Konten dari Pengguna

Benda yang Ditakuti Jin dan Setan Menurut Islam dan Bacaan Doanya

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
22 Maret 2022 15:52 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Benda yang Ditakuti Jin dan Setan Menurut Islam. Foto: pixabay.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Benda yang Ditakuti Jin dan Setan Menurut Islam. Foto: pixabay.com
ADVERTISEMENT
Umat Islam dianjurkan untuk senantiasa memohon perlindungan dari godaan jin dan setan dari Allah SWT. Itu karena mereka selalu membisikkan hal-hal negatif yang dapat membawa manusia pada keburukan.
ADVERTISEMENT
Mengutip buku Mengapa Malaikat dan Setan di Rumah Kita? karangan Abu Hudzaifah Ibrahim dan Muhammad ash-Shayim (2020), jin merupakan makhluk yang diciptakan Allah SWT dari api dan memiliki kemampuan untuk menampilkan diri dalam berbagai bentuk. Allah SWT berfirman:
وَٱلْجَآنَّ خَلَقْنَٰهُ مِن قَبْلُ مِن نَّارِ ٱلسَّمُومِ
Artinya: “Dan Kami telah menciptakan jin sebelum (Adam) dari api yang sangat panas.” (Surat Al-Hijr ayat 27)
Jin dapat melihat manusia, akan tetapi manusia tidak dapat menangkap sosok mereka. Ada jin yang beriman dan ada pula yang kafir. Golongan jin yang kafir disebut dengan setan.
Setan dimaknai sebagai makhluk yang selalu melanggar aturan. Oleh karena itu, umat Islam sebaiknya membentengi diri dengan senantiasa berdzikir agar terhindar dari godaan setan.
Ilustrasi Benda yang Ditakuti Jin dan Setan Menurut Islam. Foto: pixabay.com

Benda yang Ditakuti Jin dan Setan Menurut Islam

Banyak orang yang jika mendapat gangguan setan justru meminta bantuan dari manusia, bukan kepada Allah SWT. Orang-orang yang dimintai bantuan untuk mengusir setan biasanya menggunakan benda-benda, jimat, atau sesaji tertentu.
ADVERTISEMENT
Terkadang cara tersebut memang berhasil untuk menakuti atau mengusir jin dan setan. Namun, bisa dipastikan bahwa orang yang melakukannya akan mendapatkan kemudharatan.
Merujuk buku Panduan Pintar Kehamilan untuk Muslimah karangan Dede Rizki S (2009), menakuti jin dan setan menggunakan jimat atau sesaji akan mendapat dua kemudharatan besar, yakni murka Allah SWT (karena bekerja sama dengan jin) serta tipuan dari jin. Sebab, mereka akan kembali meminta jatah lebih besar dari sesaji pertama.
Menurut Islam, cara paling ampuh untuk menakuti jin dan setan bukan dengan bantuan benda, namun dengan membaca doa-doa ruqyah. Bisa dengan membaca surat Al-Fatihah, Al-Ikhlas, Al-Falaq, dan An-Nas. Dilanjutkan dengan membaca doa ruqyah setiap pagi (sehabis shalat subuh) dan malam (menjelang tidur), lalu ditutup dengan bacaan shalawat kepada Nabi Muhammad SAW.
Ilustrasi Benda yang Ditakuti Jin dan Setan Menurut Islam. Foto: pixabay.com

Doa untuk Menakuti Jin dan Setan

Doa yang paling ampuh untuk menakuti dan mengusir jin dan setan adalah doa ruqyah. Berikut beberapa bacaan doa ruqyah yang dikutip dari buku Ar-Ruqyah Asy-Syar’iyyah; Terapi Gangguan Jin & Penyakit Hati Plus 50 Tutorial Ruqyah Mandiri karangan Ustad Arif Rahman.
ADVERTISEMENT
1. Bismillahilladzii la yadhurru mas’asmihi sayi’un fil’ardhi walaa fissama’i wahuwassamii’ul aliim (3x)
Artinya: “Dengan nama Allah yang karena bersama nama-Nya tidak ada sesuatu apapun di langit atau di bumi mampu mendatangkan bahaya, dan Dialah Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.” (HR. Abu Dawud, Tirmidzi, dan Ahmad)
2. A’uwdzu bikalimaatillahit tammaati min sayrrimaa khalaq (3x)
Artinya: “Aku berlindung dengan kalimat-kalimat Allah yang sempurna dari kejahatan makhluk yang Dia ciptakan.” (HR. Muslim)
(DND)