Cara Kerja Sabun Cuci Tangan Tanpa Bilas

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
Konten dari Pengguna
21 Maret 2020 10:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi sabun cuci tangan tanpa bilas.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi sabun cuci tangan tanpa bilas.
ADVERTISEMENT
Sabun cuci tangan tanpa bilas atau yang dikenal sebagai hand sanitizer merupakan produk yang banyak diburu, terutama di tengah pandemi virus Corona.
ADVERTISEMENT
Menurut Epidemiolog Sandra Albrecht dari Universitas Columbia, dalam INSIDER, kepraktisan sabun jenis inilah yang membuatnya unggul dari sabun biasanya. Anda tidak perlu memiliki akses ke air bersih sehingga lebih mudah dibawa ke manapun dan dapat mencuci tangan lebih cepat.
Bagaimana sebenarnya sabun cuci tangan tanpa bilas ini bekerja?

Mengandung Alkohol 60%

Dikutip dari Business Insider, alkohol efektif untuk membunuh berbagai jenis mikroba. Alkohol menonaktifkan protein yang dimiliki virus dan bakteri. Proses ini disebut denaturasi, dan akan melumpuhkan mikroba karena proteinnya akan terurai.
Rata-rata sabun cuci tangan tanpa bilas mengandung 60% alkohol. Mengapa 60%? Denaturasi protein bekerja lebih cepat ketika alkohol dicampur dengan sedikit air. Alkohol murni 100% juga akan menguap terlalu cepat untuk dapat secara efektif membunuh bakteri atau virus pada kulit. Alkohol murni juga dapat menyebabkan iritasi.
ADVERTISEMENT

Tetap Aman Meski Mengandung Alkohol

Berbeda dari sabun cuci tangan biasa yang harus dibilas dengan air, pengguna hand sanitizer tidak perlu melalui proses tersebut. Ini menimbulkan kekhawatiran karena alkohol dapat mengiritasi kulit.
Namun, sabun cuci tangan tanpa bilas ini telah dibuat sedemikian rupa agar aman digunakan meski tanpa dibasuh air. Di dalamnya terdapat kandungan tochoperol, molekul yang sangat mirip dengan vitamin E. Sebagian produk juga menyertakan aloe vera. Ini mencegah terjadinya kulit kering ketika memakai hand sanitizer.

Cepat Kering

Karena mengandung alkohol yang telah dipakai dalam dunia medis untuk sterillisasi, maka air tidak lagi diperlukan. Menggosok hand sanitizer hingga merata di tangan akan membuat alkohol menguap dengan sendirinya. Dengan demikian sabun jenis ini lebih cepat kering setelah digunakan.
ADVERTISEMENT
(ERA)