Konten dari Pengguna

Cara Mengajarkan Anak Sholat Berdasarkan Ajaran Islam

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
31 Maret 2021 18:54 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi mengajarkan anak sholat. Foto: pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi mengajarkan anak sholat. Foto: pixabay
ADVERTISEMENT
Sholat adalah ibadah yang wajib dikerjakan oleh setiap Muslim yang berakal dan sudah baligh. Ibadah ini merupakan tiang agama yang dapat memperkuat serta menyempurnakan pondasi keimanan seseorang.
ADVERTISEMENT
Untuk dapat merasakan kenikmatan ibadah sholat, seseorang harus membiasakannya sedari dini. Setiap orangtua bahkan memiliki kewajiban untuk mengajarkan anaknya sholat. Sebagaimana dijelaskan oleh Allah SWT melalui firman-Nya dalam Surat Taha ayat 132 berikut ini:
وَاۡمُرۡ اَهۡلَكَ بِالصَّلٰوةِ وَاصۡطَبِرۡ عَلَيۡهَا‌ ؕ لَا نَسْأَلُكَ رِزۡقًا‌ ؕ نَحۡنُ نَرۡزُقُكَ‌ ؕ وَالۡعَاقِبَةُ لِلتَّقۡوٰى
Dan perintahkanlah keluargamu melaksanakan shalat dan sabar dalam mengerjakannya. Kami tidak meminta rezeki kepadamu, Kamilah yang memberi rezeki kepadamu. Dan akibat (yang baik di akhirat) adalah bagi orang yang bertakwa.
Bagaimana cara mengajarkan anak sholat berdasarkan ajaran Islam?

Cara Mengajarkan Anak Sholat

Sholat merupakan penentu setiap rukun agama. Oleh karena itu, setiap Muslim dianjurkan untuk mengajarkan sholat kepada anak-anaknya yang bersumberkan manhaj (metode) Islam.
ADVERTISEMENT
Mengutip buku Begini Seharusnya Mendidik Anak oleh Al-Maghribi bin As-Sa’id, ada dua cara yang bisa dilakukan untuk mengajarkan anak sholat, yaitu:
Ilustrasi mengajarkan anak sholat. Foto: pixabay
Abdullah bin Mas’ud ra memberikan nasihat kepada anak-anaknya dan kaum ibu: “Jagalah sholat anak-anak kalian dan biasakanlah mereka berbuat kebaikan, sebab perbuatan baik tergantung kebiasaan.”
Dari perkataan Abdullah bin Mas’ud ra, dapat diambil kesimpulan bahwa untuk mengajarkan anak sholat, orangtua sebaiknya mencontohkannya. Contohkan dan ajarkan perbuatan-perbuatan baik yang diperintahkan Allah SWT.
Berikan pemahaman bahwa sholat adalah kewajiban yang harus ditunaikan oleh seorang Muslim yang sudah baligh. Namun jangan lupa untuk tetap gunakan metode Islam dalam memberikan pemahaman yang bersumberkan Alquran dan hadist.
Dari Abdullah bin Amr ra, Rasulullah SAW bersabda:
ADVERTISEMENT
“Perintahkan anak-anak kalian mengerjakan sholat di umur 7 tahun dan pukul mereka jika tidak mengerjakannya ketika umur 10 tahun, serta pisahkanlah tempat tidur mereka”.
Terdapat prinsip mendasar dari hadist tersebut bahwa dalam mendidik anak ada tahapan yang harus dilewati. Untuk membiasakan anak mengerjakan sholat, ada tiga tahapan yang harus dilewati, yaitu:
ADVERTISEMENT
(MSD)