Konten dari Pengguna

Ciri-ciri Orang yang Sering Sholat Tahajud

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
6 November 2023 11:02 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Sholat Tahajud. Foto: Unsplash.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Sholat Tahajud. Foto: Unsplash.
ADVERTISEMENT
Ciri-ciri orang yang sering sholat Tahajud bisa dilihat dari penampilan dan perilakunya sehari-hari. Tahajud merupakan amalan sunah yang memiliki banyak keutamaan.
ADVERTISEMENT
Secara harfiah, tahajud berasal dari kata Arab ‘hajada’ yang artinya tidur. Secara istilah, sholat tahajud berarti sholat yang dilakukan setelah tidur sejenak.
Waktunya dimulai selepas sholat Isya hingga sebelum masuk Subuh, tetapi diutamakan pada sepertiga malam terakhir yakni pada pukul 01.00 hingga 04.30 WIB.
Tahajud merupakan ibadah yang sangat dianjurkan oleh syariat karena dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan seseorang. Shalat tahajud juga dapat mempengaruhi penampilan dan perilaku seseorang secara tidak langsung.
Lantas, apa saja pengalaman orang yang rajin tahajud? Simak informasinya dalam ulasan berikut.

Keutamaan Sholat Tahajud

Ilustrasi Sholat Tahajud. Foto: Unsplash.
Dikutip dari buku Panduan Sholat Wajib & Sunnah Sepanjang Masa Rasulullah oleh Ustadz Arif Rahman, hukum sholat Tahajud adalah sunah muakkad atau sangat dianjurkan. Hal ini karena Sholat Tahajud memiliki kedudukan yang paling tinggi di antara sholat sunah lain.
ADVERTISEMENT
Keutamaan Sholat Tahajud ini tercantum dalam hadits riwayat Muslim. Rasulullah SAW bersabda yang artinya, “puasa yang paling utama setelah Ramadan adalah puasa pada bulan Muharram. Dan shalat yang paling utama setelah shalat wajib adalah shalat malam”.
Sholat Tahajud dapat membuat dosa-dosa seseorang diampuni meskipun sebanyak buih di lautan. Orang-orang yang rutin mengerjakan ibadah ini juga akan terhindar dari api neraka sebagaimana diriwayatkan dalam hadits Ibnu Majah.
Rasulullah SAW bersabda, “Wahai manusia, sebarkanlah salam, berilah makan (orang-orang yang membutuhkan), sambunglah silaturahmi, dan sholatlah pada malam hari ketika orang lain sedang tidur; niscaya kalian akan masuk surga dengan selamat”.

Ciri-ciri Orang yang Sering Sholat Tahajud

Ilustrasi Sholat Tahajud. Foto: Unsplash.
Tak hanya mendapatkan kemuliaan di akhirat, orang yang Sholat Tahajud juga akan mendapat keutamaan di dunia.
ADVERTISEMENT
Keutamaan Sholat Tahajud pada orang yang sering mengamalkannya dapat dilihat dari penampilan dan perilakunya.
Berikut ciri-ciri orang yang sering sholat Tahajud sebagaimana dikutip dari buku Muslimah Itu Cantik oleh Fatimah Az Zahra:

1. Wajah bercahaya

Orang yang rutin menunaikan sholat tahajud akan membuat wajahnya bersih dan bercahaya. Selain itu, aura yang terpancar pada orang tersebut juga sangat positif dan menenangkan sehingga membuat orang lain nyaman berada di dekatnya.

2. Tenang

Sholat Tahajud dapat meningkatkan hubungan manusia dengan Tuhannya. Karenanya, orang yang sering Sholat Tahajud memiliki pembawaan yang tenang meski sedang diuji dengan cobaan yang berat sekalipun. Ini karena mereka sadar bahwa Allah SWT akan membantunya melewati ujian tersebut.

3. Memiliki akhlak yang baik

Keimanan dan ketakwaan seseorang akan meningkat saat rutin melakukan Sholat Tahajud. Wujud dari keimanan yang tinggi tersebut akan tercermin pada sifat dan akhlaknya. Orang yang sering Sholat Tahajud akan memiliki akhlak yang terpuji dan terhindari dari perbuatan maksiat.
ADVERTISEMENT

4. Disiplin

Bangun tengah malam untuk melaksanakan ibadah bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan. Diperlukan konsistensi dan disiplin agar bisa melaksanakan Sholat Tahajud secara rutin. Oleh karena itu, orang-orang yang terbiasa Sholat Tahajud cenderung disiplin dalam segala hal.
(GLW)