Konten dari Pengguna

Cara Cek Akreditasi Kampus dan Prodi Secara Online di BAN-PT

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
5 Oktober 2022 8:31 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara cek akreditasi kampus. Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara cek akreditasi kampus. Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
Akreditasi kampus menjadi aspek penting yang perlu dipertimbangkan calon mahasiswa dalam memilih perguruan tinggi. Pasalnya, akreditasi merupakan salah satu penentu bagus atau tidaknya kampus yang dituju mereka.
ADVERTISEMENT
Akreditasi adalah standar penilaian terhadap lembaga pendidikan. Proses akreditasi dilaksanakan untuk menentukan kelayakan perguruan tinggi berdasarkan kriteria yang sesuai dengan Standar Nasional Pendidikan Tinggi.
Tak hanya menjadi bukti kualitas perguruan tinggi, akreditasi juga bermanfaat bagi mahasiswa. Mahasiswa lulusan kampus terakreditasi dianggap lebih berkualitas, sehingga memiliki prospek kerja yang lebih baik. Di samping itu, banyak pula perusahaan yang menjadikan akreditasi kampus sebagai salah satu syarat seleksi.
Merujuk pada Peraturan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia Nomor 32 Tahun 2016 tentang Akreditasi Program Studi dan Perguruan Tinggi, akreditasi kampus dibagi atas tiga peringkat, yaitu terakreditasi unggul, terakreditasi baik sekali, dan terakreditasi baik.
Perguruan tinggi terakreditasi baik adalah perguruan tinggi yang memenuhi Standar Nasional Pendidikan Tinggi, sedangkan yang terakreditasi baik sekali dan terakreditasi unggul adalah perguruan tinggi yang melampaui Standar Nasional Pendidikan Tinggi.
ADVERTISEMENT
Status akreditasi kampus sendiri hanya berlaku selama lima tahun. Perguruan tinggi yang memperoleh status akreditasi dan peringkat terakreditasi baik atau baik sekali dapat mengajukan akreditasi ulang sebelum masa berlaku akreditasi berakhir.
Lalu, bagaimana cara cek akreditasi kampus yang dituju? Simak informasinya di bawah ini.

Cara Cek Akreditasi Kampus

Ilustrasi mahasiswa. Foto: Pixabay
Sesuai dengan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi, akreditasi kampus ditetapkan oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Untuk mengecek status akreditasi kampus impiannya, calon mahasiswa hanya perlu mengunjungi laman resmi BAN-PT.
Selain akreditasi kampus, website tersebut juga menampilkan akreditasi program studi alias prodi dari kampus yang berbeda-beda. Dengan demikian, calon mahasiswa bisa memastikan apakah prodi tujuannya sudah terakreditasi atau belum.
ADVERTISEMENT
(ADS)