Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Cara Membersihkan Kepiting yang Benar Sebelum Dimasak
30 Mei 2023 15:30 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kepiting kerap dijadikan menu dalam masakan karena memiliki tekstur daging yang lembut dan rasanya enak. Cara membersihkan kepiting sebelum dimasak di rumah perlu diketahui agar bisa mengonsumsinya dengan nyaman.
ADVERTISEMENT
Dinukil dari buku 500++ Fakta Paling Wow di Dunia oleh Mayang Sari, S.Si, kepiting merupakan hewan kelompok udang-udangan berkaki sepuluh. Kakinya tersusun dari ruas-ruas yang dihubungkan oleh sendi pelana.
Cara Membersihkan Kepiting
Disadur dari Thespruceeats, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk membersihkan kepiting, yakni:
1. Lepaskan Apron Kepiting
Lepaskan apron dengan memegang ujungnya ke arah depan kepiting, kemudian menariknya. Apron ini cangkang segitiga di bagian bawah kepiting, apron pada kepiting jantan lebih kecil, sempit, dan lebih runcing dan apron kepiting betina ukurannya lebih besar, lebih lebar, dan lebih bulat.
ADVERTISEMENT
2. Lepaskan Karapas
Setelah melepaskan apron, akan terlihat lubang kecil antara tubuh dan cangkang atas atau karapas pada bagian belakang kepiting. Pegang tubuh kepiting dengan satu tangan lalu tarik cangkang atas dengan memegang cangkang di tempat lubang kecil itu.
3. Lepaskan Insang dan Rahang
Selanjutnya beralih pada bagian dalam kepiting. Di bagian atas terdapat dua baris insang buram dan berbulu yang rasanya tidak enak, jadi tarik semuanya dan buang.
4. Lepaskan Mandibula
Mandibula merupakan bagian depan atau mulut kepiting. Pecahkan dan buang bagian ini.
5. Cuci Bersih Kepiting
Cukup bilas kepiting dengan air dingin yang mengalir.
Baca juga: 3 Cara Mudah Membersihkan Jamur Kancing
Cara Terbaik Memasak Kepiting
Cara terbaik dalam memasak kepiting adalah dengan mengukusnya karena dapat menjaga keutuhan dan rasa daging yang lembut. Adapun cara mengukus kepiting adalah sebagai berikut:
ADVERTISEMENT
Itulah cara membersihkan kepiting sebelum dimasak di rumah. Selamat mencoba.
(ECI)