Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.91.0
Konten dari Pengguna
Cara Mengisi Transportasi Harian KIP Kuliah yang Tepat
19 Februari 2024 17:49 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Transportasi harian KIP kuliah adalah salah satu informasi yang harus dimasukkan saat mendaftar program Kartu Indonesia Pintar (KIP). Pendaftar harus memberikan informasi secara jujur untuk mendapatkan subsidi biaya hidup sesuai kebutuhan.
ADVERTISEMENT
Pendaftaran Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah Merdeka 2024 sendiri telah dibuka sejak 12 Februari. Peserta yang keluarganya masuk dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kementerian Sosial dapat mengikuti program bantuan ini.
Pendaftaran dilakukan dengan membuat akun terlebih dahulu di laman KIP Kuliah Kemdikbud. Setelah itu, peserta perlu mengisi data diri dan data rencana hidup, salah satunya transportasi harian.
Bagaimana cara mengisi transportasi harian KIP kuliah? Simak informasinya dalam ulasan berikut!
Cara Mengisi Transportasi Harian KIP Kuliah
Untuk mengisi transportasi harian KIP Kuliah 2024, peserta harus masuk ke akun siswa KIP Kuliah terlebih dahulu. Berikut ini tata cara mengisi transportasi harian KIP Kuliah:
ADVERTISEMENT
Jadwal KIP Kuliah 2024
Seperti dikutip dari laman Kemendikbud, pengisian formulir KIP Kuliah dilakukan selama masa pendaftaran dibuka, yakni mulai 12 Februari - 31 Oktober 2024. Setelah mendaftar, peserta akan diseleksi berdasarkan ranking prestasi akademik. Proses seleksi ini akan dimulai pada 1 Juli hingga 31 Oktober 2024.
ADVERTISEMENT
Setelah itu, peserta KIP Kuliah akan mendapatkan biaya kuliah dan bantuan biaya hidup. Bantuan biaya hidup yang diberikan berbeda-beda, tergantung wilayah perguruan tinggi, mulai Rp800.000 - Rp1.400.000.
(GLW)