Konten dari Pengguna

Cara Membedakan Ciri-ciri Kaki Bengkak karena Jantung dengan Penyakit Lain

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
12 Januari 2022 17:52 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi kaki bengkak karena jantung. Foto: Getty Images
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kaki bengkak karena jantung. Foto: Getty Images
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Dalam dunia medis, kaki bengkak bisa menjadi gejala umum beberapa penyakit. Gejala ini muncul karena adanya kerusakan pada bagian pembuluh vena di mana peredaran darah mengalami gangguan.
ADVERTISEMENT
Kaki bengkak juga kerap dirasakan penderita penyakit gagal jantung. Dijelaskan dalam jurnal berjudul Implementasi Sistem Pakar untuk Diagnosis Penyakit dengan Gejala Awal Kaki Bengkak oleh Yurian Prabowo, kaki penderita gagal jantung akan terlihat lebih besar dari ukuran normal karena terjadi penumpukan cairan di jaringan tubuh tersebut.
Penyebab utamanya ialah karena penyakit jantung koroner dengan infark miokard, hipertensi sistemik, kardiomiopati kongestif, dan penyakit katub jantung. Bagaimana ciri-ciri kaki bengkak karena jantung? Untuk bisa mengidentifikasikannya, simak penjelasan berikut.

Ciri-ciri Kaki Bengkak karena Jantung

kaki bengkak karena jantung Foto: Shutter Stock
Kaki bengkak karena jantung biasanya terjadi saat penderita mengalami gagal jantung kongestif. Mengutip laman Everyday Health, ketika mengalami gagal jantung, salah satu atau kedua bilik jantung bagian bawah akan kehilangan kemampuan memompa darah.
ADVERTISEMENT
Imbasnya, aliran darah yang keluar dari jantung akan melambat dan darah pun kembali ke jantung melalui pembuluh darah balik. Kondisi tersebut membuat cairan menumpuk ke tungkai, pergelangan kaki, dan kaki. Dampaknya, kaki mengalami pembengkakan atau edema.
Kaki bengkak karena jantung berbeda dengan gejala penyakit biasa. Menurut Yurian Prabowo dalam penelitiannya, gejala ini biasanya disertai dengan indikator lain seperti rasa lemah, gangguan tidur, sesak napas, batuk kronis, sering buang air kecil, dan mudah lelah.
Penderita juga biasanya terlihat kurus atau pucat kebiruan, kehilangan selera makan, pusing, denyut nadi yang cepat, tekanan darah rendah, berkurangnya tekanan nadi, dan lain-lain.
com-Ilustrasi seseorang terkena serangan jantung. Foto: Shutterstock
Agar bisa mengidentifikasikannya, berikut penjelasan lengkap gejala penyakit jantung yang dilansir dari laman American Heart Assosiation:
ADVERTISEMENT
(MSD)