Konten dari Pengguna

Doa Agar Suami Kangen Istri Terus dan Keajaibannya bagi Seorang Wanita

Berita Hari Ini
Menyajikan informasi terkini, terbaru, dan terupdate mulai dari politik, bisnis, selebriti, lifestyle, dan masih banyak lagi.
31 Desember 2021 10:31 WIB
·
waktu baca 7 menit
clock
Diperbarui 17 Maret 2023 17:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Hari Ini tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pasangan suami istri. Foto: Freepik
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pasangan suami istri. Foto: Freepik
ADVERTISEMENT
Hubungan suami istri yang harmonis dan penuh kasih sayang adalah dambaan setiap pasangan. Dalam Islam, salah satu cara untuk agar rumah tangga tetap harmonis adalah dengan memanjatkan doa supaya suami ingat istri terus maupun sebaliknya.
ADVERTISEMENT
Untuk membangun hubungan suami istri yang harmonis tentunya dibutuhkan usaha dari kedua belah pihak. Namun usaha saja tentunya tidak cukup, diperlukan doa untuk mendukung usaha yang dilakukan.
Misalnya ketika suami sedang bekerja atau bepergian, tentunya istri merasa khawatir dan ingin terus dipikirkan dan dirindukan oleh sang suami. Pada keadaan ini tentunya istri sebaiknya berdoa agar rindu sang suami hanya tertuju padanya.

Doa Agar Suami Kangen Istri Terus

Ilustrasi pasangan suami istri. Foto: Freepik
Dikutip dari buku Doa-Doa Mustajab Istri untuk Suami oleh Al Maghfiroh, berikut adalah doa agar suami kangen istri terus dan tidak berpaling hati yang bisa dipanjatkan.
اَللَّهُمَّ اَنْتَ حَسْبِيْ عَلَى زَوْجِيْ عَطِّفْ قَلْبَهُ عَلَيَّ وَسَخِّرْلِيْ قلْبَهُ وَذَلِّلْهُ لِيْ وَحَبِّبْنِيْ اِلَيْهِ حَتَّى يَأْتِيْ اِلَيَّ خَاضِعَةً ذَلِيْلَةً مِنْ غَيْرِ مَهْلَةٍ وَاشْغُلْهُ بِمَحَبَّتِيْ اِنَّكَ عَلَى كُلِّ شَيْئٍ قَدِيْرٌ
ADVERTISEMENT
Allohumma anta hasbii ‘alaa zaujii a’ththif qolbahuu ‘alayya wa sakhkhirlii qolbahuu wa dzallilhu lii wa habbibnii ilaihi hattaa ya’tii ilayya khoodhi’atan dzaliilatan min ghairi mahlatin wasyghulhu bi mahabbatii innaka ‘alaa kulli syai-in qodiir.
Artinya:
Ya Allah, Engkau cukup bagiku sebagai penolong atas suamiku, lembutkan hatinya padaku, palingkan hatinya padaku, tundukkan hatinya padaku,
dan jadikan aku mencintainya sehingga dia datang padaku dengan tunduk tanpa menunda-nunda, sibukkanlah dia dengan mencintaiku, sesungguhnya Engkau Maha Kuasa atas segala sesuatu.”
Doa seorang istri mempunyai manfaat yang luar biasa untuk usaha dan ikhtiar sang suami. Ketika istri senantiasa mendoakan suami, segala permohonannya niscaya akan dikabulkan oleh Allah SWT.

Doa agar Suami Ingat Istri Terus

Ilustrasi istri yang mendoakan suaminya. Foto: Pexels
Ketika suami pergi bekerja dan bepergian, sang istri biasanya akan merasakan rindu dan berharap suaminya dapat mengingatnya meski dalam keadaan jauh.
ADVERTISEMENT
Dalam kondisi ini, ada bacaan doa dari kutipan surat Al-Baqarah yang bisa dipanjatkan oleh istri untuk suami. Berikut adalah bacaan doa agar suami ingat istri terus.
ظَلَمُوٓا۟ إِذْ يَرَوْنَ ٱلْعَذَابَ أَنَّ ٱلْقُوَّةَ لِلَّهِ جَمِيعًا وَأَنَّ ٱللَّهَ شَدِيدُ ٱلْعَذَابِ
Wa minan-naasi may yattakhizu min dụnillaahi andāday yuḥibbụnahum kaḥubbillāh, wallaziina aamanuu asyaddu ḥubbal lillaahi walau yarallaziina ẓalamuu iz yaraunal-'azaaba annal-quwwata lillaahi jamii'aw wa annallāha syadiidul-'azaab.
Artinya:
"Dan di antara manusia ada orang-orang yang menyembah tandingan-tandingan selain Allah; mereka mencintainya sebagaimana mereka mencintai Allah. Adapun orang-orang yang beriman amat sangat cintanya kepada Allah.
Dan jika seandainya orang-orang yang berbuat zalim itu mengetahui ketika mereka melihat siksa (pada hari kiamat), bahwa kekuatan itu kepunyaan Allah semuanya, dan bahwa Allah amat berat siksaan-Nya (niscaya mereka menyesal)." (QS. Al-Baqarah: 165)
ADVERTISEMENT

Doa agar Hati Selalu Dekat dengan Suami dan Anak-Anak

Ilustrasi seorang Muslim yang berdoa. Foto: Pexels
Supaya hubungan dengan suami dan anak semakin harmonis, berikut bacaan doa agar hati selalu dekat dengan suami dan anak-anak yang bisa dipanjatkan.
زُيِّنَ لِلنَّاسِ حُبُّ ٱلشَّهَوَٰتِ مِنَ ٱلنِّسَآءِ وَٱلْبَنِينَ وَٱلْقَنَٰطِيرِ ٱلْمُقَنطَرَةِ مِنَ ٱلذَّهَبِ وَٱلْفِضَّةِ وَٱلْخَيْلِ ٱلْمُسَوَّمَةِ وَٱلْأَنْعَٰمِ وَٱلْحَرْثِ ۗ ذَٰلِكَ مَتَٰعُ ٱلْحَيَوٰةِ ٱلدُّنْيَا ۖ وَٱللَّهُ عِندَهُۥ حُسْنُ ٱلْمَـَٔابِ
Zuyyina lin-naasi ḥubbusy-syahawaati minan-nisaa'i wal-baniina wal-qanaṭiiril-muqanṭarati minaz-zahabi wal-fiddati wal-khailil-musawwamati wal-an'aami wal-ḥars, zaalika mataa'ul-ḥayaatid-dun-yaa, wallaahu 'indahụ ḥusnul-ma'aab.
Artinya:
"Dijadikan indah pada (pandangan) manusia kecintaan kepada apa-apa yang diingini, yaitu: wanita-wanita, anak-anak, harta yang banyak dari jenis emas, perak, kuda pilihan, binatang-binatang ternak dan sawah ladang. Itulah kesenangan hidup di dunia, dan di sisi Allah-lah tempat kembali yang baik (surga)."
ADVERTISEMENT
Selain doa di atas, Anda juga bisa memanjatkan agar selalu disayang oleh Allah, suami, dan anak-anak. Berikut bacaan doanya:
اللهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ حُبِّكَ وَحُبَّ مَنْ يُحِبُّكَ وَالْعَمَلَ الَّذِي يُبَلِّغُنِي حُبَّكَ، اللَّهُمَّ اجْعَلْ حُبَّكَ أَحَبَّ إِلَيَّ مِنْ نَفْسِي وَأَهْلِي.
Allaahumma inni as-aluka hubbaka wa hubba man yuhibbuka wal amalal ladzi yuballighuni hubbaka, allaahummajal hubbaka ahabba ilayya min nafsi wa ahli.
Artinya:
"Ya Allah, aku memohon curahan cinta-Mu dan kecintaan orang-orang yang mencintai-Mu, serta mohon curahan rahmat yang dapat mengantarkan diriku mencintai-Mu.
Ya Allah, jadikanlah kecintaan kepada-Mu lebih tertanam dalam diriku, melebihi kecintaan kepada diriku dan kepada keluargaku."

Doa agar Suami Selalu Dilindungi Allah SWT

Ilustrasi para wanita yang mendoakan suaminya. Foto: Pexels
Dikutip dari Doa Rindu Jodoh dan Momongan oleh Mohammad Irsyad (2012: 106), berikut adalah bacaan doa agar suami selalu dilindungi Allah.
ADVERTISEMENT
رَبِّ هَبْ لِي مِنْ لَدُنْكَ زَوْجًا طَيِّبًا وَيَكُوْنُ صَاحِبًا لِي فِي الدِّينِ وَالدُّنْيَا وَالْآخِرَةِ. اَللَّهُمَّ افْتَحْ لِي حِكْمَةَ وَانْشُرْ عَلَيَّ مِنْ خَزَائِنِيْ بِرَحْمَتِكَ يَا أَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ. رَبِّ إِنِّي لِمَا أَنْزَلْتَ إِلَيَّ مِنْ خَيْرٍ فَقِيْرٌ. حَسْبُنَا اللَّهُ وَنِعْمَ الْوَكِيْلُ نِعْمَ الْمَوْلَى وَنِعْمَ النَّصِيْرُ . رَبَّنَا هَبْ لَنَا مِنْ أَزْوَاجِنَا وَذُرِّيَّتِنَا
قُرَّةَ أَعْيُنٍ وَاجْعَلْنَا لِلْمُتَّقِينَ إِمَامًا
Rabbi hablii min ladunka zaujan thayyiban wa yakuunu shaahiban lii fiddiini wad dunyaa wal akhirati. Allaahummaftah lii hikmatan wansyur alayya min khazaa-inii birahmatika yaa arhamarraahimiina.
Rabbi innii limaa anzalta ilayya min khairin faqiirun. Hasbunallaahu wa ni mal wakiilu ni mal maulaa wa ni man nashiiru. Rabbanaa hab lanaa min azwaajinaa wa dzurriyyatinaa qurrata a yunin waj alnaa lil muttaqiina imaama.
ADVERTISEMENT
Artinya:
"Ya Rabb, berikanlah kepadaku suami yang terbaik dari sisi-Mu, suami yang juga menjadi sahabatku dalam urusan agama, urusan dunia dan akhirat. Ya Allah, bukakanlah bagiku hikmah-Mu dan limpahkanlah padaku keberkahan-Mu, wahai Yang Maha Pengasih dan Penyayang.
Wahai Tuhan, sungguh aku sangat fakir atas pemberian anugerah-Mu. Cukuplah Allah menjadi Penolong kami dan sebaik- baik Pelindung. Dia adalah sebaik-baik Pelindung dan sebaik-baik Penolong.
Ya Tuhan kami, anugerahkanlah kepada kami istri-istri kami dan keturunan kami sebagai penyenang hati (kami), dan jadikanlah kami imam bagi orang-orang yang bertakwa."

Doa agar Suami Terhindar dari Godaan Buruk

Ilustrasi seorang istri yang membaca Alquran setelah memanjatkan doa untuk suaminya. Foto: Pexels
Setiap hubungan rumah tangga pasangan Muslim pasti memiliki cobaan masing-masing, salah satunya godaan buruk yang datang silih berganti. Berikut adalah bacaan doa agar suami terhindar godaan buruk yang bisa dipanjatkan.
ADVERTISEMENT
وَأَلْقَيْتُ عَلَيْكَ مَحَبَّةٌ مِنِّي وَلِتُصْنَعَ عَلَى عَيْنِي
Walqoytu alayka mahabbatam manna walitusna a’ala ain.
Artinya: "Aku limpahkan kepadamu kasih sayang yang berasal dari-Nya, agar engkau diasuh di bawah pengawasan-Nya." (QS. Thaha: 39)
Selain doa di atas, Anda juga bisa memanjatkan doa berikut:
اللَّهُمَّ إِنَّكَ أَنْتَ الْعَزِيْزُ الْكَبِيْرُ وَأَنَا عَبْدُكَ الضَّعِيْفُ الذَّلِيْلُ الَّذِيْ لَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إِلَّا بِكَ، اللَّهُمَّ سَخِّرْ لِيْ (...) كَمَا سَخَّرْتَ فِرْعَوْنَ لِمُوْسَى وَلَيِّنْ لِيْ قَلْبَهُ كَمَا لَيَّنْتَ الْحَدِيْدَ لِدَاوُدَ فَإِنَّهُ لَا يَنْطِقُ إِلَّا بِإِذْنِكَ نَاصِيَتُهُ فِيْ قَبْضَتِكَ وَقَلْبُهُ فِيْ يَدِكَ جَلَّ ثَناَءُ وَجْهِكَ يَا أَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ
Allaahumma innaka antal azizul kabir. Wa ana abduka adhdhoiifudzdzaliil. Alladzi laa khaula wa laa quwwata illaa bika. Allaahumma sakhkhir lii ... (sebut nama suami) kama sakhkhorta firauna li musa.
ADVERTISEMENT
Wa layyin li qolbahuu kama layyantalhadiida li dawuda. Fa innahu la yantiqu illa bi idznika. Nashiyatuhuu fii qobdhatika. Wa qolbuhuu fi yadiKka. Jalla tsanau wajhik. ya arkhamar rakhimiin.
Artinya:
"Ya Allah sungguh Engkau Maha Mulia Maha Besar. Sedangkan saya hamba-Mu yang sangat hina dina. Tiada upaya dan kekuatan kecuali karena Kau. Ya Allah, tundukkanlah (nama suami) padaku, sebagaimana Kau telah menundukkan Fir'aun pada Musa AS.
Dan luluhkan hatinya untukku, sebagaimana Kau telah meluluhkan besi untuk Daud AS. Karena sungguh dia takkan berbicara kecuali dengan izin-Mu. Ubun-ubunnya dalam genggaman-Mu, dan hatinya di tangan-Mu. Pujian wajah-Mu telah Agung, wahai yang lebih sayang para penyayang."

Doa saat Ditinggalkan Bekerja Jauh atau Merantau

Ilustrasi seorang Muslim yang berdoa. Foto: Pexels
Ketika suami harus pergi bekerja ke tempat yang jauh atau merantau, ada bacaan doa yang bisa dipanjatkan istri supaya suami mendapat keberkahan dan keselamatan. Berikut bacaan doanya:
ADVERTISEMENT
اللَّهُمَّ لَطِيفُ بِعِبَادِهِ. اللَّهُمَّ حَفِيظٌ قَدِيمُ أَزَيُّ قَيَوْمٌ لَا يَنَامُ.
Allaahumma lathifun bi'ibaadihi. Allaahumma hafidzun qadimun azaliyyun qayyumul la yanamu.
Artinya:
"Allah Maha Pengasih terhadap hamba-hamba-Nya. Allah Maha Penjaga. Allah Maha Dahulu, Azali, Hidup, Maha Berdiri Sendiri, dan Allah tidak tidur."

Keajaiban Doa Istri untuk Suami

Ilustrasi Doa Agar Suami Kangen Istri Terus. Foto: freepik.com
Dikutip dari laman Kementerian Agama Nusa Tenggara Barat (Kemenag NTB), terdapat 15 keajaiban doa istri untuk suami, yaitu:
ADVERTISEMENT
(DND & SFR)