tes tulis dari Djarum Beasiswa Plus melalui email. Tesnya diselenggarakan secara daring pada 10-23 Juni 2024.
Apabila lolos, pendaftar akan diundang untuk wawancara pada 24-31 Agustus 2024. Hasil seleksi Djarum Beasiswa Plus sendiri baru akan diumumkan di website resminya pada 1 September 2024.
(GLW)